Dipanggil Bareskrim karena Terima Uang dari Doni Salmanan, Rizky Billar Ungkap Sikap
Merdeka.com - Pasangan Lesti Kejora dan Rizky Billar tak pernah sepi dari pemberitaan. Setelah hubungan asmaranya yang begitu ditunggu-tunggu, Lesti dan Billar kini sedang menghadapi panggilan Bareskrim.
Bukan tanpa alasan, panggilan yang diterima oleh Billar dan Lesti ini masih berkaitan dengan kasus trading Doni Salmanan. Pada saat gelaran resepsi pernikahan Lesti dan Billar, Doni sempat memberikan uang sumbangan sebesar Rp20 juta.
Melalui akun Instagram pribadinya, Billar membeberkan sikap tegas yang akan diambilnya terkait panggilan Bareskrim. Menurutnya sebagai warga negara yang baik, dirinya dan Lesti akan memenuhi panggilan kepolisian. Simak penuturan Rizky Billar yang berhasil dirangkum berikut ini.
-
Bagaimana Lesty Kejora dan Rizky Billar menikah? Namun mereka tak mengumumkan soal pernikahan siri yang sudah mereka lakukan sebelum akhirnya menggelar pesta mewah.
-
Siapa suami dari Lesti Kejora? Aktor Rizky Billar menikah dengan Lesti Kejora pada tahun 2021. Selain sebagai aktor, Billar juga memiliki karir sebagai penyanyi, model, youtuber, pengusaha, dan pembawa acara.
-
Kenapa Lesti dan Billar terlihat mesra lagi? Setelah kembali bersama, keduanya tampil mesra satu sama lain.
-
Kapan Lesti dan Billar menikah? Kemudian pada 19 Agustus 2021, mereka berdua resmi menikah secara agama dan negara.
-
Apa yang sering dilakukan Lesti Kejora dan Rizky Billar dengan anak mereka? Lesti dan Rizky Billar sering mengajak buah hati mereka untuk ikut dalam sejumlah kegiatan padat yang mereka lakukan.
-
Lesti Kejora terkenal karena apa? Lesti dikenal tidak hanya karena bakat musiknya, tetapi juga karena sikap rendah hati serta dedikasinya kepada keluarga dan penggemarnya.
Terima Surat Panggilan Bareskrim
©2022 Merdeka.com/YouTube Leslar Entertainment
Melalui fitur Instagram story, Billar menjelaskan dirinya dan sang istri mendapat surat panggilan Bareskrim terkait kasus Doni Salmanan. Ia juga menjelaskan keterlibatan dirinya dengan Doni adalah sebatas pemberian uang sumbangan pernikahan sebesar Rp20 juta.
"Saya dan Istri telah menerima surat panggilan dari bareskrim terkait penyelidikan kasus mas DS yang mana beliau sempat memberikan kami amplop sebagai hadiah pernikahan senilai 20 juta rupiah," tulisnya.
Tegaskan akan Penuhi Panggilan
©2022 Merdeka.com/Instagram Rizky Billar
Menyikapi panggilan tersebut, Billar secara tegas menyatakan dirinya dan Lesti akan memenuhi panggilan. Ia juga tak keberatan untuk mengembalikan sejumlah uang yang sudah diberikan Doni kepadanya.
"Sebagai warga negara yang baik, kami akan kooperatif dengan memenuhi panggilan tersebut. Serta bersedia mengembalikan uang yang telah diberikan saudara DS kepada kami ke pihak yang berwenang," imbuhnya.
(mdk/vna)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Ade Ary menegaskan, proses penyidikan kasus dugaan penggelapan dana yang menyeret Tiko masih berjalan.
Baca Selengkapnya"Nanti akan dibuktikan saat di muka sidang pengadilan," ungkap Ade Safri.
Baca SelengkapnyaDengan berkoordinasi bersama tim kuasa hukum Aurora, penyidik masih merencanakan pemanggilan terhadap Aurora.
Baca SelengkapnyaWindy dicecar soal kedekatannya dengan Sekretaris nonaktif Mahkamah Agung (MA) Hasbi Hasan.
Baca SelengkapnyaSedangkan untuk SYL, tercatat disebutkan telah lima kali diperiksa empat kali saat kasus masih tahap penyelidikan.
Baca SelengkapnyaMeski Doni masih berada di balik jeruji penjara, Dinan tetap setia membagikan momen kebersamaan mereka yang penuh cinta.
Baca SelengkapnyaPolisi memperhatikan fakta persidangan SYL yang mengakui ada aliran dana suap Rp1,3 miliar kepada Firli.
Baca SelengkapnyaTiko dituding menggelapkan dana Rp6,5 miliar saat menjabat sebagai direktur di salah satu perusahaan yang bergerak pada bidang makanan.
Baca Selengkapnya