Mobil Mitsubishi dipesan 340 unit di IIMS 2016
Merdeka.com - Pameran Indonesia International Motors Show (IIMS) 2016 diharapkan banyak pihak mampu mengairahkan pasar otomotif nasional di semester I. Tak sedikit agen pemegang merek (APM) mendorong penjualan produknya di pameran tahunan ini.
PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), APM Mitsubishi di Indonesia, melaporkan potensi penjualan kendaraannya selama IIMS berdasarkan surat pemesanan kendaraan (SPK). Per Selasa (12/4), SPK kendaraan Mitsubishi mencapai 340 unit. Rinciannya, All New pajero Sport mencatat SPK 244 unit, Outlander Sport 52 unit, Mirage 25 unit, Delica 14 unit, dan All New ztriton 5 unit.
"SPK per 12 April ini masih sesuai dengan harapan dari target penjualan selama IIMS sebanyak 1.000 unit," kata Imam Choeru, Group Head Sales KTB, dalam keterangannya di sela-sela pameran IIMS 2016, Rabu (13/4).
-
Apa itu Mitsubishi Pajero Sport? Mitsubishi Pajero Sport adalah jenis mobil Sport Utility Vehicle (SUV) yang terkenal dengan mesin bandel, desain kokoh dan kuat untuk menghadapi berbagai kondisi medan.
-
Kapan Pajero Sport diproduksi? Pajero merupakan mobil yang awalnya dirancang oleh Mitsubishi Motors Corporation (MMC) untuk digunakan di medan off-road dalam ajang Rally Dakar.
-
Dimana Pajero Sport diproduksi? Pajero merupakan mobil yang awalnya dirancang oleh Mitsubishi Motors Corporation (MMC) untuk digunakan di medan off-road dalam ajang Rally Dakar.
-
Pajak Pajero Sport tipe apa yang paling murah? Diketahui bahwa biaya pajak tertinggi untuk Pajero Sport sekitar Rp12 jutaan, sementara yang terendah sekitar Rp4 jutaan.
-
Apa jenis mobil Mitsubishi Pajero pertama? Mitsubishi Pajero pertama diluncurkan pada 1982 sebagai sebuah mobil off-road 4WD yang lengkap, memadukan handling off-road yang baik dengankemudahan berkendara.
-
Kenapa Mitsubishi Pajero jadi populer? Mitsubishi Pajero menerimaantusiasme dan dukungan dari konsumen yang tidak terhitung jumlahnya dan membangun posisi solid sebagai salah satu pemimpin mobil SUV, serta 4WD yang booming di Jepang pada saat itu.
Di IIMS 2016, KTB memasarkan seluruh model mobil penumpangnya. "Target utama di pameran ini untuk branding. Tapi kami tidak menutup kemungkinan menggunakan kesempatan ini untuk jualan juga," ujar dia.
Selama event IIMS, KTB menawarkan beragam program promosi bagi konsumen yang melakukan pembelian langsung. Misalnya voucher sebesar Rp 5 juta untuk pembelian Delica dan Rp 3 juta untuk Outlander Sport. (mdk/ega)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Meski masuk ke kategori mobil mewah, BMW mencatatkan lebih dari 1.000 SPK di GIIAS 2024. Yuk simak!
Baca SelengkapnyaSmall MPV Xpander mengalahkan penjualan produk-produk Mitsubishi terbaru di GIIAS 2024. Yuk simak!
Baca SelengkapnyaPT Toyota Astra Motor (TAM) membukukan 5.796 surat pemesanan kendaraan (SPK) sepanjang GIIAS 2023.
Baca SelengkapnyaGIIAS 2023 dikunjungi lebih dari 400 ribu orang. Merek otomotif Jepang masih mendominasi.
Baca SelengkapnyaPada GIIAS 2024, MMKSI meluncurkan dua model baru, yakni Mitsubishi All-New Triton dan Mitsubishi New Pajero Sport
Baca Selengkapnya