4 Seleb yang Terjerat Kasus Narkoba di Tahun 2021, Terbaru Jeff Smith
Merdeka.com - Dunia hiburan kembali dihebohkan dengan penangkapan salah seorang aktor muda karena kasus penyalahgunaan narkoba. Kali ini, nama Jeff Smith diamankan pihak kepolisian lantaran memakai barang haram berupa ganja.
Pria yang kini disebut-sebut sebagai kekasih dari Aisyah Aqilah ini ditangkap pada Kamis (15/4) dini hari. Jeff Smith ditangkap di kawasan Jagakarsa bersama seorang temannya yang berinisial D.
Hal ini pun menambah panjang deretan artis yang terjerat kasus narkoba. Di awal tahun 2021 ini saja, sudah ada beberapa nama yang tertangkap karena kasus serupa. Selain Jeff Smith, berikut sederet artis yang terjerat kasus narkoba di tahun 2021.
-
Siapa yang ditangkap karena kasus narkoba? Penangkapan Ammar Zoni ini ternyata tak membuat Irish Bella ambil pusing, ia bahkan tetap sibuk syuting.
-
Siapa yang ditangkap terkait narkoba? Sosok suami Irish Bella kembali tertangkap dalam kasus narkoba, menunjukkan situasi yang mengkhawatirkan.
-
Siapa yang ditangkap polisi terkait kasus narkoba? 'Satu lagi Yogi Gamblez, bukan yang main di Preman Pensiun, tapi Serigala Terakhir. Yang berperan sebagai AKP Jaka. Dari kedua orang ini, dari salah satunya kami menemukan barbuk narkotika jenis ganja dan dua-duanya setelah kami lakukan cek urine awal positif narkoba menggunakan ganja, untuk kedua orang tersebut sampai sekarang kami sedang melakukan pendalaman perannya sebagai apa,' kata Panjiyoga kepada wartawan di Polres Metro Jakarta Barata, Jumat (10/5) malam.
-
Siapa yang dituduh pakai narkoba? Viral di media sosial yang mengeklaim Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka, tertangkap polisi karena pakai narkoba di Pantai Indah Kapuk (PIK), Jakarta Utara.
-
Siapa yang ditangkap polisi atas dugaan pemakaian narkoba? 'Benar (Virgoun ditangkap karena dugaan penggunaan narkoba),' kata Syahduddi kepada wartawan, Kamis (20/6).
-
Siapa artis yang diramal Hard Gumay terkena kasus narkoba? Setelah itu, seorang artis pria dengan inisial N akan terlibat dalam kasus narkoba. Sementara itu, aktor dan bintang sinetron dengan inisial A akan menghadapi kasus serupa untuk keempat kalinya.
Jeff Smith
©2021 Merdeka.com/instagram.com
Jeff Smith diamankan pada Kamis (15/4) dini hari di kawasan Jagakarsa. Ia ditangkap bersama seorang rekannya berinisial D. Barang bukti berupa ganja pun ditemukan di mobilnya. Selain itu, tes urine pun menyatakan jika Jeff Smith positif ganja.
"Barang bukti diamankan dari dalam mobil tersangka. Hasil cek urine positif THC berarti ganja sangat jelas garisnya terlihat," kata Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat, AKBP Ronaldo Maradona Siregar yang dilansir dari liputan6.com.
Askara Parasady Harsono
©2021 Merdeka.com/instagram.com
Selanjutnya ada juga Askara Parasady Harsono. Ia merupakan suami dari penyanyi cantik Nindy Ayunda. Ia ditangkap di kediamannya belum lama ini. Tak lama usai ditangkap, Nindy Ayunda pun menggugat cerai sang suami.
Abdul Kadir
©2021 Merdeka.com/instagram.com
Selebgram Abdul Kadir atau yang akrab dengan nama d’kadoor juga telah terjerat kasus narkoba. Ia ditangkap pada di sebuah hotel di Jakarta Selatan pada 27 Januari 2021. Ia diamankan bersama dengan rekannya yang berinisial F. Barang bukti berupa sabu juga ditemukan bersama penangkapan keduanya.
Ridho Rhoma
©2021 Merdeka.com/instagram.com
Ridho Rhoma, putra dari raja dangdut Rhoma Irama ini juga harus kembali berurusan dengan polisi lantaran kasus yang sama. Ia diamankan polisi bersama dua orang temannya di sebuah apartemen di Jakarta Selatan, Kamis (4/2/2021) malam. Barang bukti berupa pil ekstasi juga ditemukan di tempat kejadian. (mdk/asr)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Setiap tahun berlalu, tetapi tampaknya masalah narkoba tak kunjung berakhir.
Baca SelengkapnyaArtis dan narkoba seakan gaya hidup yang tidak dapat dipisahkan
Baca SelengkapnyaAda Lee Sun Kyun, Park Yoochun, Ju Ji Hoon, sampai Yoo Ah In.
Baca SelengkapnyaBobby Joseph kembali diringkus polisi atas kepemilikan tembakau sintetis.
Baca SelengkapnyaDiketahui, AA telah lama berkecimpung di dunia hiburan sejak tahun 2007 hingga 2024.
Baca SelengkapnyaRezka menyebut, modus penggunaan ganja dengan rokok elektrik ini cukup baru, karena biasanya ganja disalahgunakan bukan dengan cara seperti itu.
Baca SelengkapnyaBaru-baru ini, seorang artis yang dikenal dengan inisial AA ditangkap oleh pihak kepolisian terkait kasus narkoba.
Baca SelengkapnyaSaat ini Bobby telah diamankan oleh jajaran Satresnarkoba Polres Metro Jakarta Selatan.
Baca SelengkapnyaBobby Joseph ditangkap polisi terkait kasus tembakau sintetis
Baca SelengkapnyaIni ketiga kalinya Ammar Zoni terjerat kasus narkoba
Baca SelengkapnyaPolisi kembali menangkap artis Ammar Zoni atas kasus narkoba.
Baca SelengkapnyaYoo Ah In akan diadili atas pelanggaran UU Pengendalian Narkotika, penggunaan ganja, pemaksaan terhadap orang lain, percobaan penghancuran barang bukti.
Baca Selengkapnya