Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

3 Ketentuan PPDB SMP di Surabaya Ini Wajib Diperhatikan, Jangan sampai Salah Daftar

3 Ketentuan PPDB SMP di Surabaya Ini Wajib Diperhatikan, Jangan sampai Salah Daftar Ilustrasi siswa SMP. ©2021 Merdeka.com/dikominfo.purbalinggakab.go.id

Merdeka.com - Dinas Pendidikan Kota Surabaya, Jawa Timur, meminta para orang tua dan siswa memperhatikan pengumuman mengenai Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) jenjang SMP. Tujuannya, supaya tidak mengalami kekeliruan saat melakukan pendaftaran.

"Kami mohon para orang tua siswa dan para siswa memperhatikan pengumuman ini supaya tidak salah dalam melakukan pendaftaran. Kami juga berharap semua proses ini bisa berjalan dengan lancar karena sudah disosialisasikan jauh-jauh hari," tutur Kepala Dinas Pendidikan Kota Surabaya Supomo di Surabaya, Selasa (18/5/2021).

Tahapan Awal

Orang lain juga bertanya?

ppdb kota surabaya

©2021 Merdeka.com/ppdb.surabaya.go.id

Serangkaian PPDB jenjang SMP di Kota Surabaya telah dimulai pada Senin (17/5). Tahapan awal yang harus dilalui oleh Calon Peserta Didik Baru (CPDB) ialah validasi data siswa.

Validasi data siswa dilakukan secara daring melalui laman www.ppdb.surabaya.go.id. Para orang tua dan siswa bisa mengakses laman ini menggunakan PC maupun HP.

"Validasi data siswa ini merupakan pengecekan kebenaran data calon peserta didik baru (CPDB). Di dalamnya juga terdapat penitikan alamat lokasi rumah CPDB. Saat penitikan alamat, pastikan gunakan zoom secara maksimal. Proses ini sudah disosialisasikan juga kepada SMP Negeri se-Surabaya," ungkap Supomo, dikutip dari Antara.

Jadwal dan Cara Validasi Data

Validasi data wajib dilakukan oleh CPDB yang akan mendaftar jalur zonasi, jalur afirmasi kategori mitra warga, jalur perpindahan tugas orang tua/wali, dan jalur prestasi. Sementara itu, validasi data dikecualikan bagi pendaftar jalur afirmasi kategori inklusi.

"Validasi data pribadi ini mulai hari ini, 17 Mei-2 Juni 2021," imbuhnya.

Adapun langkah-langkah validasi data yakni, pertama, CPDB membuka laman ppdb.surabaya.go.id melalui komputer atau ponsel. Utamakan menggunakan perangkat yang memiliki kamera depan.

Kedua, CPDB memilih menu validasi data. Di dalam menu tersebut ada beberapa pilihan. Pilihlah sesuai kondisi CPDB.  

Ketiga, pilih menu mulai validasi. Selanjutnya, CPDB akan diarahkan untuk mengisi NIK dan tanggal lahir. Setelah masuk, muncul beberapa tahapan yang harus dilalui untuk verifikasi. Jika sesuai, klik lanjutkan sampai finalisasi data.

"Terakhir, data-data CPDB yang sudah diisi tadi akan dicek tim validator. Jika sesuai, maka PIN untuk pendaftaran PPDB SMP Negeri di Kota Surabaya akan dikirim ke alamat email yang sudah dientrikan saat validasi. Simpanlah PIN itu untuk melakukan pendaftaran, jangan sampai hilang," jelasnya.

Jadwal Pendaftaran

ppdb kota surabaya

©2021 Merdeka.com/ppdb.surabaya.go.id

Dispendik akan melakukan uji coba pendaftaran bagi jalur zonasi dan prestasi SMP mulai tanggal 3-9 Juni 2021. Sedangkan jadwal pendaftaran PPDB SMP di Surabaya akan dimulai pada pertengahan Juni 2021.

Pendaftaran PPDB akan dimulai dengan jalur afirmasi mitra warga, pendaftarannya mulai 10-15 Juni 2021, kemudian pengumumannya akan dilaksanakan pada 16 Juni 2021. Selanjutnya, pendaftaran ulang dilakukan pada 16-17 Juni 2021, mulai pukul 08.00-15.00 WIB.

