Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Curi Perhatian, Begini Komentar Tri Rismaharini Setelah Diangkat Jadi Mensos

Curi Perhatian, Begini Komentar Tri Rismaharini Setelah Diangkat Jadi Mensos Menteri Sosial Tri Rismaharini. ©2020 Merdeka.com/YouTube Sekretariat Presiden

Merdeka.com - Presiden mengumumkan enam menteri baru dalam Kabinet Indonesia Maju pada Selasa, (22/12/2020) kemarin. Dalam kesempatan itu, Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini menjadi salah satu nama yang ditunjuk menduduki posisi baru menggantikan menteri sebelumnya.

Wanita kelahiran Kediri itu ditunjuk menjadi Menteri Sosial (Mensos) menggantikan Juliari P. Batubara yang tersandung kasus korupsi Bantuan Sosial (Bansos) Covid-19. Risma akan resmi dilantik menjadi Mensos pada Rabu, (23/12/2020) hari ini, seperti melansir dari liputan6.com (23/12).

Tanggung Jawab Berat

menteri sosial tri rismaharini

©2020 Merdeka.com/YouTube Sekretariat Presiden

"Karena itu yang ditangani orang semua, orang yang susah, sedih, sulit. Kementerian anane wong susah kan (Kementerian adanya orang susah)," ungkap Risma.

Risma mengungkapkan, tanggung jawab yang harus diemban karena menduduki jabatan Menteri Sosial berat. Pasalnya, ia harus menangani masyarakat yang mengalami kondisi susah.

"Artinya, aku baru review setelah pelantikan. Jadi Mensos itu baru resmi setelah pelantikan," imbuhnya.

Rangkap Jabatan

Dalam kesempatan tersebut, wanita lulusan Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) itu mengaku akan melakukan perjalanan bolak-balik Jakarta-Surabaya, Jawa Timur. Hal ini dikarenakan ia merangkap jabatan sebagai Menteri Sosial (Mensos) dan Wali Kota Surabaya.

Diketahui, masa baktinya sebagai Wali Kota Surabaya tersisa kurang lebih dua bulan atau berakhir pada Februari 2021.

"Saya sudah matur ke Pak Presiden, 'Pak, Bapak bagaimana Surabaya' 'Wes gak popo Bu Risma, nanti bisa pulang pergi begitu. Sambil nanti proses administrasinya seperi apa begitu," terangnya.

Konsultasi dengan Mendagri

menteri sosial tri rismaharini

©2020 Merdeka.com/YouTube Sekretariat Presiden

Risma juga mengaku berkonsultasi dengan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian. Di sisi lain, Presiden Joko Widodo sudah memberinya petunjuk untuk sementara waktu merangkap jabatan sebagai Mensos dan Wali Kota Surabaya.

"Tapi, Pak Presiden tadi aku sudah izin, Bapak bagaimana? Sudah, Bu Risma wira-wiri sementara begitu,” ujarnya.

Sebelumnya, Risma mengaku bahwasanya jabatan ialah amanah. Kendatipun nantinya ia harus bolak-balik Jakarta-Surabaya, ia akan melakukannya. (mdk/rka)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Harta Kekayaan Cagub Pilkada Jatim Tri Rismaharini, Punya Utang Rp599 Juta
Harta Kekayaan Cagub Pilkada Jatim Tri Rismaharini, Punya Utang Rp599 Juta

Risma kabarnya bakal dipasangkan dengan KH Zahrul Azhar Asad atau Gus Han di Pilkada Jatim.

