Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Juara Lomba Kemenparekraf, Kelompok Musik Linkrafin Jember Sampaikan Ini Lewat Lagu

Juara Lomba Kemenparekraf, Kelompok Musik Linkrafin Jember Sampaikan Ini Lewat Lagu Kelompok musik Linkrafin Jember. ©2021 Merdeka.com/Instagram @linkrafin

Merdeka.com - Kelompok musik komunitas Lingkar Kreatif Independen (Linkrafin) asal Kabupaten Jember, Jawa Timur menyabet juara satu dan juara favorit dalam penganugerahan Lomba Karya Musik Anak Komunitas (KAMU AKU) Kita Indonesia yang diselenggarakan oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) yang digelar Senin (24/5) malam.

Rombongan tim Linkrafin pun mendapat sambutan hangat dari Bupati Jember Hendy Siswanto bersama istrinya. Acara penyambutan itu digelar di Pendapa Wahyawibawagraha Jember, Rabu (26/5).

"Saya sangat mengapresiasi atas pencapaian yang diraih oleh Linkrafin dalam ajang bergengsi tersebut dan saya mendapat hadiah dari teman-teman seniman yang membuat warga Jember juga ikut bangga," ujar Bupati Hendy saat memberikan sambutan di Pendapa Wahyawibawagraha Jember.

Pemkab Akan Beri Dukungan

Bupati Jember itu berpesan supaya para seniman yang tergabung dalam Linkrafin tidak merasa puas dan berbangga diri. Para seniman diharapkan terus mengasah kemampuannya.

"Pemkab Jember tidak akan tinggal diam, kami akan support Linkrafin. Tidak hanya Linkrafin ya, seluruh pegiat seni dan budaya kita dukung untuk mengembangkan kreativitas masing-masing dan membanggakan Jember," ungkapnya.

Sementara itu, founder Linkrafin Jember Yudho Andriansyah menyampaikan rasa syukurnya karena pencapaian yang diraih oleh timnya di ajang Lomba Karya Musik Anak Komunitas yang diadakan Kemenparekraf.

"Itu hasil kerja keras semua tim. Alhamdulillah kami bisa raih juara 1 dan membuktikan bahwa Jember itu mampu dan patut diperhitungkan di kancah nasional," ujarnya, dikutip dari Antara, Rabu (26/5).

Pesan yang Dibawakan Linkrafin

      Lihat postingan ini di Instagram      

Sebuah kiriman dibagikan oleh Lingkar Kreatif Independen (@linkrafin)

 

Pada malam final Lomba Karya Musik Anak Komunitas, ada lima finalis terpilih yang tampil, yakni Kreasi Anak Paser dari Paser - Kalimantan Timur, Walk On Water dari Nias - Sumatera Utara, Cendrawasih Team dari Papua, Musisi Kulon Progo dari Kulon Progo - Daerah Istimewa Yogyakarta dan Linkrafin dari Jember - Jawa Timur.

Dalam kesempatan tersebut, Linkrafin membawakan karya musik berjudul Jember Nusantara. Melalui karya music tersebut, Linkrafin menyampaikan pesan bahwa konsep nusantara dengan segala kemajemukan sukunya itu ada di Kabupaten Jember.

"Ada 28 orang musisi, dua koreografer dan empat perancang busana yang terlibat dalam penampilan malam final Lomba Karya Musik Anak Komunitas (KAMU AKU) Kita Indonesia," lanjut Yudho.

Padukan Berbagai Unsur

Karya musik Jember Nusantara mempunyai komposisi dari berbagai suku. Karya musik ini dikemas dengan memadukan unsur modern dan magis dari berbagai etnik.

"Ada kijung, gamelan, sinden, sapek, musik patrol sebagai ciri khas Jember, ada suling sunda, ya nusantara lah. Lalu ada piano klasik juga," imbuh Yudho.

