Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mitsubishi Motors mulai ekspor Xpander ke ASEAN April 2018

Mitsubishi Motors mulai ekspor Xpander ke ASEAN April 2018 Mitsubishi Xpander. ©2017 Merdeka.com

Merdeka.com - Mitsubishi Motors mulai mengekspor model Xpander yang diproduksi di Indonesia pada April 2018. Filipina, Thailand, dan Vietnam menjadi tiga negara pertama di dunia yang menjadi negara tujuan Xpander.

Informasi tersebut disampaikan Osamu Masuko, CEO Mitsubishi Motors Corporation (MMC), saat menghadiri acara serah terima 10 unit mobil listrik Mitsubishi pada Kementerian Perindustrian di Jakarta, Senin (26/2).

"Sejak hampir 50 tahun hadir di Indonesia, kami dengan senang hati dan akhirnya mencapai tahap ekspor mulai April 2018. Xpnder, mobil MPV kecil kami yang diproduksi di Indonesia segera mulai ekspor ke Filipina, Thailand, dan Vietnam. Selanjutnya ekspor ke seluruh dunia pada tahun ini," ujar Masuko-san dalam sambutannya.

Menurut dia, tak diragukan lagi Indonesia adalah salah satu negara yang paling penting bagi MMC secara global. Masa depannya menjanjikan dengan populasi muda yang sedang tumbuh dan energik. Sementara di sisi lain, ketika populasi mobil berkembang pesat, kita harus memperhatikan dampaknya terhadap lingkungan sebagai hal penting.

Masuko sebelumnya pernah mengatakan tahap perdana volume ekspor Xpander sebesar 20 ribu unit.

Untuk pasar Indonesia, Mitsubishi Xpander tersedia dalam enam varian. Lengkapnya; varian terendah; GLX 1.5L transmisi manual lima percepatan Rp 189,05 juta. Berikutnya, varian GLS transmisi manual Rp 208,55 juta; Exceed transmisi manual Rp 214,55 juta; Exceed transmisi otomatis 4-percepatan Rp 224,95 juta; Sport transmisi otomatis Rp 237,15 juta; dan varian tertinggi, Ultimate Rp 245, 35 juta.

Xpander menyasar keluarga Indonesia pada kisaran usia pasangan 30-40 tahun, yang memerlukan kendaraan dengan kabin nyaman ketika membawa banyak penumpang dan barang. Menawarkan banyak pengaturan jok dengan ground clearance tinggi yang dapat dikendarai di berbagai tipe jalan dan medan di Tanah Air.

(mdk/ega)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mitsubishi Xpander Hybrid Segera Masuk Tahap Produksi!
Mitsubishi Xpander Hybrid Segera Masuk Tahap Produksi!

Mitsubishi Motors Corp segera produksi Xpander Hybrid.

Baca Selengkapnya
Kode Mitsubishi Bisa Luncurkan Xpander dan Xpander Hybrid di Indonesia Seperti di Thailand
Kode Mitsubishi Bisa Luncurkan Xpander dan Xpander Hybrid di Indonesia Seperti di Thailand

Mereka memastikan peluang kehadiran dua kendaraan hybrid itu tergantung besarnya permintaan

Baca Selengkapnya
Berawal Konsep XM Sampai Rajanya MPV Indonesia, Begini Sejarah Mitsubishi Xpander
Berawal Konsep XM Sampai Rajanya MPV Indonesia, Begini Sejarah Mitsubishi Xpander

Awal kelahiran Mitsubishi Xpander hingga menjadi salah satu Low MPV terlaris di Indonesia. Yuk simak!

Baca Selengkapnya
Presdir Mitsubishi: Xpander Hybrid Dipasarkan Dulu, XForce Kemudian
Presdir Mitsubishi: Xpander Hybrid Dipasarkan Dulu, XForce Kemudian

Mitsubishi Motors Indonesia sedang studi pasar untuk memasarkan varian hybrid (HEV) model compact SUV XForce.

Baca Selengkapnya
4.000 Konsumen Pertama Mitsubishi Xforce Terima Unit Mulai November Ini
4.000 Konsumen Pertama Mitsubishi Xforce Terima Unit Mulai November Ini

PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia mulai mengirimkan unit Mitsubishi Xforce kepada para konsumen di seluruh Indonesia mulai November ini.

Baca Selengkapnya
Mobil Listrik Makin Banyak Dirakit di Indonesia, Terbaru Mitsubishi L100 EV
Mobil Listrik Makin Banyak Dirakit di Indonesia, Terbaru Mitsubishi L100 EV

Mitsubishi Motors Corporation (MMC) mulai produksi New Minicab EV, mobil listrik niaga kelas kei-car di pabrik Mitsubishi Motors di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Mobil Mitsubishi Paling Laris di GIIAS 2024, Bukan XForce Ini
Mobil Mitsubishi Paling Laris di GIIAS 2024, Bukan XForce Ini

Small MPV Xpander mengalahkan penjualan produk-produk Mitsubishi terbaru di GIIAS 2024. Yuk simak!

Baca Selengkapnya
Ganteng Maksimal! First Impression Mitsubishi SUV Pengganti Outlander Sport
Ganteng Maksimal! First Impression Mitsubishi SUV Pengganti Outlander Sport

Pertama di dunia, Mitsubishi Motors Memamerkan Model Produksi New SUV di Jakarta, Senin (31/7).

Baca Selengkapnya