Baca Selengkapnya
Nyalon di Pilgub Jatim 2024, Risma Pamit dan Minta Restu ke Komisi VIII DPR RI
Nyalon di Pilgub Jatim 2024, Risma Pamit dan Minta Restu ke Komisi VIII DPR RI

Risma pun meminta maaf kepada seluruh Anggota Komisi VIII DPR RI yang menjadi mitra kerjanya.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Suara Bergetar, Mensos Risma Minta Maaf di Sidang MK Usai Jelaskan Soal Bansos
VIDEO: Suara Bergetar, Mensos Risma Minta Maaf di Sidang MK Usai Jelaskan Soal Bansos

Menteri Sosial, Tri Rismaharini menjadi salah satu menteri yang dimintai keterangannya oleh MK

Baca Selengkapnya
Ini yang Dibicarakan Risma dan Jokowi Saat Bertemu di Istana
Ini yang Dibicarakan Risma dan Jokowi Saat Bertemu di Istana

Meski diusung di Pilkada, Jokowi tak mewajikan para menterinya untuk mundur dari kabinet.

Baca Selengkapnya
Risma Ingin Mundur dari Mensos Usai Maju Pilkada Jatim, Jokowi: Itu Lebih Baik
Risma Ingin Mundur dari Mensos Usai Maju Pilkada Jatim, Jokowi: Itu Lebih Baik

Jokowi sendiri telah merestui Risma maju Pilkada Jatim 2024.

Baca Selengkapnya
Sisi Lain Tri Rismaharini, Pernah Nyaris Didepak dari Jabatan Walkot Surabaya hingga Masuk Bursa Cagub DKI Jakarta dan Jatim
Sisi Lain Tri Rismaharini, Pernah Nyaris Didepak dari Jabatan Walkot Surabaya hingga Masuk Bursa Cagub DKI Jakarta dan Jatim

Risma masuk dalam bursa calon gubernur DKI Jakarta dan Jawa Timur.

Baca Selengkapnya
Usai Maju Pilkada Jatim, Mensos Risma Hadiri Ratas Bersama Presiden Jokowi
Usai Maju Pilkada Jatim, Mensos Risma Hadiri Ratas Bersama Presiden Jokowi

Risma datang ke Istana di tengah isu dirinya akan mundur sebagai Mensos.

Baca Selengkapnya
Masa Kecil Pernah Tinggal di Pantu Asuhan, Kini Dewasa Jadi Menteri Dikenal Galak dan Hobi Urus Rakyat Miskin
Masa Kecil Pernah Tinggal di Pantu Asuhan, Kini Dewasa Jadi Menteri Dikenal Galak dan Hobi Urus Rakyat Miskin

Simak perjalanan hidup Menteri Sosial Tri Rismaharini.

Baca Selengkapnya
Jokowi Ungkap Pertimbangan Pilih Gus Ipul Jadi Mensos: Pekerjaan Kemensos Besar dan Menyangkut Masyarakat Bawah
Jokowi Ungkap Pertimbangan Pilih Gus Ipul Jadi Mensos: Pekerjaan Kemensos Besar dan Menyangkut Masyarakat Bawah

Atas pertimbangan itu, Jokowi mengatakan, perlu ada Mensos definitif untuk menjalankan tugas Kemensos.

Baca Selengkapnya
Risma Temui Jokowi Usai Daftar Pilgub Jatim 2024, Mundur dari Mensos?
Risma Temui Jokowi Usai Daftar Pilgub Jatim 2024, Mundur dari Mensos?

Risma tak menjelaskan isi pertemuan dengan Jokowi di Istana Kepresidenan Jakarta.

Baca Selengkapnya
Risma Maju Pilkada Jatim, Istana: Belum Menyerahkan Surat Pengunduran Diri
Risma Maju Pilkada Jatim, Istana: Belum Menyerahkan Surat Pengunduran Diri

Pada prinsipnya, Presiden Jokowi menghormati hak politik dari setiap warga negara.

Baca Selengkapnya
Besok Menghadap Jokowi, Risma Mundur dari Mensos usai Maju Pilkada Jatim
Besok Menghadap Jokowi, Risma Mundur dari Mensos usai Maju Pilkada Jatim

Risma berencana mengundurkan diri dari kursi Menteri Sosial (Mensos) menyusul pencalonan Pilkada Jatim.

Baca Selengkapnya