Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Setelah kafilah raja Arab Saudi pergi

Setelah kafilah raja Arab Saudi pergi JK lepas Raja Salman. ©2017 Merdeka.com

Merdeka.com - Raja Salman Bin Abdul Aziz Al-Saud telah mengakhiri lawatan panjangnya di Indonesia pada Minggu, 12 Maret 2017. Sepanjang 1 hingga 3 Maret, Penjaga Dua Kota Suci itu melakukan kegiatan kenegaraan di Bogor dan Jakarta. Setelah itu, liburan ke Pulau Dewata pada 4-12 Maret.

Total, Raja Salman itu berada di Tanah Air selama dua belas hari. Lebih lama tiga hari dari waktu yang direncanakan. Ini menjadi lawatan terlama dilakukan raja Arab Saudi ketujuh tersebut di Asia.

Sebelum ke Indonesia, suksesor Raja Abdullah itu berkunjung ke Malaysia selama tiga hari. Dari Indonesia, dia terbang menuju Jepang untuk melakukan kunjungan kenegaraan selama empat hari.

Rencananya, lanjut bertandang ke China, Maladewa, dan Yordania guna menghadiri konferensi tingkat tinggi Liga Arab.

Selama kunjungan kenegaraan di Tanah Air, Raja Salman bersama Presiden Jokowi menyaksikan penandatangan sejumlah kesepakatan kerja sama antarpemerintahan dua negara. Diantaranya, pembangunan Kilang Cilacap senilai USD 6 miliar antara Pertamina dan Saudi Aramco dan pembiayaan proyek pembangunan senilai USD 1 miliar antara Saudi Fund Development dan pemerintah Indonesia.

Di luar itu, ada juga sejumlah penandatangan kerja sama antara pebisnis Indonesia dan Arab Saudi. Antara lain, pembangunan delapan ribu rumah beserta infrastruktur di Arab Saudi senilai USD 2 miliar antara Wijaya Karya dan Adil Makki Contracting Company (AMCO). Kemudian, kerja sama energi biomassa dan pembangkit listrik energi terbarukan di Kalimantan senilai USD 100 juta-USD 200 juta antara Koperasi Produsen Anugerah Bumi Hijau dan Kuzu Internasional.

Lalu, peningkatan turis Timur Tengah dan perbaikan fasilitas serta kuota haji antara tiga asosiasi penyelenggara ibadah tersebut di Indonesia dan At-Tayar. Lantas, penyediaan seribu perawat dan tenaga kesehatan dari Indonesia ke Arab Saudi dalam setahun ke depan antara Rumah Sakit Bunda dan Aloula Medical Care.

Dalam siaran pers Sekretariat Negara, Jokowi berjanji dalam dua bulan ke depan bakal mengutus menteri ke Arab Saudi guna merealisasikan sejumlah kesepakatan kerja sama sudah terjalin selama Raja Salman berada di Indonesia. Hal itu diucapkan Jokowi kepada Raja Salman via telepon menjelang keberangkatan pemimpin Wangsa Saud berusia 81 tahun itu menuju Negeri Matahari Terbit dari Bandara I Gusti Ngurah Rai, Bali.

Tak ingin ketinggalan, Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia juga bakal mendorong pelaksanaan kerja sama sudah terjalin antarpengusaha dua negara.

"Kami ikut mengawal komitmen-komitmen yang sudah dicapai untuk direalisasikan segera," kata Muhammad Hasan Gaido, Ketua Bilateral Kadin Komite Timur Tengah, kepada merdeka.com, kemarin.

Atas dasar itu, Gaido pun ditunjuk menjadi ketua Indonesia-Saudi Arabis Business Council.

"Institusi ini yang akan menjalin komunikasi, baik itu dengan kedutaan Saudi, Kedutaan Indonesia, dan pengusaha-pengusaha," katanya.

Berdasarkan data Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), realisasi investasi Arab Saudi di Indonesia dalam lima tahun terakhir mengalami pasang surut. Sempat tak ada investasi sama sekali pada 2012, Negara Petrodolar itu perlahan mulai menanamkan modal di Indonesia sebesar USD 0,4 juta (2013) dan USD 2,9 (2014). Setahun kemudian, investasi melonjak tajam hingga USD 30,4 juta. Namun, turun drastis hingga hanya sebesar 0,9 juta pada 2016.

Jika diakumulasi, sepanjang 2012-2016, Arab Saudi hanya memiliki 82 proyek di Indonesia dengan nilai investasi sekitar USD 34,592 juta. Alhasil, Negeri Padang Pasir itu berada di peringkat 36 dalam daftar negara kontributor investasi di Indonesia.