Lebih lanjut, ia mengingatkan timnya untuk terus berkarya. Sehingga ke depan bisa meraih prestasi lain yang membanggakan bagi Kabupaten Jember. (mdk/rka)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kabupaten Paser Berhasil Raih Juara Satu Lomba Band Kreasi dan Vokalis Terbaik di Kemilau Kaltim Fest 2024
Kabupaten Paser Berhasil Raih Juara Satu Lomba Band Kreasi dan Vokalis Terbaik di Kemilau Kaltim Fest 2024

Kabupaten Paser melalui Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata turut serta dalam Kemilau Kaltim Fest 2024

Baca Selengkapnya
TKD Jawa Barat Prabowo-Gibran Gelar Lomba Cipta Lagu dan Nyanyi
TKD Jawa Barat Prabowo-Gibran Gelar Lomba Cipta Lagu dan Nyanyi

Lomba cipta lagu dan menyanyi bertajuk Prabowo-Gibran Mencari ini dibuka mulai 23 Desember 2023 hingga 9 Januari 2024.

Baca Selengkapnya
Di Acara Jogja Asik, Kapolri Ajak Warga Jaga Persatuan-Kesatuan
Di Acara Jogja Asik, Kapolri Ajak Warga Jaga Persatuan-Kesatuan

Terus menjaga persatuan dan kesatuan di tengah momentum Pemilu serentak tahun 2024.

Baca Selengkapnya
Festival Gending Using Jadi Ajang Apresiasi Penyanyi Muda hingga Legenda Musik Banyuwangi
Festival Gending Using Jadi Ajang Apresiasi Penyanyi Muda hingga Legenda Musik Banyuwangi

Puluhan insan musik tampak memadati Gesibu Blambangan. Ada penyanyi senior hingga para pendatang baru.

Baca Selengkapnya
Makna Lagu Lir Ilir dan Sejarahnya, Ajarkan Nilai Islami
Makna Lagu Lir Ilir dan Sejarahnya, Ajarkan Nilai Islami

Media dakwah berupa lagu pun dipilih Sunan Kalijaga agar mudah diterima oleh masyarakat. Masyarakat Indonesia sudah terbiasa dengan adanya lagu dolanan.

Baca Selengkapnya
Festival Gending Using Banyuwangi Lahirkan Bintang Baru
Festival Gending Using Banyuwangi Lahirkan Bintang Baru

Setiap tahunnya, ratusan anak muda antusias mengikuti event ini. Mereka antusias menyanyikan lagu daerah Using.

Baca Selengkapnya
Lewat Festival Band Pelajar, Banyuwangi Wadahi Bakat Bermusik Milenial
Lewat Festival Band Pelajar, Banyuwangi Wadahi Bakat Bermusik Milenial

Kompetisi musik bagi milenial, Festival Band Pelajar 2023, kembali digelar.

Baca Selengkapnya
Golkar Tutup Kampanye dengan Konser Menjemput Kemenangan di Bandung
Golkar Tutup Kampanye dengan Konser Menjemput Kemenangan di Bandung

Partai Golkar menutup rangkaian kampanye dengan menyelenggarakan acara bertajuk "Konser Menjemput Kemenangan" di Eldorado Dome, Bandung, Jumat (9/2).

Baca Selengkapnya
Strategi LPS Tingkatkan Inklusi dan Literasi Keuangan Lewat Pendekatan Kreatif
Strategi LPS Tingkatkan Inklusi dan Literasi Keuangan Lewat Pendekatan Kreatif

LPS terus berupaya meningkatkan literasi dan inklusi keuangan.

Baca Selengkapnya
Anugerah Musik Banyuwangi, Penghargaan Bagi Para Musisi Pelestari Musik Daerah
Anugerah Musik Banyuwangi, Penghargaan Bagi Para Musisi Pelestari Musik Daerah

Banyak lagu-lagu berbahasa Osing yang populer dan dibawakan para musisi tanah air.

Baca Selengkapnya
Aksi Kuburan & Souljah Guncang Pesta Rakyat Relawan Ganjar di Cianjur
Aksi Kuburan & Souljah Guncang Pesta Rakyat Relawan Ganjar di Cianjur

Konser besar ini memukau ribuan penonton dengan penampilan luar biasa dari berbagai artis ternama, seperti Arvezio, Kuburan Band, dan Souljah.

Baca Selengkapnya
Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin Rilis Single 'Something In The Way', Gaet Musisi Pay Burman
Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin Rilis Single 'Something In The Way', Gaet Musisi Pay Burman

Pay Burman menjadi produser untuk single 'Something In The Way' ini. Sementara Rio Ricardo sebagai coproduser.

Baca Selengkapnya