Kisah Santri Penghafal Alquran Super Cepat di Cilacap, Ternyata Ini Rahasianya
Merdeka.com - Di pondok pesantren, para santri dididik untuk belajar agama. Selain itu, ada pondok pesantren yang mendidik para santrinya untuk menghafal Alquran. Salah satunya adalah Pondok Pesantren Nurul Ihsan yang terletak di Kecamatan Jeruklegi, Cilacap.
Pondok pesantren ini tercatat telah meluluskan 120 hafidz/hafidzah (penghafal) Alquran. Bahkan beberapa di antara mereka bisa menghafal kitab suci itu dengan cepat.
Dilansir dari Liputan6.com pada Jumat (23/10), tercatat ada lima santri tercepat dalam menghafal Alquran. Mereka adalah Winarto asal Kroya, yang mampu menghafal Alquran dalam waktu 72 hari. Lalu, ada Fauzan Adi Nugroho asal Banyumas yang mampu menghafal dalam waktu 85 hari.
-
Bagaimana cara para santri di Ponpes Raudlotul Quran belajar Al-Quran? Di sana para santri harus menyetor hafalan Al-Qur’an kepada ustaz tiga kali sehari.
-
Siapa yang pernah belajar di pondok pesantren? Anak sulungnya, Laura Meizani Nasseru Asry, memilih untuk melanjutkan pendidikan di pondok pesantren setelah menyelesaikan Sekolah Dasar.
-
Siapa yang mengajarkan doa cepat menghafal? Dari Ibnu Abbas radhiyallahu ‘anhuma, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda: “Tiga doa yang tidak akan tertolak: doa orang yang berpuasa, doa orang yang dizalimi, dan doa orang yang bersungguh-sungguh dalam meminta agar ingatannya ditingkatkan.“ (HR. Ibnu Majah, no. 1750; Ahmad, V/42)
-
Apa yang dipelajari santri di Pondok Pesantren Al Fatah Temboro? Secara umum, Pondok Pesantren Al Fatah tidak terlalu berbeda dengan pondok pesantren NU dalam tradisi keagamaan. Pondok Pesantren Temboro mengikuti Syafi'iyah dalam fikih, Asy'ariyah dalam akidah, serta Naqsyabandiyah dalam tarekat.Pembeda utama Al Fatah dengan pondok pesantren lain yakni pada ikatan kuatnya dengan Jemaah Tabligh. Kitab-kitab karangan Maulana Muhammad Zakaria al-Kandhlawi dan Maulana Muhammad Yusuf al-Kandahlawi menjadi bahan ajar selain kitab-kitab kuning yang umum dipelajari di pondok.
-
Kenapa Yunifah Ismawati menghafal Al-Quran? Yunifah Ismawati membuktikan bahwa usia bukanlah penghalang untuk terus menimba ilmu dengan menghafal Al-Quran.
-
Bagaimana metode pembelajaran di Pesantren Sam'an? Metode Sam’an yang diambil dari bahasa Arab yang artinya 'mendengar'. Nama ini juga selaras dengan nama ponpes yang merepresentasikan para santri.
Ada juga Isna Munfa’atika yang mampu menghafal dalam waktu dua bulan. Ada juga Shofiyah Salma, mampu menghafal dalam waktu empat bulan, dan lalu ada Isna Nadiatul Husna, yang mampu menghafal dalam waktu empat bulan 14 hari. Ketiganya berasal dari Cilacap.
Lalu apa rahasia para santri ini bisa menghafal Alquran secepat itu? Ini selengkapnya:
Tak Semudah Itu
Winarto, salah satu penghafal tercepat itu, mengatakan menghafal Alquran sebenarnya tidak semudah membalikkan telapak tangan. Ia mengaku kerap mendapat gangguan dari suasana hatinya yang tak menentu.
Ada kalanya dia rindu pada keluarga di rumah. Ada kalanya suasana hatinya sedang tak begitu baik. Tapi ia memiliki keinginan yang kuat untuk membahagiakan orang tua. Selain itu, dia juga punya target harian dan berusaha untuk disiplin dalam mencapainya.