Investasi Arab Saudi terbanyak mengalir ke sektor industri kimia dasar, barang kimia, dan farmasi senilai USD 28,8 juta untuk 12 proyek. Disusul, hotel dan restoran USD 2,6 juta (17 proyek), perdagangan dan reparasi USD 2,4 juta (25 proyek). Kemudian, Pertambangan USD 0,3 juta (2 proyek); Perumahan, Kawasan Industri, dan Perkantoran USD 0,3 juta (10 proyek). Dan, jasa lainnya USD 0,1 juta (11 proyek).

Total, BKPM mencatat, Indonesia mendapat limpahan modal dari 115 negara sepanjang 2012-2106. Nilainya mencapai USD 139,951 juta untuk 66,135 proyek.

Investasi terbesar masih berasal dari Singapura senilai USD 30,440 juta untuk 12,585 proyek. Diikuti Jepang USD 18,152 juta (7,705 proyek), dan Korea Selatan USD 7,561 juta (7,607 proyek).

(mdk/yud)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kemenag: Seluruh Jemaah Haji Indonesia di Muzdalifah Sudah Diberangkatkan ke Mina
Kemenag: Seluruh Jemaah Haji Indonesia di Muzdalifah Sudah Diberangkatkan ke Mina

Pada tahun lalu, ada keterlambatan pergerakan jemaah dari Muzdalifah ke Mina.

Baca Selengkapnya
Waspada! Merokok hingga Bentangkan Spanduk di Sekitar Masjid Nabawi Bisa Ditangkap
Waspada! Merokok hingga Bentangkan Spanduk di Sekitar Masjid Nabawi Bisa Ditangkap

Jemaah haji diminta tidak merokok di sembarang tempat selama berada di Arab Saudi

Baca Selengkapnya
209.934 Jemaah Haji Sudah Tiba di Arab Saudi, Hari Ini Keberangkatan Terakhir
209.934 Jemaah Haji Sudah Tiba di Arab Saudi, Hari Ini Keberangkatan Terakhir

Menag menyebut sejauh ini fase keberangkatan jemaah lancar meski sempat mengalami keterlambatan.

Baca Selengkapnya
Ini Kloter Terakhir yang Menutup Fase Pemulangan Jemaah Haji ke Indonesia
Ini Kloter Terakhir yang Menutup Fase Pemulangan Jemaah Haji ke Indonesia

Untuk jamaah haji reguler wafat pada musim haji tahun ini berjumlah 461 orang.

Baca Selengkapnya
KRI dr. Radjiman Wedyodiningrat Singgah di Jeddah Usai Kirim Bantuan ke Palestina, Satgas Beragama Muslim Dapat Hadiah Spesial
KRI dr. Radjiman Wedyodiningrat Singgah di Jeddah Usai Kirim Bantuan ke Palestina, Satgas Beragama Muslim Dapat Hadiah Spesial

Prajurit satgas pembawa bantuan kemanusiaan Palestina dapat hadiah umroh saat perjalanan pulang ke tanah air. Berikut informasinya.

Baca Selengkapnya
Kemenag: Jemaah Umrah Harus Tinggalkan Arab Saudi Sebelum 6 Juni 2024
Kemenag: Jemaah Umrah Harus Tinggalkan Arab Saudi Sebelum 6 Juni 2024

Anna meminta kepada Asosiasi PPIU agar memberikan pembinaan yang lebih gencar kepada anggota melalui berbagai media.

Baca Selengkapnya
Cek Persiapan Akhir Layanan Jemaah Haji, Menag Yaqut Terbang ke Arab Saudi Dini Hari
Cek Persiapan Akhir Layanan Jemaah Haji, Menag Yaqut Terbang ke Arab Saudi Dini Hari

Menag Yaqut dijadwalkan melakukan sejumlah pertemuan dengan masyariq untuk memastikan persiapan akhir.

Baca Selengkapnya
393 Jemaah Haji Indonesia Tiba di Bandara AMMA Madinah, Langsung Menuju Hotel Tanpa Proses Imigrasi
393 Jemaah Haji Indonesia Tiba di Bandara AMMA Madinah, Langsung Menuju Hotel Tanpa Proses Imigrasi

Jemaah haji Indonesia kloter 1 gelombang 1 tiba di Bandara AMMA, Madinah sekitar pukul 07.55 WAS.

Baca Selengkapnya