Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tega Bunuh Istri, Pria di Pekalongan Lakukan Alibi agar Dikira Kasus Bunuh Diri

Tega Bunuh Istri, Pria di Pekalongan Lakukan Alibi agar Dikira Kasus Bunuh Diri Suami buat skenario pembunuhan istri. ©YouTube/Liputan6 SCTV

Merdeka.com - Dilansir dari kanal Liputan6 SCTV pada Selasa (7/6), jenazah Nurmawati terbujur kaku di kamar jenazah RSUD Bendan Pekalongan. Menurut sang suami, perempuan berusia 35 tahun itu meninggal dunia setelah bunuh diri.

Namun saat mengidentifikasi jenazah korban, polisi menemukan sejumlah kejanggalan. Salah satunya adalah luka di bagian wajah. Bahkan luka itu tidak menunjukkan luka jeratan tali akibat bunuh diri.

“Kata suami memang bunuh diri, tapi kalau menurut kami luka bunuh diri itu tidak seperti itu. sementara hasil visum menunjukkan dia meninggal karena diserang, bukan karena gantung diri,” kata AKP Ahmad Masdar Tohari, Kasat Reskrim Polres Pekalongan.

Lantas apa yang menyebabkan perempuan itu terbunuh? Berikut selengkapnya:

Polisi Gelar Olah TKP

suami buat skenario pembunuhan istri

©YouTube/Liputan6 SCTV

Demi mengungkap fakta, aparat Satreskrim Polres Pekalongan menggelar olah TKP di rumah korban di daerah Kradenan, Pekalongan. Saat itu, polisi memeriksa kain yang digunakan korban untuk bunuh diri. Selain itu, posisi korban saat gantung diri juga diperiksa.

Dalam olah TKP ini, suami korban yang baru berduka juga diminta kesaksian. Saat itu sang suami terlihat duduk di sudut ruangan menahan kesedihan. Tapi polisi tak lantas iba melihat pria bernama M. Soleh itu tengah meratapi kesedihan. Alih-alih, polisi justru curiga bahwa sang suamilah yang sebenarnya membunuh istrinya sendiri itu.

Kesaksian Kerabat Korban

suami buat skenario pembunuhan istri

©YouTube/Liputan6 SCTV

Bukannya kaget, kerabat korban bahkan tak heran atas dugaan polisi ini. Hal ini dikarenakan selama 4 tahun berumah tangga, kerabat korban sering menyaksikan M. Soleh bertengkar dengan Nurmawati.

“Ya sedikit kurang harmonis lah. Ada masalah, seperti masalah cemburu. Intinya salah paham lah. Pemikiran masing-masing. Saya sendiri kan sering mendamaikan mereka,” kata Moh. Maschun, kerabat Nurmawati, dikutip dari Liputan 6 SCTV pada Selasa (7/6).

Penyelidikan Polisi

suami buat skenario pembunuhan istri

©YouTube/Liputan6 SCTV

Karena dugaan itu, polisi membawa M. Soleh ke kantor Polres Pekalongan untuk menjalani penyelidikan. Setelah semalam diperiksa, M. Soleh mengaku bahwa dialah yang membunuh istrinya. Ia langsung ditahan polisi.

Guna melengkapi berkas perkara, Soleh memperagakan ulang bagaimana dia bisa membuat nyawa sang istri melayang. Dari reka ulang itu diperlihatkan bahwa sebelum peristiwa itu, suami istri itu sempat terlibat pertengkaran. Tersangka kemudian emosi dan mendorong tubuh korban hingga kepalanya membentur tembok.

Tersangka kemudian mencekik leher korban hingga tewas. Dalam kondisi panik ia membuat alibi, dia lalu mencari kain untuk mengikat korban dan mengaturnya sehingga korban seolah-olah tewas karena bunuh diri. (mdk/shr)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Geger Pasutri di Bali Ditemukan Tewas Bersimbah Darah: Suami Bunuh Istri lalu Gantung Diri
Geger Pasutri di Bali Ditemukan Tewas Bersimbah Darah: Suami Bunuh Istri lalu Gantung Diri

Dugaan sementara, pembunuhan terjadi karena permasalahan keluarga.

