5 Tips jitu kala kehilangan kunci kendaraan
Merdeka.com - Salah satu hal yang baling dibenci setiap pemilik kendaraan adalah ketika mereka kehilangan kunci kendaraannya.
Kehilangan kunci berarti pengguna juga kehilangan akses untuk menggunakan kendaraannya. Terkadang kunci yang tiba-tiba hilang di saat yang tidak tepat juga kerap membuat aktivitas dalam satu hari menjadi kacau.
Berikut lima tips agar Anda tidak kelimpungan ketika kehilangan kunci kendaraan Anda.
-
Apa yang harus dilakukan untuk menghindari kejahatan saat berkendara? PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), memberikan beberapa kiat aman saat berkendara yang dapat menghindari hal-hal buruk yang dapat menimpa para pengguna kendaraan.
-
Kenapa pemilik kendaraan harus berhati-hati membuka mobil? Langkah pertama yang harus diwaspadai oleh para pemilik kendaraan adalah, tidak membuka kendaraan secara otomatis ketika pemilik masih dalam keadaan yang cukup jauh atau tidak benar-benar berada di hadapan kendaraan yang dimilikinya. Sebab, risiko pencurian bisa saja terjadi. Pemilik mungkin tidak menyadari bahwa ada pencuri yang bersembunyi di sekitar mobil. Mereka telah mengincar mobil Anda dan menunggu saat yang tepat untuk melakukan aksinya.
-
Bagaimana cara menghindari motor dicuri? 'Warga harus menjaga betul keamanan kendaraan bermotornya terutama roda dua yang sering menjadi incaran para pelaku curanmor. Tetap waspada dan selalu parkir sepeda motor di tempat parkir yang benar dan gunakan kunci pengaman tambahan,' Kapolres Banjar AKBP Ifan Hariyat di Martapura, Kabupaten Banjar, Rabu (19/6).
-
Bagaimana cara menjaga keselamatan di perjalanan? Setelah mengetahui doa bepergian, selanjutnya dijelaskan tips menjaga keselamatan. Tips ini bisa dilakukan ketika Anda menggunakan kendaraan pribadi:
Simpan kunci cadangan
Keberadaan kunci cadangan memiliki peran vital ketika kunci utama hilang. Namun pengguna kendaraan terkadang sering melupakan kunci cadangan ini. Sehingga banyak yang lupa di mana mereka menempatkan kunci cadangan kendaraan mereka dan akhirnya kunci utama hilang dan kunci cadangan pun tak ditemukan. Oleh karena itu, selalu simpan kunci cadangan di tempat yang mudah diingat.
Membeli kunci cadangan
Tips kedua yang bisa dilakukan adalah membeli kunci cadangan ke pihak dealer atau retailer yang direkomendasikan. Namun biasanya pengguna yang akan hendak membeli kunci cadangan ini dimintai bukti surat kendaraan terlebih dahulu agar menghindari aksi kriminalitas berupa pencurian mobil.
Maka dari itu, jika kunci kendaraan hilang dan Anda terpaksa membeli kunci cadangan ke dealer, jangan lupa untuk membawa BPKB dan STNK kendaraan Anda.
Klaim asuransi
Langkah ketiga yang bisa mengantisipasi kebingungan ketika Anda kehilangan kunci kendaraan adalah dengan mengasuransikan kendaraan Anda. Beberapa asuransi kini juga menawarkan layanan klaim kehilangan kunci. Dengan klaim ini, Anda bisa mendapatkan kunci baru tanpa mengeluarkan sepeser biaya apapun.
Klaim Garansi
Jika kendaraan Anda masih dalam masa garansi, Anda juga bisa menggunakan klaim garansi untuk mendapatkan kunci baru yang nantinya akan menjadi pengganti kunci cadangan yang digunakan.
Tentu nantinya klaim garansi ini memiliki sistematika yang berbeda antara ATPM satu dengan lainnya.
Hubungi ahli kunci
Langkah terakhir yang bisa dilakukan selain keempat langkah sebelumnya adalah dengan menghubungi ahli kunci. Hal ini bisa Anda lakukan ketika Anda sedang berada di luar rumah tanpa membawa kunci cadangan.
Anda bisa langsung menghubungi dealer karena biasanya mereka menyediakan jasa layanan ahli kunci ini atau bisa langsung jasa ahli kunci kendaraan yang biasanya membuka lapak di pinggir jalan. (mdk/dzm)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Solusi sederhana agar kunci motor tak mudah hilang. Simak yuk!
Baca SelengkapnyaAda beberapa tips yang bisa Anda jalankan agar terhindar dari kejahatan saat berkendara
Baca SelengkapnyaLindungi motor dari pencurian dengan kunci stang ke kanan, SKS, dan pengaman tambahan.
Baca SelengkapnyaBerikut beberapa tips sederhana untuk mencegah motor menjadi sasaran pencurian
Baca SelengkapnyaPenyebab Pintu Mobil Tiba-tiba Terkunci Sendiri, Begini Cara Darurat Mengatasinya
Baca SelengkapnyaCara mengatasi remote keyless sepeda motor yang hilang.
Baca SelengkapnyaCCTV dapat menjadi sumber informasi penting dalam mencari motor yang hilang
Baca SelengkapnyaApabila sepeda motor hilang segera laporkan ke Polsek atau Polres terdekat.
Baca SelengkapnyaAlat Penting yang Harus Selalu Ada di Mobil untuk Atasi Ban Pecah
Baca SelengkapnyaBerikut adalah risiko yang akan terjadi jika remote keyless tertinggal di dalam mobil. Yuk simak!
Baca SelengkapnyaPenting untuk memiliki tips dan strategi yang efektif untuk melindungi motor dari para pencuri
Baca Selengkapnya