Pantau Misa Natal di Semarang, Ganjar Ungkapkan Hal Ini Tentang Toleransi
Merdeka.com - Dalam menyambut malam Hari Raya Natal, Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo mengunjungi pusat-pusat perayaan Natal di Semarang. Salah satunya Gereja Katedral Semarang.Pada saat mengunjungi Gereja Katedral Semarang pada malam Natal, Ganjar mengungkapkan indahnya toleransi di provinsinya.
“Kalau di Jawa Tengah oke-oke saja toleransi beragamanya. Baik-baik saja. Kita senang. Bahkan waktu tadi kita di Gereja Protestan, Holy Stadium tadi ada kegiatan sosialnya disampaikan,” kata Ganjar, mengutip dari Jatengprov.go.id pada Jumat (24/12). Berikut selengkapnya:
Praktik Toleransi di Holy Stadium
-
Siapa yang menyambut Ganjar di Rengasdengklok? Sebagai bentuk melihat bagian dari sejarah kemerdekaan Indonesia dari napak tilas Soekarno dan Mohammad Hatta. Hal itu juga dilakukan calon presiden (capres) nomor urut satu, Ganjar Pranowo bersama istrinya Siti Atikoh yang langsung disambut generasi kedua atau cucu dari Djiaw Kie Siong, Yanto Djuhari dan istrinya Lina.
-
Kapan Ganjar Pranowo menjabat sebagai Gubernur Jawa Tengah? Dikethaui, Ganjar merupakan seorang politisi mantan Gubernur Jawa Tengah dua periode sejak 23 Agustus 2013 – 5 September 2023.
-
Di mana Ganjar berkunjung? Capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo bersilaturahmi ke Pondok Pesantren Ma'Hadut Tholabah, Tegal, Jawa Tengah, Kamis (11/1/2024).
-
Dimana Ganjar berkunjung di Karawang? Rumah Sejarah Rengasdengklok di Karawang, Jawa Barat kerap menjadi kunjungan para pejabat negara.
-
Siapa yang Ganjar Pranowo temui di Indramayu? Calon presiden (capres) nomor urut tiga, Ganjar Pranowo mendengarkan pengakuan mengejutkan saat berdialog dengan dari nelayan Indramayu.
-
Siapa yang ditemu Ganjar di Jakarta? Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo ditemani istrinya, Atikoh menemui anak-anak muda di Tim Pemenangan Muda Creative Hub, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
©jatengprov.go.id
Ganjar mengatakan, di Holy Stadium, praktik toleransi di sana cukup bagus. Walaupun dikelola untuk peribadatan umat Protestan, namun pihak pengelola bersedia meminjamkan tempat itu untuk lokasi vaksinasi massal. Selain itu saat vaksin, masyarakat tidak ditanya agamanya apa.
“Vaksinatornya juga muslim. Jadi artinya vaksinasinya nyata. Bagus ya,” ungkap Ganjar.
Berlangsung Aman
©jatengprov.go.id
Sementara itu, Pastor Paroki Gereja Katedral Semarang, Herman Yoseph Singgih Sutoro mengatakan bahwa dalam Natal kali itu, pihaknya berpesan kepada jemaah untuk membangun persaudaraan. Selain itu, dia juga mengatakan kalau perayaan malam Misa Natal di sana berlangsung aman dan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.
“Kami membatasi jumlah 50 persen dari kapasitas gereja. Di dalam gereja kapasitasnya bisa 900 orang, kami isi 400 orang,” ungkap Herman, mengutip dari Jatengprov.go.id.
Imbauan Ganjar Pranowo
©jatengprov.go.id
Melalui akun Instagramnya, Ganjar Pranowo mengungkapkan bahwa perayaan Natal di Jateng berjalan lancar dan tertib protokol kesehatannya. Mereka pun berterima kasih pada pihak gereja telah menyelenggarakan acara itu dengan baik dan lancar.
“Rasanya memang tidak enak karena semuanya dibatasi. Tapi kita harus melakukan itu. Silakan merayakan Natal biar kami yang menjaga. Mudah-mudahan ini menjadi cara kita untuk saling bersuka cita,” tulis Ganjar dalam akun Instagramnya.
(mdk/shr)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Ganjar mengaku senang dengan adanya Forum Kerukunan Umat Beragama atau FKUB.
Baca SelengkapnyaAda 4 kota di Jawa Tengah yang masuk dalam 10 besar kota paling toleran di Indonesia menurut SETARA Institute.
Baca SelengkapnyaHeru berharap agar seluruh kegiatan ibadah dalam perayaan Natal ini berjalan dengan baik dan tidak ada hal yang kurang.
Baca SelengkapnyaMenurut Ganjar, angka toleransi di setiap provinsi di Indonesia semakin naik setiap harinya.
Baca SelengkapnyaMenteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud Md safari ke sejumlah gereja termasuk Katedral Jakarta, Minggu (24/12).
Baca SelengkapnyaGanjar mengatakan kalau acara kirab tersebut menjadi daya tarik tersendiri bagi masyarakat umum.
Baca SelengkapnyaGanjar mengaku bangga dengan sikap toleransi beragama di Merauke.
Baca SelengkapnyaSigit mengaku sangat senang dalam perayaan Natal 2023 ini bisa berjalan dengan lancar dan tanpa adanya pembatasan.
Baca SelengkapnyaMenko Polhukam Mahfud MD mengucapkan Selamat Natal 2023
Baca SelengkapnyaGanjar mengatakan bahwa keberadaan Masjid Muhammad Cheng Hoo menjadi perekat kerukunan antar umat beragama.
Baca SelengkapnyaPara menteri yang ikut hadir antara lain, Menteri Mahfud MD, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto
Baca SelengkapnyaGanjar mengajak masyarakat menyambut tahun baru dengan penuh kegembiraan.
Baca Selengkapnya