Harga All New Honda CB150R Rp 25,4 juta OTR Jakarta
Merdeka.com - All New Honda CB150R akhirnya resmi dirilis AHM, Senin (5/8) dengan mengusung tagline sebagai 'The Real Naked Sport' di Indonesia.
Motor satu ini hadir dengan desain baru yang lebih agresif dan diklaim merupakan turunan dari desain motor besar Honda. Selain desain baru, Honda juga menyematkan beberapa hal baru di motor satu ini seperti sistem penerangan LED, tangki berkapasitas 12 liter, full digital Panelmeter, Auto Secure Key Shutter yang menyatu dengan tangki, dan knalpot model slip-on.
Beralih ke kaki-kaki, All New Honda CB150R ini sudah dibekali dengan suspensi Pro Link, sistem pengereman menggunakan disc brake baik di roda depan ataupun belakang. Untuk rodanya sendiri, All New CB150R memiliki Ban Tubeless ukuran 100/80-17 52P (depan) - 130/70-17 62P (belakang) yang lebih lebar. Ban ini yang membalut cast wheel baru yang diusung All New CB150R.
Salah satu faktor yang menjadi senjata Honda di All New CB150R ini adalah mesin DOHC 150cc generasi terbarunya yang didampingi dengan transmisi 6-percepatan. Mesin ini pun diklaim AHM bakal menyajikan performa yang lebih responsif dan juga bertenaga.
Untuk harganya, All New Honda CB150R Streetfire ini bakal beredar di pasaran dengan dibanderol Rp 25,4 juta OTR Jakarta dan tersedia dalam tiga varian warna yaitu Quantum Red, Macho Black, dan Rapid White.
(mdk/dzm)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
PT Astra Honda Motor (AHM) memperbarui desain dari salah satu motor sport terpopuler, yaitu new CBR150R, untuk memberikan kesan yang lebih segar.
Baca SelengkapnyaYamaha Indonesia merilis warna terbaru untuk skutik Aerox di pameran IMOS+ 2023 di Hall 10 ICE-BSD City. Ada 4 warna baru dengan striping dan grafis baru pula.
Baca SelengkapnyaYamaha Indonesia memberikan tampilan yang lebih segar pada motor sport 150cc R15. Yuk simak!
Baca SelengkapnyaCB125R terbaru ini menonjol dengan desain yang lebih agresif dan modern
Baca SelengkapnyaPT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) memperkenalkan W175 Series model year 2025. Yuk simak!
Baca SelengkapnyaCB125R terbaru ini menonjol dengan desain yang lebih agresif dan modern
Baca Selengkapnya