Baca Selengkapnya
Suami Bunuh Istri Usai Berhubungan Badan, Tuduh Punya Pria Idaman Lain
Suami Bunuh Istri Usai Berhubungan Badan, Tuduh Punya Pria Idaman Lain

Tersangka membiarkan korban dalam keadaan tak berdaya, malah mengadukan tindakan ke ayah kandungnya melalui sambungan telepon.

Baca Selengkapnya
Pasutri Tewas dalam Rumah di Jasinga Bogor , Istri Tergeletak sedangkan Suami Tergantung
Pasutri Tewas dalam Rumah di Jasinga Bogor , Istri Tergeletak sedangkan Suami Tergantung

Pasutri ditemukan tewas dalam rumah di Desa Curug, Jasinga, Bogor, Minggu (6/8). Sang suami MI (51) diduga membunuh istrinya MH (48) kemudian gantung diri.

Baca Selengkapnya
Terungkap, Pria di Bali yang Tewas dengan Luka Jeratan Dibunuh Selingkuhan
Terungkap, Pria di Bali yang Tewas dengan Luka Jeratan Dibunuh Selingkuhan

Tersangka melakukan penganiayaan dengan menampar dan menarik kalung korban.

Baca Selengkapnya
Ini Pemicu Seorang Suami di Bekasi Nekat Gorok Istri hingga Meninggal
Ini Pemicu Seorang Suami di Bekasi Nekat Gorok Istri hingga Meninggal

Seorang suami bunuh istri terjadi di sebuah rumah kontrakan, Kecamatan Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi.

Baca Selengkapnya
Perselingkuhan Jadi Motif Suami Bunuh dan Kubur Jasad Istri dalam Rumah di Aceh
Perselingkuhan Jadi Motif Suami Bunuh dan Kubur Jasad Istri dalam Rumah di Aceh

Kasus seorang suami yang tega membunuh istrinya di Kabupaten Pidie, Aceh, dilatar belakangi motif cemburu.

Baca Selengkapnya
Fakta Pembunuhan di Tambora, Pelaku Tidur di Samping Jenazah Korban hingga Tuduhan Perselingkuhan
Fakta Pembunuhan di Tambora, Pelaku Tidur di Samping Jenazah Korban hingga Tuduhan Perselingkuhan

Korban merasa cemburu melihat tingkah laku suaminya belakangan ini.

Baca Selengkapnya
Suami Bunuh Istri di Cimahi, Mayat Disembunyikan di Kamar Sepekan dan Ditaburi Kopi
Suami Bunuh Istri di Cimahi, Mayat Disembunyikan di Kamar Sepekan dan Ditaburi Kopi

Kasus dugaan pembunuhan ini terbongkar setelah tetangga mencium aroma tidak sedap dari kediaman korban dan pelaku.

Baca Selengkapnya
Wanita Agen BRI Link di Gresik Tewas Mengenaskan, Diduga Korban Perampokan
Wanita Agen BRI Link di Gresik Tewas Mengenaskan, Diduga Korban Perampokan

Wanita Agen BRI Link di Gresik Tewas Mengenaskan, Diduga Korban Perampokan

Baca Selengkapnya
Usai Bertengkar Hebat, Pria di Malang Mutilasi Istri jadi Beberapa Bagian
Usai Bertengkar Hebat, Pria di Malang Mutilasi Istri jadi Beberapa Bagian

Penyebab pertengkaran keduanya belum diketahui. Kasus mutilasi ini masih diselidiki

Baca Selengkapnya
Pasutri di Bali Ditemukan Tewas dengan Luka Tusuk, Diduga Bunuh Diri
Pasutri di Bali Ditemukan Tewas dengan Luka Tusuk, Diduga Bunuh Diri

AKP Sukadi tak menerangkan, soal kronologisnya tewasnya pasutri tersebut.

Baca Selengkapnya
Penemuan Jasad Lelaki Tergantung dengan Tangan Terikat ke Belakang
Penemuan Jasad Lelaki Tergantung dengan Tangan Terikat ke Belakang

Korban sempat cekcok dengan istrinya hingga sang istri meninggalkannya.

Baca Selengkapnya