Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sekolah Tatap Muka di Kota Mojokerto Dimulai Maret 2021, Ini Alasannya

Sekolah Tatap Muka di Kota Mojokerto Dimulai Maret 2021, Ini Alasannya Ilustrasi sekolah tatap muka di masa pandemi Covid-19. ©2021 Merdeka.com/liputan6.com

Merdeka.com - Kegiatan belajar mengajar tatap muka tingkat SD dan SMP di Kota Mojokerto, Jawa Timur, akan dimulai 1 Maret 2021. Sebagaimana disampaikan Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari, Senin (22/2/2021).

Menurutnya, keputusan tersebut diambil lantaran angka keterpaparan Covid-19 di Kota Mojokerto menunjukkan tren penurunan.

"Kapasitas peserta didik maksimal 50 persen, penggunaan masker tiga lapis selama proses KBM berlangsung," ujar Ning Ita, sapaan akrab Wali Kota Mojokerto, mengutip dari liputan6.com Selasa (23/2).

Orang lain juga bertanya?

Zona Kuning dan Hijau

ilustrasi sekolah tatap muka di masa pandemi covid 19

©2021 Merdeka.com/liputan6.com

Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Kota Mojokerto itu menyatakan, saat ini Kota Mojokerto telah berada di zona kuning, bahkan sebagian sudah zona hijau. Ini bisa dilihat pada peta epidemiologi di laman covid19.mojokertokota.go.id.

Pembelajaran tatap muka akan dilaksanakan dengan beberapa ketentuan, di antaranya diterapkan secara terbatas dan dengan tetap memberlakukan protokol kesehatan secara ketat.

"Cuci tangan dengan sabun dan air sebelum memasuki dan setelah keluar kelas, menerapkan jaga jarak minimal 1,5 meter, serta menerapkan etika batuk dan bersin," terangnya.

Siswa Harus Sehat

Sementara itu, para siswa yang kurang sehat, misalnya mengalami gejala batuk atau pilek disarankan tidak mengikuti kegiatan belajar mengajar tatap muka untuk sementara waktu.

Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Mojokerto akan memastikan sarana dan prasarana pendukung protokol kesehatan di satuan pendidikan sesuai dengan standar. Seperti menjamin ketersediaan tempat cuci tangan yang memadai, ketersediaan masker tiga lapis untuk siswa dan tenaga pendidik, thermo gun, dan ketersediaan sekat di masing-masing bangku yang akan digunakan siswa.

Persetujuan Orang Tua

Wali Kota perempuan pertama di Kota Mojokerto itu menambahkan, seluruh siswa yang mengikuti pembelajaran tatap muka harus mendapat persetujuan orang tua atau wali terlebih dahulu. "Hal ini demi kepentingan psikologis dan kesiapan bersama," ungkapnya.

Selain itu, para tenaga pendidik sudah diusulkan mendapat prioritas vaksin agar dapat melaksanakan pembelajaran dengan aman dan nyaman. "Kami berharap penerapan KBM tatap muka dengan protokol kesehatan ini dapat mendukung kegiatan pembelajaran dan meningkatkan semangat belajar siswa SD-SMP di Kota Mojokerto," imbuhnya.

Sesuai SKB 4 Menteri

Pembelajaran tatap muka di Kota Mojokerto dilaksanakan dengan mempertimbangkan SKB 4 Menteri Nomor 04/KB/2020, Nomor 737 tahun 2020 Nomor : k.01.08/Menkes/7093/2020, Nomor 420-3987 tahun 2020 tentang Panduan Penyelenggaraan Pembelajaran Tahun Ajaran 2020-2021 di Masa Pandemi Covid-19.

Dalam SKB itu disebutkan supaya dinas pendidikan provinsi, kabupaten, dan kota menyiapkan rencana pembelajaran tatap muka secara terbatas sesuai dengan protokol kesehatan. Di Kota Mojokerto, pembelajaran tatap muka akan diikuti oleh 12.314 siswa SD dan 8.362 siswa SMP negeri dan swasta.

Rencana pelaksanaan sekolah tatap muka tingkat SD dan SMP di Kota Mojokerto itu disampaikan dalam konferensi pers pada Senin (22/2/2021). Dalam acara tersebut, selain Ning Ita, hadir pula Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Amin Wachid; Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan, Hatta Amrulloh; Kepala Bidang Pendidikan Sekolah Dasar Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Febri Emayanti; dan Kepala Bidang Pendidikan Sekolah Menengah Pertama, Lucky Hariyanti Budiono. (mdk/rka)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
FOTO: Ragam Ekspresi Lucu Saat Murid Lulusan Taman Kanak-Kanak Memulai Tahun Ajaran Baru di Sekolah Dasar
FOTO: Ragam Ekspresi Lucu Saat Murid Lulusan Taman Kanak-Kanak Memulai Tahun Ajaran Baru di Sekolah Dasar

Murid kelas 1 SD antusias mengikuti upacara bendera pada hari pertama sekolah di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 01 Grogol Selatan, Kebayoran Lama.

