Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jokowi bangga Lindswell Kwok beri emas kedua untuk Indonesia

Jokowi bangga Lindswell Kwok beri emas kedua untuk Indonesia Atlet Wushu Putri Indonesia, Lindswell. ©Bola.com/Vitalis Yogi Trisna

Merdeka.com - Atlet wushu andalan Indonesia Lindswell Kwok memastikan tambahan medali emas untuk kontingen Indonesia di Asian Games 2018 setelah meraih nilai tertinggi 9,75 pada nomor Taijijian (pedang) putri. Kemarin Lindswell juga membukukan nilai sama untuk nomor Taijiquan (tangan kosong) sehingga total nilainya 19,50.

Penampilan Lindswell ini turut disaksikan Presiden Joko Widodo yang tiba di venue wushu di Hall B, Jakarta International Expo (JIEXPO) Kemayoran, Jakarta, Senin (20/8) sejak pukul 09.00 WIB. Tampak hadir mendampingi Presiden, Ketua Umum PB Wushu Airlangga Hartarto, Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi dan Chef de Mission kontingen Indonesia Syafruddin.

"Saya datang ingin memberi semangat setelah kemarin sore di taekwondo Defia mendapatkan emas, pagi hari ini kembali lagi Lindswell di wushu juga dapat emas. Saya kira semangat emas ini yang ingin terus kita dorong. Di sini emas, di sini emas, di sini emas. Yang nonton senang, saya datang juga senang. Senang senang," kata Jokowi usai pertandingan.

Orang lain juga bertanya?

Lindswell tampil prima dan tenang hingga berhasil mengalahkan 15 finalis lainnya. Catatan 19,50 poin yang dibukukan Lindswell membuatnya unggul atas Juanita Mok Uen Ying asal Hong Kong yang meraih 19,42 poin dan Aghata Chrystenzen Wong asal Filipina yang meraih 19,36 poin.

"Ada juri-jurinya yang menilai. Kalau nilainya tadi memang sudah mendekati sempurna, 9,75 tadi sudah mendekati sempurna, bagus sekali," ujarnya.

Dengan raihan emas dari cabang wushu ini, kontingen Indonesia berhasil menambah pundi-pundi medalinya menjadi 2 emas 1 perak. Terkait target, Presiden pun optimis Indonesia bisa memenuhinya.

"Ya belum tentu 10 besar, bisa saja nanti 8 besar," katanya.

Kepala Negara mengatakan akan berusaha untuk menyempatkan waktu untuk mendukung dan menyaksikan langsung para atlet Indonesia berlaga di Asian Games 2018 ini.

"Pokoknya kalau ada waktu saya akan datang. Nanti ada pertemuan dengan Perdana Menteri Korea Selatan, bagi waktu. Ada waktu (saya) datang. Tidak harus yang dapat emas tapi di pertandingan apapun kita akan datang kalau ada waktu. Saya akan atur waktu seketat mungkin agar bisa datang di setiap pertandingan," tuturnya. (mdk/ian)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Indonesia Raih Emas dan Perunggu di Olimpiade 2024, Jokowi: Mesti Berkelanjutan
Indonesia Raih Emas dan Perunggu di Olimpiade 2024, Jokowi: Mesti Berkelanjutan

Pemerintah memberikan bonus kepada atlet serta pelatih sebagai bentuk apresiasi atas prestasi diraih.

Baca Selengkapnya
Jokowi Janjikan Bonus untuk Atlet Peraih Medali Olimpiade Paris 2024
Jokowi Janjikan Bonus untuk Atlet Peraih Medali Olimpiade Paris 2024

Jokowi tak menjawab berapa besaran bonus yang akan diberikan untuk para atlet.

