Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kronologi Kasus Ferdian Paleka, Bagikan Sembako Isi Sampah hingga Jadi Tersangka

Kronologi Kasus Ferdian Paleka, Bagikan Sembako Isi Sampah hingga Jadi Tersangka Ferdian Paleka. ©Instagram/@ferdianpalekaa

Merdeka.com - Seorang Youtuber bernama Ferdian Paleka akhir-akhir ini menuai banyak kecaman lantaran aksi pranknya yang dianggap keterlaluan. Dirinya memberikan satu kotak berisi sampah dan mengklaim bahwa bungkusan tersebut adalah bantuan sembako.

Sontak hal ini tentu menuai banyak kecaman di dunia maya. Tak hanya dari kalangan artis, Ridwan Kamil pun turut memberi komentar terhadap aksi Ferdian yang keterlaluan.

Kasusnya saat ini berbuntut pada ancaman bui selama 4 tahun. Sebelum pada akhirnya Ferdian dijatuhi hukuman 4 tahun penjara, dirinya masih sempat membuat keonaran baru yaitu permintaan maaf palsu.

Lewat akun instagramnya, dirinya mengaku meminta maaf kemudian diikuti kalimat 'tapi boong'. Berikut kronologi kasus Ferdian Paleka yang menuai banyak kontroversi.

Buat Prank Sembako Berisi Sampah

ferdian paleka

©Instagram/@ferdianpalekaa

Minggu (3/5/2020) Ferdian Paleka membagikan paket sembako kepada kepada dua transpuan di salah satu sudut jalanan kota Bandung. Paket sembako tersebut berisi sampah yang dibungkus dalam kardus.

Video bertajuk “Prank Kasih Makanan Ke Banci CBL” ini diunggah di kanal YouTube Ferdian Paleka dan disaksikan puluhan ribu orang. Caci maki menghujani kanal YouTube-nya.

Mendapat Kecaman dan Diserbu Warganet

ferdian paleka

©2020 Merdeka.com

Minggu malam (3/5/2020) warga yang tidak terima dengan aksi prank Ferdian Paleka mendatangi rumahnya. Namun sayang, Ferdian tidak ada di tempat.

Video penggerudukan rumah Ferdian Paleka itu bahkan viral dan telah dibagikan banyak akun di Instagram, termasuk akun @sekitarbandungcom.

Tak adanya Ferdian di rumah akhirnya membuat warga yang dibantu anggota kepolisian kemudian melakukan mediasi dengan keluarga Ferdian.

Diamankan Polisi

korban youtuber ferdian paleka lapor polisi

©2020 Merdeka.com

Merasa sakit hati dan tidak terima, kedua transpuan tersebut kemudian mendatangi Polrestabes Bandung, Senin (4/5) untuk melapor.

Dikonfirmasi terpisah, Kasatreskrim Polrestabes Bandung AKBP Galih Indragiri mengatakan laporan tersebut segera ditindaklanjuti dengan membentuk tim gabungan.

"Sudah kami terima laporannya. (Ditindaklanjuti) tim gabungan dengan Polsek untuk ditangani," ujar dia melalui pesan singkat.

Terancam Bui Empat Tahun

ferdian paleka

©Instagram/@ferdianpalekaa

Kini Ferdian Paleka terancam bui selama 4 tahun. Melansir dari liputan6, Kepala Satuan Reserse Kriminal (Kasatreskrim) Polrestabes Bandung, Ajun Komisaris Besar Galih Indragiri mengatakan, atas kasus Ferdian Paleka yang membuat video tersebut bisa dikenakan Pasal 45 ayat 3 UU Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE).

Pasal tersebut berbunyi, setiap orang yang dengan sengaja dan tanpa hak mendistribusikan dan/atau mentransmisikan dan/atau membuat dapat diaksesnya Informasi Elektronik dan/atau Dokumen Elektronik yang memiliki muatan penghinaan dan/atau pencemaran nama baik sebagaimana dimaksud dalam Pasal 27 ayat (3) dipidana dengan pidana penjara paling lama empat tahun dan/atau denda paling banyak Rp 750 juta. (mdk/vna)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Viral Pria Emosi Ludahi Pengendara saat Ditegur Parkir Sembarangan Ternyata Pegawai Pertamina, Begini Faktanya
Viral Pria Emosi Ludahi Pengendara saat Ditegur Parkir Sembarangan Ternyata Pegawai Pertamina, Begini Faktanya

Pria tersebut tidak terima ditegur karena parkir sembarangan menghalangi pengendara di belakangnya

Baca Selengkapnya
Viral Kakek Diberi Uang Rp5 Juta Ujungnya Rp200 Ribu, Penjelasan Konten Kreator jadi Omongan
Viral Kakek Diberi Uang Rp5 Juta Ujungnya Rp200 Ribu, Penjelasan Konten Kreator jadi Omongan

Sang konten kreator pun lantas kembali muncul ke publik memberi klarifikasi. Isi penjelasannya justru kian membuatnya dihujat.

