Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pelari Lintas Alam yang Sempat Hilang di Gunung Arjuno Ditemukan, Begini Kondisinya

Pelari Lintas Alam yang Sempat Hilang di Gunung Arjuno Ditemukan, Begini Kondisinya Pendaki Gunung Arjuno. ©2022 Merdeka.com/Dok. Tahura Raden Soerjo

Merdeka.com - Pelari lintas alam Mantra Summit bernama Yurbianto (46) dilaporkan hilang di Gunung Arjuno, Kabupaten Malang, Jawa Timur, pada 3 Juli 2022.

Selang dua hari, pada 5 Juli 2022 malam, pelari lintas alam asal Jakarta itu berhasil ditemukan dalam kondisi selamat.

Kepala Taman Hutan Raya (Tahura) Raden Soerjo, Ahmad Wahyudi menuturkan, Yurbianto ditemukan dalam kondisi selamat di area Curah Sriti, Desa Toyomarto, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang.

"Penyintas sudah ditemukan dalam kondisi selamat kurang lebih pukul 21.00 WIB, dalam keadaan selamat," terang Wahyudi.

Kondisi saat Ditemukan

      Lihat postingan ini di Instagram      

Sebuah kiriman dibagikan oleh INFORMASI MALANG RAYA 🌐 INFO MLG (@informasi_malangraya)

Saat ditemukan petugas, penyintas dalam kondisi kedinginan karena tidak menggunakan pakaian yang layak untuk berada di wilayah pegunungan. Namun, secara umum kondisi pelari lintas alam tersebut stabil.

"Kondisinya kedinginan, namun secara umum stabil,” katanya.

Wahyudi menuturkan, proses evakuasi penyintas asal Jakarta Utara itu membutuhkan waktu sekitar selama tiga jam untuk menuju posko Lawang.

Kronologi Kejadian

pendaki gunung arjuno

©2022 Merdeka.com/Instagram @syahrizal1574

Sebelumnya, seorang peserta lari lintas alam Mantra Summit bernama Yurbianto dilaporkan hilang di kawasan Gunung Arjuno, Desa Wonorejo, Kecamatan Lawang, Kabupaten Malang, Jawa Timur, pada Minggu, 3 Juli 2022.

Yurbianto seharusnya melapor pada Pos Gombes setelah dari turun puncak Gunung Arjuno pada Minggu (3/7). Namun, hingga sekitar pukul 19.00 WIB, penyintas tidak melapor pada pos tersebut. Kemudian sebanyak 95 personel diterjunkan untuk mencari keberadaan penyintas itu.

Penyintas sempat mengirimkan koordinat lokasi pada salah satu anggota keluarga pada Selasa (5/7) sekitar pukul 12.00 WIB.

Berdasarkan koordinat yang dikirim melalui aplikasi perpesanan Whatsapp itu, posisi penyintas berada di kawasan Curah Sriti. Petugas kemudian bergegas menuju titik koordinat yang dikirimkan penyintas dan menemukan yang bersangkutan di sana dalam kondisi kedinginan.  (mdk/rka)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Cerita Wisatawan Tersesat di Budug Asu Lereng Arjuno Malang Gara-Gara Cari Drone Hilang
Cerita Wisatawan Tersesat di Budug Asu Lereng Arjuno Malang Gara-Gara Cari Drone Hilang

Polisi bersama Tim SAR gabungan telah melakukan pencarian dan menemukan korban dalam kondisi selamat.

Baca Selengkapnya
4 Pendaki yang Hilang di Gunung Sanghyang Bali Ditemukan Selamat
4 Pendaki yang Hilang di Gunung Sanghyang Bali Ditemukan Selamat

Empat pendaki yang sempat dikabarkan tersesat di Gunung Sanghyang, Kabupaten Tabanan, Bali, akhirnya ditemukan dalam keadaan selamat.

Baca Selengkapnya
Salah Ambil Jalur saat Terpisah dari Rombongan, Pendaki Gunung Kerinci ini Ditemukan sudah Lemas
Salah Ambil Jalur saat Terpisah dari Rombongan, Pendaki Gunung Kerinci ini Ditemukan sudah Lemas

Pendaki ini hilang sejak Kamis (23/5), ketika turun dari Tugu Yuda menuju shelter tiga.

Baca Selengkapnya
Pendaki Tewas di Gunung Agung Bukan WNA, Korban Dipastikan Warga Semarang
Pendaki Tewas di Gunung Agung Bukan WNA, Korban Dipastikan Warga Semarang

Basarnas Bali akhirnya menemukan identitas pendaki yang ditemukan tewas di Gunung Agung, Kabupaten Karangasem, Bali.

Baca Selengkapnya
Pendaki Hilang di Gunung Kerinci Usai Ikuti Sosok Dikira Temannya saat Kabut Tebal
Pendaki Hilang di Gunung Kerinci Usai Ikuti Sosok Dikira Temannya saat Kabut Tebal

Temannya melihat terakhir korban berjalan bersama sosok dikira temannya

Baca Selengkapnya
Nekat Mendaki Gunung Merapi, Warga Spanyol Kelelahan hingga Kehabisan Bekal
Nekat Mendaki Gunung Merapi, Warga Spanyol Kelelahan hingga Kehabisan Bekal

Jacinto traveling dengan membawa bekal seadanya. Dia juga tidak membawa tenda untuk menginap.

Baca Selengkapnya
Mendaki Tanpa Pemandu, WNA Ditemukan Tewas di Puncak Gunung Agung
Mendaki Tanpa Pemandu, WNA Ditemukan Tewas di Puncak Gunung Agung

Padahal, di hari ini ada larangan pendakian ke Gunung Agung karena ada upacara keagamaan "Ida Batara Turun Kabeh".

Baca Selengkapnya
Mengenal Sosok Mbah Yuni, Nenek Tangguh Berusia 71 Taun yang Sudah Taklukkan Banyak Gunung
Mengenal Sosok Mbah Yuni, Nenek Tangguh Berusia 71 Taun yang Sudah Taklukkan Banyak Gunung

Viral nenek usia 71 tahun taklukan banyak gunung. Ini fakta sosoknya yang curi perhatian.

Baca Selengkapnya
Pendaki Asal Rusia Hilang di Gunung Rinjani, 2 Pekan Belum Ditemukan
Pendaki Asal Rusia Hilang di Gunung Rinjani, 2 Pekan Belum Ditemukan

Tim gabungan dikerahkan untuk mencari yang bersangkutan.

Baca Selengkapnya
8 Tahun Berlalu, Ini Kisah Pendaki Hilang Dalam Dekapan Semeru
8 Tahun Berlalu, Ini Kisah Pendaki Hilang Dalam Dekapan Semeru

Seorang pendaki asal Swiss, Lionel Du Creaux dinyatakan hilang di Gunung Semeru.

Baca Selengkapnya
Kronologi Empat Warga Tersesat di Alas Purwo, Cari Air di Hutan Tak Tahu Jalan Keluar
Kronologi Empat Warga Tersesat di Alas Purwo, Cari Air di Hutan Tak Tahu Jalan Keluar

Empat orang yang sedang mencari air di hutan tersesat di Alas Purwo. Ini yang terjadi.

Baca Selengkapnya
BPBD Evakuasi Pendaki Berusia 57 Tahun yang Alami Hipotermia di Gunung Lemongan
BPBD Evakuasi Pendaki Berusia 57 Tahun yang Alami Hipotermia di Gunung Lemongan

hipotermia menyebabkan otot kaki kiri Gigih kaku sehingga tidak bisa berjalan saat menuruni medan terjal

Baca Selengkapnya