Baca Selengkapnya
Indonesia Lolos ke Final Piala Thomas dan Uber 2024, Jokowi: Perjuangan Belum Selesai
Indonesia Lolos ke Final Piala Thomas dan Uber 2024, Jokowi: Perjuangan Belum Selesai

Sudah lama Indonesia tak melaju ke final Piala Thomas dan Uber bersamaan.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Besar-besaran Jokowi 'Guyur' Bonus Rp6 Miliar Buat Veddriq & Rizki, Akan Diarak Hari ini
VIDEO: Besar-besaran Jokowi 'Guyur' Bonus Rp6 Miliar Buat Veddriq & Rizki, Akan Diarak Hari ini

Presiden Jokowi memberikan bonus untuk atlet Indonesia yang berlaga di Olimpiade Paris 2024

Baca Selengkapnya
VIDEO: Rocky Gerung Bangga Atlet Panjat Tebing Raih Emas, Terima Kasih ke Jokowi
VIDEO: Rocky Gerung Bangga Atlet Panjat Tebing Raih Emas, Terima Kasih ke Jokowi

Kontingen panjat tebing Indonesia mengukir prestasi di IFSC Climbing Olimpic Qualifier di Shanghai, Tiongkok pada 15-20 Mei 2024

Baca Selengkapnya
Bonus Peraih Medali Olimpiade Paris Akan Diumumkan Langsung Presiden Jokowi
Bonus Peraih Medali Olimpiade Paris Akan Diumumkan Langsung Presiden Jokowi

Besaran bonus itu dipastikan tidak bakal turun dari besaran bonus Olimpiade sebelumnya.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Respons Jokowi Indonesia Raih Emas Olimpiade 2024, Umbar Janji
VIDEO: Respons Jokowi Indonesia Raih Emas Olimpiade 2024, Umbar Janji "Pasti Ada Bonus"

Jokowi tak menjawab berapa besaran bonus yang akan diberikan untuk para atlet

Baca Selengkapnya
Jokowi Senang Indonesia Raih 2 Emas di Olimpiade Paris: Saya Sangat Mengapresiasi
Jokowi Senang Indonesia Raih 2 Emas di Olimpiade Paris: Saya Sangat Mengapresiasi

Adapun medali emas diraih oleh Veddriq Leonardo di cabang olahraga panjat tebing. Kemudian, Rizki Juniansyah di cabang olahraga angkat besi

Baca Selengkapnya
Akhirnya Sumbang Medali Emas, Ini Deretan Prestasi Atlet Angkat Besi Indonesia di Olimpiade
Akhirnya Sumbang Medali Emas, Ini Deretan Prestasi Atlet Angkat Besi Indonesia di Olimpiade

Atlet Angkat Besi Indonesia akhirnya berhasil sumbang medali emas lewat Rizki Juniansyah

Baca Selengkapnya
Jokowi Beri Bonus Atlet Paralimpiade Paris, Peraih Medali Emas Terima Rp6 Miliar
Jokowi Beri Bonus Atlet Paralimpiade Paris, Peraih Medali Emas Terima Rp6 Miliar

Jokowi juga memberikan bonus kepada atlet dan pelatih sebagai apresiasi atas prestasi yang diraih.

Baca Selengkapnya
FOTO: Membanggakan! Ini Momen Indonesia Panen Medali Paralimpiade Paris 2024 Lewat Cabor Bulutangkis
FOTO: Membanggakan! Ini Momen Indonesia Panen Medali Paralimpiade Paris 2024 Lewat Cabor Bulutangkis

Total, Indonesia mengoleksi 1 emas, 6 perak, dan 5 perunggu di Paralimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya
Pujian Jokowi untuk Veddriq Leonardo Penyumbang Emas Pertama di Olimpiade Paris 2024
Pujian Jokowi untuk Veddriq Leonardo Penyumbang Emas Pertama di Olimpiade Paris 2024

Raihan Veddriq menjadi sejarah karena sang atlet menjadi penyumbang emas Olimpiade pertama untuk Indonesia

Baca Selengkapnya