Mau beli mobil tapi dp mahal?
Merdeka.com - Ketika seseorang sudah berkeluarga, transportasi yang bisa menampung seluruh anggota keluarga menjadi cukup penting. Hal ini akan memudahkan Anda saat harus bepergian jauh bersama keluarga. Namun sayang, urusan membeli mobil terkadang bukanlah perkara mudah. Hal ini karena harga mobil yang cukup tinggi atau DP (down payment) yang juga tidak sedikit. Akibatnya, mereka yang memiliki DP pas-pasan jadi kesulitan membeli mobil.
Ada beberapa hal yang bisa Anda lakukan jika ingin membeli mobil namun memiliki DP yang pas-pasan. Berikut ini beberapa tipsnya.
Pilih Kendaraan yang Sesuai dengan KemampuanAgar tidak merasa berat saat harus melakukan pembayaran, pilih kendaraan yang sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan Anda. Untuk Anda yang sudah berkeluarga, maka pilih mobil yang mampu menampung banyak orang atau dengan bagasi yang luas. Hal ini akan memudahkan saat Anda bepergian bersama seluruh anggota keluarga.
-
Bagaimana cara membeli mobil bekas? Berikut adalah beberapa panduan penting yang harus diperhatikan saat memilih mobil bekas agar Anda bisa mendapatkan kendaraan berkualitas tanpa menghadapi masalah di masa depan.
-
Bagaimana pembeli membayar mobil? Pada transfer pertama, dilakukan senilai Rp68 juta ke rekening Mandiri atas nama Muhamad Ramadan dan telah dikonfirmasi kepada R Acoka.
-
Apa yang harus dilakukan sebelum membeli mobil bekas? “Terkadang para konsumen mobil bekas harus menutupi ETLE kalau kebetulan pas mau diperpanjang enggak bisa,“ kata Kepala Seksi (Kasi) Standarisasi STNK Korlantas Polri AKBP Aldo S, di Jakarta, Rabu (12/7).
-
Bagaimana cara menghindari kerugian membeli mobil bekas? “Terkadang para konsumen mobil bekas harus menutupi ETLE kalau kebetulan pas mau diperpanjang enggak bisa,“ kata Kepala Seksi (Kasi) Standarisasi STNK Korlantas Polri AKBP Aldo S, di Jakarta, Rabu (12/7).
-
Mobil apa yang harus dipilih? Pertimbangkan dengan matang mobil mana yang paling cocok untuk kebutuhan Anda. Apakah Anda membutuhkan mobil untuk penggunaan sehari-hari, keperluan keluarga, atau untuk bisnis. Perhatikan juga faktor-faktor seperti jumlah penumpang, frekuensi penggunaan, dan kondisi jalan yang akan dilewati.
-
Mobil apa saja yang direkomendasikan? Sedikitnya ada 5 mobil bekas dengan harga di bawah Rp100 juta yang dapat dijadikan pilihan.
Membeli mobil dengan DP ringan bukan berarti tidak bisa mendapatkan mobil yang nyaman untuk Anda sekeluarga. Mobil jenis MPV seperti Chevrolet Spin sudah bisa Anda dapatkan dengan uang muka mulai dari 29 jutaan. Chevrolet Spin sudah hadir dengan transmisi tiptronic 6 percepatan, serta kabin senyap untuk 7 penumpang dan AC di baris ketiga. Hal ini tentu merupakan penawaran menarik untuk harga DP yang tidak terlalu besar.
Tidak Cuma itu saja,SUV Chevrolet Captiva juga sudah bisa Anda miliki dengan DP mulai dari 68 jutaan. Captiva hadir sebagai SUV 7-seater dengan mengusung Mesin Diesel 2.0 L dengan Turbocharger. Mobil ini juga mampu menghasilkan Torsi hingga 400nm/pm dan dilengkapi dengan Dual Climate Control. Hal ini tentu bukan penawaran yang sembarangan untuk kenyamanan berkendara Anda sekeluarga. Info selengkapnya mengenai promo ini bisa Anda lihat di sini.
Minta Diskon Saat Anda akan membeli mobil dengan cara kredit, salah satu hal yang harus Anda ingat adalah harga mobil tersebut pasti akan menjadi jauh lebih mahal saat diakumulasikan. Dengan meminta diskon harga mobil, maka secara otomatis nilai DP yang harus Anda bayarkan juga akan berkurang.
Konsultasi ke Bank Atau MultifinanceSetelah Anda mengetahui harga kendaraan beserta diskonnya, segeralah konsultasi ke bank atau multifinance mengenai skema pembiayaannya. Jelaskan berapa dana yang Anda punya untuk biaya DP dan berapa dana yang bisa Anda keluarkan untuk cicilan tiap bulan. Jangan lupa untuk meminta pendapat dan masukan dari bank atau multifinance tersebut, mereka akan membantu menghitung DP dan cicilan yang sesuai dengan kemampuan Anda.
Membayar DP dengan CicilanBertanyalah pada dealer apakah memungkinkan untuk memberikan kemudahan dalam membayar DP dengan jalan cicilan dalam jangka waktu tertentu. Beberapa dealer memberikan pilihan ini sehingga akan memudahkan Anda membayar DP.
Nah, asalkan mengetahui triknya, Anda bisa mendapatkan mobil yang sesuai untuk keluarga tanpa memberatkan pengeluaran bulanan.
(kpl/tet) (mdk/)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Kemampuan finansial seseorang untuk mengambil kredit mobil sebaiknya didasarkan pada perhitungan yang matang terhadap pendapatan bulanan.
Baca SelengkapnyaTips membeli motor dengan gaji Rp5 juta. Yuk simak!
Baca SelengkapnyaCara Membeli Mobil Secara Online dan Kelebihan di Baliknya
Baca SelengkapnyaBerikut adalah beberapa tips untuk membantu dalam proses pembelian mobil bekas dari luar kota
Baca Selengkapnya