Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

4 moge Yamaha sedang proses pajak

4 moge Yamaha sedang proses pajak Ilustrasi moge Yamaha yang siap hadir di Indonesia

Merdeka.com - Sejak 13 Mei lalu, Yamaha mulai menegaskan bisik-bisik lama bahwa mereka akan menjual sejumlah moge di Tanah Air. Tak tanggung-tanggung, empat model langsung saja siap ditawarkan ke publik selepas Lebaran tahun ini. Bahkan pimpinan Yamaha mengaku keempat moge tersebut sedang dalam proses pajak.

"Prosesnya lagi berjalan, tunggu saja. Kira-kira (dipasarkan) sehabis Lebaran. Pokoknya tahun ini. Kita sedang dalam proses pajak," ungkap Dyonisius Beti, Wakil Presiden Yamaha Indonesia.

Yamaha Indonesia sebelumnya melalui PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing menegaskan rencana mereka memasarkan moge-moge di Indonesia setelah mendaftarkan salah satu kode motor yang merujuk pada satu model dari empat moge yang direncanakan akan dijual di Indonesia.

Kode Yamaha itu sendiri adalah "RP21" yang mulai didaftarkan pada tanggal 13 Mei 2013 kemarin. Statusnya pun masuk pada tahap "proses". Sementara itu, empat moge yang akan dipasarkan adalah motor sport YZF-R6 dan YZF-R1, serta touring V-Max dan T-Max.

Kuat dugaan, "RP21" merujuk pada V-Max. Yamaha V-Max yang dimaksud pun berkode 1700. Varian moge ini memiliki mesin V4 DOHC berkapasitas 1.679 cc.

Dengan mesin yang bahkan melebihi kapasitas mobil low-MPV (rata-rata di bawah 1.500 cc semacam Avanza-Xenia-Ertiga) itu, tenaganya mencapai 174.3 hp pada putaran mesin 9.000 rpm.

PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing sendiri sebelumnya mengatakan kepada sejumlah media bahwa jumlah yang akan dipasarkan memang tidak banyak. Secara total hanya ditargetkan 100 unit setahun.

(kpl/nzr/vin) (mdk/)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Daftar Skutik Yamaha yang Bisa Jadi Andalan untuk Harian
Daftar Skutik Yamaha yang Bisa Jadi Andalan untuk Harian

agi yang tertarik untuk meminang motor matic Yamaha yang pas untuk aktivitas harian, berikut daftarnya:

Baca Selengkapnya
MG Berani Bayari Pajak Rp 70 Juta Konsumen Mobil Listrik di GIIAS 2023
MG Berani Bayari Pajak Rp 70 Juta Konsumen Mobil Listrik di GIIAS 2023

MG Indonesia tanggung pajak konsumen mobil listriknya hingga Rp 70 juta selama GIIAS 2023.

Baca Selengkapnya