Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Santri Banjarnegara Ciptakan Alat Pendeteksi Longsor, Bisa Dideteksi Lewat Ponsel

Santri Banjarnegara Ciptakan Alat Pendeteksi Longsor, Bisa Dideteksi Lewat Ponsel Alat deteksi longsor santri Banjarnegara. ©YouTube/Liputan6

Merdeka.com - Pada musim hujan ini, bencana longsor telah terjadi di berbagai tempat. Bencana ini masih berpotensi terjadi mengingat musim hujan yang masih panjang. Warga pun harus berhati-hati karena terkadang bencana longsor ini sulit diprediksi.

Namun guna meningkatkan kewaspadaan akan terjadinya longsor, santri di Banjarnegara menciptakan sebuah alat pendeteksi longsor. Berbeda dengan alat deteksi yang dimiliki pemerintah, alat deteksi longsor buatan santri itu manfaatnya bisa langsung dirasakan masyarakat karena potensi terjadinya longsor bisa dipantau langsung melalui ponsel.

Lalu bagaimana cara kerjanya? Berikut selengkapnya:

Orang lain juga bertanya?

Pantau Pergerakan Tanah Lewat Ponsel

alat deteksi longsor santri banjarnegara

©YouTube/Liputan6

Mengutip dari kanal YouTube Liputan6 pada Senin (24/10), alat pendeteksi longsor itu memang sengaja diciptakan untuk memantau pergerakan tanah lewat ponsel. Sistem alat itu bekerja dengan menyebarkan informasi tentang akan terjadinya pergerakan tanah ke seluruh warga melalui ponsel warga yang tinggal di kawasan rawan bencana. Alat ini juga telah melalui tahap uji coba dan akan dipasang di sejumlah daerah rawan bencana longsor.

“Jadi alat ini menggunakan sensor ultrasonik di mana nanti pergerakan tanah bisa terbaca pada sistem, lalu dikirim pada website serta mobile phone. Diharapkan alat ini bisa meminimalisir korban dari longsor itu sendiri,” kata Singgih Hamdani, Ketua Tim Pembuat Alat Pendeteksi Longsor.

Hasil Modifikasi

alat deteksi longsor santri banjarnegara

©YouTube/Liputan6

Alat pendeteksi gerakan tanah hasil karya para santri SMK Al-Fatah Banjarnegara ini merupakan hasil deteksi alat sebelumnya yang dibuat oleh Tim BPBD Banjarnegara. Alat deteksi longsor ciptaan BPBD Banjarnegara masih beroperasi secara manual.

Dengan adanya modifikasi ini, alat pendeteksi longsor bisa dirasakan manfaatnya secara langsung oleh semua warga. Nantinya, alat ini akan dipasang di wilayah yang masuk di zona merah rawan bencana tanah longsor. Terobosan para santri ini mendapat sambutan positif dari BPBD Banjarnegara.

“Jadi dengan adanya alat ini semua masyarakat tahu ada longsor di mana, koordinat mana, intinya semua tahu. Tidak hanya untuk pemerintah saja, katakanlah pak bupatinya saja, pak sekdanya saja yang tahu. Tapi seluruh masyarakat sekitar harus tahu. Jadi kami sangat terbantukan dengan teknologi semacam ini,” kata Andry Sulistyo, Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Banjarnegara. (mdk/shr)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Melihat Alat Deteksi Longsor Karya Siswa SMK di Purwakarta, Bermanfaat Bagi Warga Sambut Musim Hujan
Melihat Alat Deteksi Longsor Karya Siswa SMK di Purwakarta, Bermanfaat Bagi Warga Sambut Musim Hujan

Alat itu telah digunakan oleh pemerintah Kecamatan Sukatani yang juga daerah rawan longsor

Baca Selengkapnya
Musim Hujan Disebut Makin Dekat, Begini Cara BPBD Banyumas Antisipasi Bencana Hidrometeorologi
Musim Hujan Disebut Makin Dekat, Begini Cara BPBD Banyumas Antisipasi Bencana Hidrometeorologi

BPBD selalu siaga dan melakukan langkah antisipatif agar bencana hidrometeorologi tidak terjadi

Baca Selengkapnya
Salut, Penyandang Disabilitas di Temanggung Ciptakan Tongkat Penuntun dengan Fitur Keren
Salut, Penyandang Disabilitas di Temanggung Ciptakan Tongkat Penuntun dengan Fitur Keren

Alat ini dirakit langsung oleh tim yang merupakan penyandang disabilitas. Tim ini berada di bawah naungan Sentra Terpadu Kartini di Temanggung.

