Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Gaurav Gupta Ditunjuk Sebagai Presiden Direktur PT General Motors Indonesia

Gaurav Gupta Ditunjuk Sebagai Presiden Direktur PT General Motors Indonesia Foto: PT General Motors Indonesia

Merdeka.com - Tim Zimmerman, Presiden General Motors South Asia Operations hari ini mengumumkan penunjukan Gaurav Gupta, Managing Director GM Vietnam sebagai Presiden Direktur GM Indonesia. Gupta akan mulai menduduki posisi barunya awal Juli 2015.

"Dalam jabatan barunya, Gaurav akan membawa pengalamannya yang mumpuni dalam bidang penjualan, pengembangan bisnis, dan transformasi bisnis,'' kata Tim Zimmerman. "Gaurav adalah salah satu eksekutif di industri otomotif yang memiliki pemahaman mengenai situasi di Asia Tenggara dan memiliki catatan keberhasilan dalam memimpin bisnis otomotif."

Gupta akan memimpin pengembangan Chevrolet di Indonesia yang berkantor pusat di Jakarta. Gupta mengatakan bahwa dirinya akan berfokus pada pelanggan dan memperkenalkan produk yang kompetitif sekaligus memberikan pengalaman kelas dunia bagi pelanggan. Hal ini dilakukan untuk memastikan masa depan yang kuat bagi GM di Indonesia.

Gupta telah menjabat sebagai Managing Director General Motors Vietnam semenjak 2011. Dia telah sukses memimpin perubahan unit bisnis dari Vietnam Daewoo Motor Company (VIDAMCO) menjadi General Motors Vietnam, mendirikan keberadaan merek Chevrolet, dan mengintegrasikan sistem operasional GM Vietnam ke negara-negara Asia Tenggara lainnya.

Gupta mengawali karirnya di GM pada tahun 1997 dan telah menduduki sejumlah posisi berbagai divisi di kantor pusat sebelum menjadi manajer kawasan untuk Retail Network Operations di GM Asia Pacific, berbasis di Singapura dan Shanghai. Tahun 2008-2011, Gupta adalah Direktur Marketing dan Product Planning, sekaligus menjadi Direktur Strategic Business & Utility Vehicles di GM India. Sebelum bergabung dengan GM, Gupta bekerja di Sony dan Deloitte.

"Saya ingin menyampaikan terima kasih kepada Pranav Bhatt, Chief Financial Officer, GM Indonesia yang telah mengemban tugas sebagai Presiden Direktur interim," kata Tim Zimmerman. "Pranav telah menunjukkan kepemimpinan yang baik selama masa yang penting ini."

General Motors Co. (NYSE: GM, TSX: GMM) dan mitra-mitranya memproduksi kendaraan di 30 negara, dan perusahaan ini memiliki posisi kepemimpinan di pasar otomotif terbesar dan pertumbuhan tercepat di dunia.

GM menjadi induk dari anak perusahaannya dan badan-badan usaha gabungannya yang menjual kendaraan atas nama merek Chevrolet , Cadillac , Baojun , Buick , GMC , Holden , Jiefang , Opel , Vauxhall dan Wuling. Informasi lebih lanjut tentang perusahaan dan anak perusahaan , termasuk OnStar , pemimpin global dalam layanan keamanan kendaraan , keamanan dan informasi , dapat ditemukan di http://www.gm.com

(kpl/prl/abe) (mdk/)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mengenal Lebih Dekat Ju Hun Lee, Presiden Direktur Baru Hyundai Indonesia
Mengenal Lebih Dekat Ju Hun Lee, Presiden Direktur Baru Hyundai Indonesia

Hyundai Motor Company, resmi mengumumkan penunjukan Ju Hun Lee sebagai Presiden Direktur PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) yang baru

Baca Selengkapnya
Perusahaan Mobil Eropa Ini Ternyata Pernah Dimiliki Kostrad, Namanya Diambil dari Brigade Militer
Perusahaan Mobil Eropa Ini Ternyata Pernah Dimiliki Kostrad, Namanya Diambil dari Brigade Militer

PT Garuda Mataram Motor adalah perakit dan distributor eksklusif mobil Eropa, VW dan Audi, di Indonesia. Kini dibawah kendali Indomobil Group.