Baca Selengkapnya
PPDB Jakarta 2024 Dibuka, Berikut Jadwal, Link Pendaftaran dan Kuotanya
PPDB Jakarta 2024 Dibuka, Berikut Jadwal, Link Pendaftaran dan Kuotanya

Pendaftaran dimulai dengan pembuatan akun oleh calon peserta didik.

Baca Selengkapnya
30% PNS Pemkot Depok WFH Buntut Polusi, Guru Kesulitan Jika Kalau Harus PJJ Lagi
30% PNS Pemkot Depok WFH Buntut Polusi, Guru Kesulitan Jika Kalau Harus PJJ Lagi

Kadisdik mengatakan berdasarkan Surat Edaran Kemendikbud masih diutamakan menggelar pembelajaran tatap muka.

Baca Selengkapnya
DKI Terapkan Sekolah PJJ 50 Persen saat KTT ASEAN 4-7 September 2023
DKI Terapkan Sekolah PJJ 50 Persen saat KTT ASEAN 4-7 September 2023

Nantinya, venue KTT ASEAN difokuskan di Jakarta Pusat dan Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya
FOTO: Antusiasme Murid Kelas 1 SD Jawa Barat di Hari Pertama Masuk Sekolah
FOTO: Antusiasme Murid Kelas 1 SD Jawa Barat di Hari Pertama Masuk Sekolah

Masa orientasi ini menjadi langkah awal yang penting dalam perjalanan pendidikan pelajar di SDN Anyelir 1 dan sekolah-sekolah lainnya di wilayah Jawa Barat.

Baca Selengkapnya
Heboh Puluhan Siswa SMP di Tangsel Tertular Cacar dan Gondongan, Begini Awal Mula Temuannya
Heboh Puluhan Siswa SMP di Tangsel Tertular Cacar dan Gondongan, Begini Awal Mula Temuannya

Akibat kondisi itu, pemkot menerapkan kebijakan belajar jarak jauh.

Baca Selengkapnya
FOTO: Pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru Jakarta Jenjang SD Sudah Dibuka
FOTO: Pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru Jakarta Jenjang SD Sudah Dibuka

Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) di Jakarta telah dibuka mulai pada tanggal 20 Mei 2024 pagi.

Baca Selengkapnya
Jelang Pengumuman Hasil Pemilu 2024, DisdiK DKI Terapkan PJJ di Sebagian Sekolah
Jelang Pengumuman Hasil Pemilu 2024, DisdiK DKI Terapkan PJJ di Sebagian Sekolah

Jelang pengumuman hasil Pemilu 2024 oleh KPU, pembelajaran jarak jauh diterapkan di sebagian sekolah di Jakarta

Baca Selengkapnya
Kunjungi SMKN 1 Tanah Grogot, Jokowi Bagi-Bagi Sepeda
Kunjungi SMKN 1 Tanah Grogot, Jokowi Bagi-Bagi Sepeda

Presiden Jokowi tiba di SMKN 1 Tanah Grogot sekitar pukul 08.30 WITA, kemudian langsung meninjau minimarket di sekolah tersebut.

Baca Selengkapnya
Serba-Serbi MPLS, Penting untuk Diketahui Para Siswa Baru!
Serba-Serbi MPLS, Penting untuk Diketahui Para Siswa Baru!

Lalu apa saja sebenarnya serba-serbi MPLS yang penting untuk diketahui oleh para siswa?

Baca Selengkapnya
Momen Seru MPLS di Kota Surabaya, Kepala Sekolah dan Guru Dandan Jadi Hulk hingga Spiderman
Momen Seru MPLS di Kota Surabaya, Kepala Sekolah dan Guru Dandan Jadi Hulk hingga Spiderman

Anak-anak pun tampak antusias pada hari pertama masuk sekolah

Baca Selengkapnya
Pemkot Siap Beri Beasiswa untuk Mahasiswa Asal Mojokerto, Ini Syarat dan Ketentuannya
Pemkot Siap Beri Beasiswa untuk Mahasiswa Asal Mojokerto, Ini Syarat dan Ketentuannya

Pendaftaran beasiswa dibuka pada pertengahan Juli 2024.

Baca Selengkapnya