Baca Selengkapnya
Viral Momen Wanita Tak Dikenal Beri Amplop ke Tukang Becak di Solo, Ternyata Ini Isinya
Viral Momen Wanita Tak Dikenal Beri Amplop ke Tukang Becak di Solo, Ternyata Ini Isinya

Tukang becak dapat amplop dari wanita asing yang isinya tak terduga.

Baca Selengkapnya
Viral Aksi Pria Makan Nasi Padang di Dalam Bioskop, Kena Hujat Warganet
Viral Aksi Pria Makan Nasi Padang di Dalam Bioskop, Kena Hujat Warganet

Pria ini makan nasi padang saat menonton di bioskop. Aksinya tuai hujatan.

Baca Selengkapnya
Viral Pedagang Balon Kehujanan saat Jualan, Nasibnya Kini Berujung Dapat Untung
Viral Pedagang Balon Kehujanan saat Jualan, Nasibnya Kini Berujung Dapat Untung

Ada banyak cara membantu sesama di masa serba cepat seperti sekarang ini.

Baca Selengkapnya
Ketahuan Buang Sampah Sembarangan, Rumah Wanita ini Langsung Dibanjiri Sampah oleh Warga Biar Kapok
Ketahuan Buang Sampah Sembarangan, Rumah Wanita ini Langsung Dibanjiri Sampah oleh Warga Biar Kapok

Aksinya yang sempat diketahui turut menuai kekesalan warga setempat. Buntutnya, rumahnya didatangi hingga dibanjiri sampah.

Baca Selengkapnya
Wow! Sosok Kepala Desa Pamer Uang Pecahan Rp100 ribu Sebanyak 5 Kardus Ucap Terima Kasih ke Pemberi, Ternyata untuk Ini
Wow! Sosok Kepala Desa Pamer Uang Pecahan Rp100 ribu Sebanyak 5 Kardus Ucap Terima Kasih ke Pemberi, Ternyata untuk Ini

Sosok Kepala Desa viral menjadi sorotan karena memamerkan bergepok-gepok uang berjumlah lima kardus. Berikut ulasannya.

Baca Selengkapnya
Nekat Makan Nasi Padang di Dalam Bioskop, Kini Berujung Minta Maaf
Nekat Makan Nasi Padang di Dalam Bioskop, Kini Berujung Minta Maaf

Aksi melanggaran aturan tersebut dinilai hanya untuk mencari popularitas.

Baca Selengkapnya
Viral Pria Rela Batal Sholat Demi Dapat Nasi Kotak di Masjid, Netizen Komen 'Mungkin Bapak itu Belum Makan dari SD'
Viral Pria Rela Batal Sholat Demi Dapat Nasi Kotak di Masjid, Netizen Komen 'Mungkin Bapak itu Belum Makan dari SD'

Lupa kalau sedang sholat, pria ini pilih kejar nasi kotak yang dibagikan. Simak informasinya.

Baca Selengkapnya
Belajar dari Bang Jabo, Penjual Pempek di Kebayoran Lama yang Gratiskan Dagangan untuk Duafa
Belajar dari Bang Jabo, Penjual Pempek di Kebayoran Lama yang Gratiskan Dagangan untuk Duafa

Bang Jabo menggratiskan pempeknya untuk kalangan duafa.

Baca Selengkapnya
Bukti Berbuat Baik Tidak Bikin Rugi, Bayari 3 Anak Kecil Makan Pria ini Langsung Dapat Balasan Secara Instan
Bukti Berbuat Baik Tidak Bikin Rugi, Bayari 3 Anak Kecil Makan Pria ini Langsung Dapat Balasan Secara Instan

Kedapatan membayari makan tiga anak tak dikenal, pria ini langsung mendapat hal tak terduga.

Baca Selengkapnya
Petugas Kebersihan Buang Sampah ke Kali Lalu Diambil Lagi Pakai Excavator ke Truk
Petugas Kebersihan Buang Sampah ke Kali Lalu Diambil Lagi Pakai Excavator ke Truk

DKI menindak tegas oknum petugas UPS Badan Air yang dengan sengaja membuang sampah ke bantaran kali.

Baca Selengkapnya