Daihatsu Sigra meluncur, Xenia 1.0 liter berhenti diproduksi
Merdeka.com - Resmi diluncurkannya Daihatsu Sigra bersama kembarannya Toyota Calya menggebrak pasaran mobil MPV yang dipatok harga di kisaran 100 jutaan, tentu saja disambut meriah oleh konsumen yang mengidamkan mobil keluarga dengan banderol miring.
Namun rupanya seiring terjunnya punggawa baru tersebut ke pasar Tanah Air, salah satu pemain lama, yakni Xenia 1.0 liter, akan di-stop produksinya karena model terbaru Daihatsu Sigra juga memiliki varian bermesin 1.0 liter.
-
Daihatsu Xenia dikenal sebagai apa? Daihatsu Xenia dikenal luas di kalangan masyarakat Indonesia sebagai sebuah mobil keluarga.
-
Kapan Daihatsu Xenia pertama kali diluncurkan? Low MPV ini populer sejak diperkenalkan pada tahun 2004 silam.
-
Mengapa Daihatsu Xenia dan Avanza sukses? Tidak memerlukan waktu lama bagi Xenia dan Avanza untuk menjadi favorit di pasaran. Pada tahun pertama penjualannya, Xenia berhasil terjual hingga 100.000 unit.
-
Daihatsu Sigra, apa itu? Daihatsu Sigra adalah salah satu mobil bertipe Multi Purpose Vehicle (MPV). Dengan desain yang compact dan aerodinamis, serta fitur-fitur yang dimilikinya, Daihatsu Sigra dapat menjadi menjadi pilihan untuk mereka yang mencari mobil keluarga.
-
Siapa yang menyukai Daihatsu Xenia? Seperti Toyota Avanza, Daihatsu Xenia juga sangat diminati. Mobil ini menggabungkan desain sporty dengan performa yang handal.
-
Siapa yang mengembangkan Daihatsu Xenia? PT Astra International Tbk, melalui anak perusahaannya PT Astra Daihatsu Motor dan PT Toyota Astra Motor, memulai pengembangan mobil keluarga dengan harga lebih terjangkau daripada Toyota Kijang yang saat itu mendominasi pasar.
Direktur Pemasaran PT Astra Daihatsu Motor, Amelia Tjandra, mengungkapkan kalau penghentian produksi sekaligus penjualan Xenia 1.0 liter di semua daerah sudah direncanakan sejak Sigra mulai diproduksi.
Daihatsu Sigra disajikan mengadopsi konsep Sophisticated & Dynamic Design yang tampak kian stylish dan modern. Mobil ini juga didesain dengan struktur rangka berlapis yang kuat untuk melindungi penggunanya jika terjadi benturan.
Dari segi safety, Sigra dilengkapi fitur keamanan seperti Collision Safety Body, dual SRS Airbag sebagai pengaman untuk pengemudi dan penumpang, Anti-locked Brake System (ABS) pada varian tertinggi, dan Immobilizer System.
Daihatsu Sigra saat ini dilepas ke pasaran dengan harga mulai Rp 106.600.000 hingga varian tertingginya yang dibanderol seharga Rp 147.350.000.
(kpl/sno) (mdk/)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Sejarah singkat perkembangan mobil Daihatsu Xenia. Yuk simak!
Baca SelengkapnyaBerikut estimasi Harga Daihatsu Sigra Bekas di Jabodetabek
Baca SelengkapnyaBerikut harga bekas mobil Daihatsu Sigra, dirangkum dari berbagai sumber.Yuk simak!
Baca SelengkapnyaHarga mobil Daihatsu Sigra, alternatif kendaraan keluarga dengan harga terjangkau. Yuk simak!
Baca SelengkapnyaDaihatsu membukukan penjualan ritel 194.108 unit pada tahun lalu, naik 2,9 persen.
Baca SelengkapnyaBerikut harga bekas mobil Daihatsu Sigra, dirangkum dari berbagai sumber.Yuk simak!
Baca Selengkapnya