Baca Selengkapnya
Lampu Penanda Gempa Karya Mahasiswa UB Diklaim Bisa Kurangi Korban Jiwa, Ini Faktanya
Lampu Penanda Gempa Karya Mahasiswa UB Diklaim Bisa Kurangi Korban Jiwa, Ini Faktanya

Mahasiswa Universitas Brawjaya menciptakan lampu pendeteksi dini gempa bumi. Lampu ini bisa meminimalkan jumlah korban jiwa.

Baca Selengkapnya
Mitigasi Bencana Gunung Meletus, Pengamatan hingga Peringatan Dini
Mitigasi Bencana Gunung Meletus, Pengamatan hingga Peringatan Dini

Penting untuk membuat mitigasi bencana gunung meletus yang efektif.

Baca Selengkapnya
Mahasiswa UNY Buat Inovasi Pagar Listrik untuk Usir Monyet Ekor Panjang di Gunungkidul, Apakah Aman?
Mahasiswa UNY Buat Inovasi Pagar Listrik untuk Usir Monyet Ekor Panjang di Gunungkidul, Apakah Aman?

Mahasiswa UNY membuat inovasi pagar listrik yang bisa mencegah monyet masuk ke pekarangan warga. Apakah aman?

Baca Selengkapnya
Peringatan Dini Potensi Tanah Longsor di Wilayah Jakarta Selatan dan Jakarta Timur
Peringatan Dini Potensi Tanah Longsor di Wilayah Jakarta Selatan dan Jakarta Timur

Pada Zona Menengah dapat terjadi gerakan tanah jika curah hujan di atas normal

Baca Selengkapnya
Mengenal Alat Deteksi Gempa dari Jogja, Bisa Memprediksi 3-7 Hari Sebelum Kejadian
Mengenal Alat Deteksi Gempa dari Jogja, Bisa Memprediksi 3-7 Hari Sebelum Kejadian

Pihak UGM belum bisa mengumumkan hasil deteksi peralatan ini ke publik karena alat ini masih butuh pengembangan

Baca Selengkapnya
Setelah Telkom Grup dan DTP, Kini Giliran Smartfren Tertarik Internet Satelit
Setelah Telkom Grup dan DTP, Kini Giliran Smartfren Tertarik Internet Satelit

Persaingan internet lewat satelit nampaknya semakin memanas.

Baca Selengkapnya
Sistem Penerangan Jalan Umum Berbasis Solar Cell: Solusi untuk Daerah 3T di Sulawesi Tengah
Sistem Penerangan Jalan Umum Berbasis Solar Cell: Solusi untuk Daerah 3T di Sulawesi Tengah

Sistem penerangan jalan umum (PJU) adalah infrastruktur vital untuk keamanan dan kenyamanan masyarakat

Baca Selengkapnya
FOTO: BRI Peduli Salurkan Bantuan Tanggap Bencana Banjir dan Longsor Padang
FOTO: BRI Peduli Salurkan Bantuan Tanggap Bencana Banjir dan Longsor Padang

Banjir dan longsor melanda sejumlah daerah di Sumatera Barat pada Jumat (14/7).

Baca Selengkapnya
Antisipasi Megathrust, Ini Upaya BNPB Tingkatkan Kesiapsiagaan Masyarakat
Antisipasi Megathrust, Ini Upaya BNPB Tingkatkan Kesiapsiagaan Masyarakat

Suharyanto menerangkan, kesiapsiagaan tersebut dilatarbelakangi prediksi oleh para ilmuan dan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG).

Baca Selengkapnya