©2020 liputan6.com
“Kalau hati saya sedang malas, yang saya ingat adalah wajah kedua orangtua dan keinginan untuk menjadi ahlul Quran,” ujar Winarto.
Tips Cepat Menghafal Alquran
Santri penghafal Alquran lainnya adalah Isa Munfa’atika. Dia berhasil menghafal Alquran dalam waktu 2 bulan saja. Pada awalnya dia menghafal kitab suci itu karena menuruti keinginan orang tua saja. Seiring waktu dia justru diberi kemudahan.
Isna tak pelit untuk membagi tips cepat menghafal Alquran. Menurutnya, tips pertama adalah niat karena Allah dan berdo’a dengan ikhlas agar diberi kemudahan. Tak lupa pula untuk mengulang-ulangi ayat yang telah dihafal.
©2020 Merdeka.com
Sementara itu tips selanjutnya adalah mendalami makna dan tafsir Alquran agar lebih mengenal dan memahami isinya. Selain itu yang tak kalah penting adalah berupaya menjauhi perbuatan dosa dan maksiat.
Beasiswa untuk Santri Berprestasi
Setali tiga uang, Bupati Cilacap, Tatto Suwarto Pamuji memberi perhatian khusus bagi para penghafal Alquran. Menurutnya, pemerintah kabupaten akan memberikan beasiswa program pendidikan tinggi pada mereka dengan bekerja sama dengan program Coorporation Social Responsibility (CSR) dari perusahaan.
Dia mencontohkan, jika santri berprestasi bisa kuliah di kedokteran, saat kembali ke masyarakat, mereka bisa berkontribusi di kalangan pesantren.
©2020 liputan6.com
Tatto sendiri yakin bahwa para santri adalah orang-orang pilihan. Tak hanya menguasai ilmu pengetahuan umum, mereka juga memiliki kelebihan yaitu mengerti ilmu agama. (mdk/shr)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Sosoknya bukan hanya berparas menawan. Namun, santri tersebut nampak fasih saat mengucap hafalan.
Baca SelengkapnyaDi ponpes ini, para santrinya digembleng untuk bisa menjadi seorang hafiz
Baca SelengkapnyaDalam kegiatan yang dilaksanakan selama Ramadan, para santri difabel tunarungu itu belajar mengaji dengan menggunakan bahasa isyarat.
Baca SelengkapnyaSetelah menyelesaikan hafalan Alquran, para santri akan mengabdikan dirinya kepada masyarakat. Mereka akan menjadi guru ngaji di berbagai Rumah Tahfidz.
Baca SelengkapnyaSyahrul Faizin merupakan seorang hafiz Alquran. Beberapa waktu lalu, ia juga sempat menjadi seorang imam memimpin salat Jumat.
Baca SelengkapnyaPolisi wanita cantik penghafal Al Quran di Polresta Aceh.
Baca SelengkapnyaPesantren ini membawa mimpi para santri difabel netra untuk meraih cita-cita menjadi penghapal Al Quran.
Baca SelengkapnyaDiah tercatat sebagai salah satu mahasiswa aktif di Universitas Islam Negeri (UIN) Maulana Malik Ibrahim Malang
Baca SelengkapnyaKeduanya menjadi bukti kebenaran firman Allah SWT dalam QS. Al-Qamar, di mana Allah SWT berfirman bahwa: Ia telah memudahkan Alqur'an untuk menjadi pelajaran.
Baca SelengkapnyaPondok pesantren itu punya metode sendiri agar santri bisa menyerap ilmu yang terkandung di kitab kuning.
Baca SelengkapnyaRahmat Amrozi belajar Alquran dengan metode bersama Mbah Budi di Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPA) di dekat rumahnya.
Baca SelengkapnyaKapolda Banten Irjen Pol Abdul Karim pun dibuat kagum dengan suara merdu Ridho.
Baca Selengkapnya