Jadi Peserta Vaksinasi Covid-19 Pertama di Jatim, Intip Persiapan Wagub Emil Dardak
Merdeka.com - Wakil Gubernur (Wagub) Jawa Timur (Jatim) Emil Elestianto Dardak rencananya akan menjadi salah satu peserta vaksinasi Covid-19 pertama menggantikan Gubernur Khofifah Indar Parawansa. Pasalnya, sampai saat ini, Gubernur Khofifah masih positif Covid-19.
Sebelum menjalani vaksinasi, Emil telah menjalani pengambilan sampel darah. Hal ini dilakukan guna memastikan ia dalam kondisi prima. Selanjutnya, Wagub Emil juga akan menjalani skrining awal terlebih dahulu.
“Jadi sudah ada pengambilan darah dan sampel-sampel lainnya, untuk bisa mengikuti vaksinasi. Kita tunggu saja hasilnya,” ungkap suami Arumi Bachsin itu, Rabu (13/1/2021), mengutip dari liputan6.com.
-
Siapa calon Gubernur Jatim 2024? Nama petahana Khofifah Indar Parawansa diperkirakan jadi unggulan di Pilgub Jatim kali ini.
-
Siapa Gubernur pertama Jawa Timur? Tokoh penting yang pertama kali menjabat sebagai seorang Gubernur Jawa juga dinobatkan sebagai salah satu Pahlawan Nasional Indonesia.
-
Siapa yang menjadi calon Wakil Gubernur Jawa Barat? Ronal Surapradja menceritakan dirinya ditunjuk menjadi bakal calon wakil gubernur Jawa Barat di momen krusial sebelum pendaftaran ditutup.
-
Siapa yang menjadi gubernur pertama Jawa Timur? Raden Mas Tumenggung Ario Soerjo atau yang dikenal dengan Gubernur Suryo punya rekam jejak panjang di dunia pemerintahan. Sebelum diangkat menjadi gubernur pertama Jawa Timur, ia pernah menjabat Bupati Magetan dan Su Cho Kan Bojonegoro.
-
Siapa Gubernur Jawa Barat pertama? Dr. Soetardjo Kertohadikusumo, Anggota Volksraad yang Menjabat Gubernur Jawa Barat Pertama
Prioritaskan Surabaya Raya
©Liputan6.com/Faizal Fanani
Berdasarkan keterangan Emil, vaksinasi Covid-19 di Jawa Timur akan diprioritaskan di Surabaya Raya yang terdiri dari Kota Surabaya, Kabupaten Sidoarjo dan Gresik. Hal itu didasarkan pada banyaknya jumlah tenaga kesehatan yang ada di daerah-daerah tersebut.
“Tapi sudah ada SK dari Dirjen yang menetapkan alokasi untuk 38 kabupaten maupun kota. Ini menjadi rujukan kita untuk mobilisasi vaksin dari ruang penyimpanan,” terang Emil.
Singgung Pertumbuhan Ekonomi
©2020 Merdeka.com
Dalam kesempatan yang sama, Wagub Emil juga menyinggung pertumbuhan ekonomi di Jawa Timur. Berdasarkan kuartal ketiga tahun 2020, ekonomi Jatim mengalami pertumbuhan di atas rata-rata, yakni terlihat dari sektor pariwisata maupun industri makanan dan minuman.
“Ini tanda yang baik, tapi kita harus sadar bahwa saat ini kita harus mengantisipasi lonjakan kasus Covid-19,” ungkapnya.
Wagub Emil menegaskan, saat ini langkah-langkah untuk mengelola risiko kasus Covid-19 seperti ketersediaan masker, hand sanitizer, dan fasilitas sarana testing sudah jauh memadai dari sebelumnya. “Ini akan membantu meredam kontraksi yang lebih dalam dari sektor tersebut," pungkasnya. (mdk/rka)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Hal itu disampaikan oleh Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Said Abdullah.
Baca SelengkapnyaSelanjutnya pasangan Khofifah-Emil akan menjalani pemeriksaan kesehatan
Baca SelengkapnyaEmil dikabarkan akan kembali mendampingi Khofifah Indar Parawansa sebagai calon wakil Gubernur Jatim.
Baca SelengkapnyaDia mengaku sudah nyaman bekerja bersama Emil selama memimpin Jatim pada periode 2019-2024.
Baca SelengkapnyaMeski sempat diwarnani hujan, Khofifah bersama dengan pasangannya Emil menyampaikan orasi politiknya.
Baca SelengkapnyaEmil Dardak Ungkap Dapat Mandat dari Demokrat Dampingi Khofifah Lagi di Pilkada Jatim
Baca SelengkapnyaEmil diketahui sempat menjadi juru kampanye pasangan Prabowo-Gibran.
Baca SelengkapnyaKhofifah bertemu petinggi PDIP Said Abdullah membahas Pilkada Jawa Timur sebelum diusung Partai Gerindra.
Baca SelengkapnyaEmil Elestianto Dardak menyebut anak-anak muda di Jawa Timur menunggu kedatangan Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka untuk bersilaturahim.
Baca SelengkapnyaEmil Dardak memastikan bakal mendampingi Khofifah Indar Parawansa maju pada Pilkada Jawa Timur 2024.
Baca SelengkapnyaDia menyatakan siap berkontestasi pada November 2024 mendatang.
Baca SelengkapnyaPDIP bahkan sudah berkomunikasi dengan Partai Gerindra dan PAN.
Baca Selengkapnya