Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Menjajal Fitur T-Link di Headunit New Toyota Veloz, Mudah dan Fun

Menjajal Fitur T-Link di Headunit New Toyota Veloz, Mudah dan Fun fitur T-link di New Veloz 2019. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - New Toyota Avanza dan Veloz memang model minor change saat diluncurkan pada medio Januari lalu. Namun, dari sedikit pembaruannya, ada satu fitur baru yang disematkan pada New Toyota Avanza 1.5G dan Veloz.

Ya, sistem hiburannya ditawarkan lebih fun, berkat headunit anyar 2-DIN dengan teknologi layar sentuh 6 inci plus fitur T-Link. Mirip-mirip Miracast di headunit sebelumnya, fitur T-Link lebih advanced dari fitur Miracast tersebut.

Berkat fitur T-Link, tampilan layar smartphone juga hadir di headunit alias fungsi mirroring. Namun, menariknya, kedua layarnya berfungsi alias bisa diakses secara dua arah. Artinya, Anda bisa mengoperasikan layar di headunit seperti di layar smartphone Anda.

Bagaimana caranya?

Caranya mudah. Pertama, kita harus mengunduh aplikasi T-Link di Google Play Store. Setelah aplikasi T-Link hadir di smartphone Anda, maka smartphone Anda harus dikoneksikan dengan headunit lewat Bluetooth dan kabel USB (wajib hukumnya).

Setelah koneksi berhasil, maka tampilan layar smartphone Anda akan muncul di headunit. Dan Anda pun bisa melakukan kegiatan ber-smartphone ria lewat headunit. Seperti membuka dan menonton konten video di YouTube, mengakses Google Maps, dan membuka aplikasi lainnya yang ada di smartphone Anda. Semua itu berjalan tanpa delay, ini Merdeka.com buktikan sendiri saat menguji T-Link ini saat media test drive New Avanza-Veloz di Semarang-Magelang, pada awal Maret ini.

Didi Ahadi, Technical Support PT Toyota Astra Motor, yang turut dalam media test drive itu, mengatakan, fitur baru T-Link ini ada di semua varian Veloz dan Avanza 1.5G. "Fitur T-link ini dikembangkan untuk memaksimalkan hubungan antara smartphone dan headunit kendaraan. Sehingga mengendarai New Avanza-Veloz lebih fun," ujarnya.

Menurutnya, sistem headunit New Avanza dan Veloz ini juga memiliki sistem yang terintegrasi untuk beberapa kebutuhan, seperti setting fitur keamanan, sensor belakang, kamera belakang, pengaturan penguncian pintu (door lock), dan auto folding mirror. (mdk/sya)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Teruji di Trek Balap,  Si Sporty Toyota New Yaris Cocok Bagi yang Ingin Tampil Beda dan Berjiwa Muda
Teruji di Trek Balap, Si Sporty Toyota New Yaris Cocok Bagi yang Ingin Tampil Beda dan Berjiwa Muda

Mobil yang pertama kali eksis di Indonesia pada tahun 2006 dan hingga Maret 2023 ini sudah terjual total lebih dari 211 ribu unit.

Baca Selengkapnya
Fitur Canggih di Interior Toyota Voxy yang Tawarkan Kenyamanan Maksimal
Fitur Canggih di Interior Toyota Voxy yang Tawarkan Kenyamanan Maksimal

Berikut adalah beberapa poin yang menunjukkan kualitas interior Toyota Voxy

Baca Selengkapnya
Harga di Bawah Rp900 Ribu, Head Unit Android Ini Punya Fitur Mewah
Harga di Bawah Rp900 Ribu, Head Unit Android Ini Punya Fitur Mewah

Audioteq, yang didirikan oleh para ahli berpengalaman di bidang sistem audio mobil.

Baca Selengkapnya
Berikut Harga Mobil Toyota All New Avanza Maret 2024
Berikut Harga Mobil Toyota All New Avanza Maret 2024

Lengkap harga dan spesifikasi mobil Toyota All New Avanza Maret 2024. Simak yuk!

Baca Selengkapnya