Honda Bagikan Uang Tol dan Bensin Jutaan Rupiah di Program Penjualan Mei
Merdeka.com - Menyambut libur Lebaran tahun ini, PT Honda Prospect Motor (HPM) meluncurkan program penjualan dan purnajual. Tujuannya untuk memudahkan konsumen yang ingin melakukan perjalanan mudik dengan mobil Honda.
Melalui program “Semarak Mudik bersama Honda”, konsumen yang melakukan pembelian mobil Honda selama Mei akan mendapatkan berbagai hadiah langsung untuk meringankan biaya perjalanan mudik. Sementara aplikasi “Honda Siaga” akan memudahkan konsumen Honda mengakses layanan bengkel dan posko siaga Honda di sepanjang jalur mudik.
Program “Semarak Mudik bersama Honda” berlaku bagi konsumen yang melakukan pembelian mobil Honda Mobilio dan Honda BR-V periode Mei 2019. Hadiah langsung yang didapat konsumen meliputi uang tol senilai Rp 2 juta, uang bensin Rp 2,5 juta, gratis paket perawatan berkala, dan bingkisan Rp 2,5 juta (syarat dan ketentuan berlaku).
Di luar program tersebut, konsumen yang melakukan pembelian Honda Mobilio pada Mei akan mendapatkan tambahan cashback Rp 5 juta melalui program “Honda Loyalist” atau “Apresiasi Dunia Pendidikan” (syarat dan ketentuan berlaku). Sementara itu, konsumen yang melakukan pembelian Honda BR-V pada periode sama juga akan mendapatkan tambahan cashback Rp 5 juta melalui program “Honda Loyalist” atau “Honda Upgrader” (syarat dan ketentuan berlaku).
Selain kemudahan memiliki mobil Honda menyambut hari raya, Honda juga memberikan kemudahan bagi konsumen yang melakukan perjalanan mudik melalui aplikasi Honda Siaga. Dengan aplikasi ini, pemudik dapat mengecek lokasi diler dan posko siaga Honda terdekat dari posisinya dalam radius 10 kilometer dan mendapatkan rute secara real time untuk menjangkau bengkel siaga Honda yang dituju.
Tidak hanya itu, konsumen juga dapat melihat alamat lengkap dan menelpon dealer Honda, serta membagikan lokasi dealer atau posko Honda melalui WhatsApp atau media sosial lainnya. Aplikasi Honda Siaga dapat diunduh melalui App Store dan Play Store secara gratis. Diler dan posko Honda Siaga mulai beroperasi pada 30 Mei – 9 Juni 2019.
Jonfis Fandy, Marketing and Aftersales Service Director HPM, mengatakan pada Mei ini adalah waktu yang tepat untuk membeli Honda Mobilio dan BR-V, karena program yang kami tawarkan akan sangat meringankan perjalanan mudik bersama mobil Honda.
"Seperti tahun-tahun sebelumnya, kami juga akan menemani seluruh konsumen Honda dengan aplikasi Honda Siaga, yang semakin memudahkan untuk mengakses layanan posko dan bengkel Siaga Honda. Dengan demikian, konsumen akan mendapatkan kesenangan saat membeli hingga saat menggunakan mobil sepanjang perjalanan mudik,” pungkas Jonfis. (mdk/sya)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Penjualan mobil Honda tumbuh 12 persen pada Agustus. New Brio masih mendominasi.
Baca SelengkapnyaFIFGroup punya promo menarik selama IMOS+ 2023. Kasih diskon angsuran hingga 4 kali, setara Rp 7 juta.
Baca SelengkapnyaHadiah ini adalah bentuk apresiasi bagi pelanggan setia Pertamax Series dan Dex Series untuk BBM dan Bright Gas untuk LPG.
Baca SelengkapnyaDari kegiatan tersebut, Hyundai akan memberi bantuan berupa kursi roda serta kaki dan tangan prostetik untuk penyandang disabilitas.
Baca SelengkapnyaInsentif seperti ini telah diberikan oleh perusahaan aplikator kepada mitra pengemudi ojol sejak 2 tahun lalu.
Baca Selengkapnya