Sedangkan jadwal pendaftaran PPDB SMP jalur afirmasi inklusi akan dilaksanakan pada 10-15 Juni 2021, kemudian pengumumannya akan dilaksanakan pada 16 Juni 2021. Jadwal pendaftaran ulang dilaksanakan pada 16-17 Juni 2021, mulai pukul 08.00-15.00 WIB. (mdk/rka)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Orang Tua Tak Perlu Panik Bila PPDB Online Gangguan, Ini Solusi yang Disediakan Disdik DKI
Orang Tua Tak Perlu Panik Bila PPDB Online Gangguan, Ini Solusi yang Disediakan Disdik DKI

Orang tua CPDB diimbau tak panik saat melakukan pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB)

Baca Selengkapnya
Dinilai Lebih Lama, Ini Sederet Kendala dalam Penerimaan Peserta Didik Baru Tahun 2024
Dinilai Lebih Lama, Ini Sederet Kendala dalam Penerimaan Peserta Didik Baru Tahun 2024

Diduga kekurangan siswa terjadi karena masih adanya paradigma sekolah favorit.

Baca Selengkapnya
Menteri Jokowi Sidak Zonasi PPDB di SMA Tangsel, Begini Temuannya
Menteri Jokowi Sidak Zonasi PPDB di SMA Tangsel, Begini Temuannya

Inspeksi dilakukan usai puluhan warga melakukan aksi protes di depan pintu gerbang SMA Negeri 5 Tangsel.

Baca Selengkapnya
Menko PMK Minta Pemda Segera Bentuk Satgas PPDB, Tidak Perlu Tunggu Keppres
Menko PMK Minta Pemda Segera Bentuk Satgas PPDB, Tidak Perlu Tunggu Keppres

Muhadjir mengaku mendapatkan laporan adanya pelanggaran PPDB seperti jual beli kursi di sekolah.

Baca Selengkapnya
FOTO: Pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru Jakarta Jenjang SD Sudah Dibuka
FOTO: Pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru Jakarta Jenjang SD Sudah Dibuka

Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) di Jakarta telah dibuka mulai pada tanggal 20 Mei 2024 pagi.

Baca Selengkapnya
110 Ribu Siswa SMP-SMA Baru di Jakarta Diterima Melalui Jalur Prestasi
110 Ribu Siswa SMP-SMA Baru di Jakarta Diterima Melalui Jalur Prestasi

Seleksinya berdasarkan zona prioritas kemudian berdasarkan usia.

Baca Selengkapnya
PPDB Jakarta 2024 Dibuka, Berikut Jadwal, Link Pendaftaran dan Kuotanya
PPDB Jakarta 2024 Dibuka, Berikut Jadwal, Link Pendaftaran dan Kuotanya

Pendaftaran dimulai dengan pembuatan akun oleh calon peserta didik.

Baca Selengkapnya
Orang Tua Curang Dalam PPDB, Menteri Muhadjir: Anak Dididik Jadi Koruptor
Orang Tua Curang Dalam PPDB, Menteri Muhadjir: Anak Dididik Jadi Koruptor

Jika orang tua berlaku curang, sama saja telah mendidik anaknya untuk menjadi koruptor

Baca Selengkapnya
PPDB Jakarta 2024 Mulai Dibuka Hari Ini, Catat Jadwal dan Link Pendaftarannya
PPDB Jakarta 2024 Mulai Dibuka Hari Ini, Catat Jadwal dan Link Pendaftarannya

Disdik DKI resmi membuka pendaftaran calon peserta didik baru (CPDB) untuk jenjang PAUD, SLB, SD, SMP, SMA/SMK.

Baca Selengkapnya
Kepesertaan Ribuan Calon Siswa SMA/SMK Negeri di Jabar Dibatalkan, Ini Penjelasan Ridwan Kamil
Kepesertaan Ribuan Calon Siswa SMA/SMK Negeri di Jabar Dibatalkan, Ini Penjelasan Ridwan Kamil

Ridwan Kamil mengatakan pembatalan itu untuk memberikan pelajaran bahwa semua harus sesuai dan ikut pada aturan yang ditetapkan.

Baca Selengkapnya
KPAI Minta PPDB Zonasi Dievaluasi, Ini Alasannya
KPAI Minta PPDB Zonasi Dievaluasi, Ini Alasannya

Ia mengatakan pemetaan tersebut penting untuk memastikan semua anak mendapatkan hak pendidikan.

Baca Selengkapnya
Pemkot Tangerang Pastikan Keamanan Server PPDB
Pemkot Tangerang Pastikan Keamanan Server PPDB

Pemkot Tangerang memastikan keamanan data server pada PPDB SMP

Baca Selengkapnya