Baca Selengkapnya
Wow, Eks Petinggi Toyota Indonesia Jadi Chief Operation Officer Hyundai Indonesia
Wow, Eks Petinggi Toyota Indonesia Jadi Chief Operation Officer Hyundai Indonesia

Fransiscus Soerjopranoto menjadi Chief Operation PT Hyundai Motors Indonesia. Menggantikan Makmur, per 1 Agustus 2023.

Baca Selengkapnya
Daisuke Okamoto Menjadi Presiden Direktur Baru PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors
Daisuke Okamoto Menjadi Presiden Direktur Baru PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors

Para pemegang saham memutuskan Daisuke Okamoto menjadi Presiden Direktur PT Krama Yudha Tiga Berlian Motor menggantikan Nobukazu Tanaka

Baca Selengkapnya
Erick Thohir Angkat Rahmad Pribadi Jadi Dirut Baru Pupuk Indonesia
Erick Thohir Angkat Rahmad Pribadi Jadi Dirut Baru Pupuk Indonesia

Rahmad menggantikan Bakir Pasaman yang telah menjabat sejak tahun 2020.

Baca Selengkapnya
Perusahaan Otomotif Vietnam Bakal Investasi Bangun Pabrik Mobil Listrik di RI
Perusahaan Otomotif Vietnam Bakal Investasi Bangun Pabrik Mobil Listrik di RI

VinFast bakal investasi hingga USD1,2 miliar untuk bangun pabrik mobil listrik di RI.

Baca Selengkapnya
Cerita Dibalik Perjodohan Astra International dengan Toyota
Cerita Dibalik Perjodohan Astra International dengan Toyota

Cerita Toyota pilih Astra International jadi mitranya di masa awal pemerintah Soeharto.

Baca Selengkapnya
Menperin Agus Tegaskan Gaikindo Bakal Mewujudkan Kehadiran Mobil Nasional
Menperin Agus Tegaskan Gaikindo Bakal Mewujudkan Kehadiran Mobil Nasional

Realisasi mobil nasional Indonesia kerap digarap serius oleh pemerintah. Yuk simak selengkapnya!

Baca Selengkapnya
FOTO: Momen Wapres Ma'ruf Amin Tinjau Pameran Otomotif GIIAS 2024
FOTO: Momen Wapres Ma'ruf Amin Tinjau Pameran Otomotif GIIAS 2024

Ma'ruf Amin mengungkapkan, industri otomotif telah menjadi salah satu motor penggerak pertumbuhan industri nasional dan menyerap banyak tenaga kerja.

Baca Selengkapnya
Profil Irfan Setiaputra, Direktur Utama Garuda Indonesia yang Kini Diisukan Akan Diganti
Profil Irfan Setiaputra, Direktur Utama Garuda Indonesia yang Kini Diisukan Akan Diganti

Rumor penggantian Irfan dari jabatan Dirut Garuda mencuat jelang RUPSLB 15 November 2024 mendatang.

Baca Selengkapnya
Profil dan Perjalanan Karier Wamildan Tsani Panjaitan, Dirut Baru Garuda Indonesia
Profil dan Perjalanan Karier Wamildan Tsani Panjaitan, Dirut Baru Garuda Indonesia

Wamildan Tsani Panjaitan sebagai Direktur Utama Garuda Indonesia yang baru, menggantikan Irfan Setiaputra yang menjabat sejak Januari 2020 lalu.

Baca Selengkapnya
Vale Berambisi Jadikan Indonesia Pemain Utama Kendaraan Listrik Dunia
Vale Berambisi Jadikan Indonesia Pemain Utama Kendaraan Listrik Dunia

Proyek-proyek ini menunjukkan kecepatan dan ambisi Vale Base Metals di bawah kepemimpinan CEO Deshnee Naidoo dan Chairman Mark Cutifani.

Baca Selengkapnya