Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mobil-Mobil Baru Bakal Meluncur Pertengahan 2019, Ada yang Harganya Murah

Mobil-Mobil Baru Bakal Meluncur Pertengahan 2019, Ada yang Harganya Murah peresmian global Renault Triber di New Delhi. ©2019 Merdeka.com/renaultindia

Merdeka.com - Pada pertengahan tahun 2019, beberapa pabrikan meluncurkan mobil baru. Bahkan ada yang melakukan penyegaran. Yang baru bahkan harganya cukup miring.

Mobil apa saja yang akan keluar dan mengalami penyegaran pada pertengahan 2019, berikut ulasannya:

Renault Triber

Renault Triber, mobil keluarga kompak, diperkenalkan secara global di New Delhi, India, Rabu (21/6). Dengan panjang kurang dari 4 meter dan berkapasitas 3 baris kursi, Renault Triber mirip-mirip Datsun GO+MPV di India.

Penjualannya sendiri secara resmi bakal dilakukan pada Juli tahun ini dengan harga mulai 530 ribu rupee atau setara Rp108,5 juta (non-beamasuk dan pajak).

Dihimpun dari berbagai sumber, Renault Triber juga akan dipasarkan di Indonesia lewat agen pemegang mereknya, PT Maxindo Renault Indonesia (MRI). Renault Triber menggunakan mesin 1.0 liter yang dikembangkan dari mesin bensin model Renauld Kwid. Mesin tiga silinder ini menghasilkan tenaga 72 hp dan torsi 96 Nm.

Renault Triber memiliki dua transmisi, yakni transmisi manual 5-percepatan dan automated manual transmission (AMT) 5-percepatan. Mobil ini juga mengusung smart technology, Triber menawarkan akses masuk yang cerdas dengan keyless entry dan tombol push start/stop, untuk memperkaya pengalaman berkendara.

Suzuki Jimny

PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) meluncurkan mobil baru, Suzuki Jimny. Kabarnya mobil ini akan dibanderol mulai Rp315,5 juta dengan status on the road Jakarta dengan beragam pilihan warna dan transmisi. Yang pasti, Suzuki Jimny hanya ditawarkan dengan sistem penggerak 4x4.

All new Suzuki Jimny sudah mengalami perombakan yang membuat tampilan mini SUV tersebut berubah total dibandingkan generasi pertama hingga ketiga.

Suzuki Jimny juga dilengkapi dengan tiga modus low range transfer gear seperti 2WD high gear (2H), 4WD high gear (4H), dan 4WD low gear (4L). Kemudian dilengkapi dengan Brake Limited Slip Differential yang berfungsi mengatur putaran ban ketika ban kehilangan traksi untuk mencegah terjadinya selip.

Ada juga Dual Sensor Brake Support (DSBS) yang berfungsi memberikan suara dan gambar peringatan jika akan terjadi benturan dengan yang ada di depan. Fitur andalan lain Suzuki Jimnya yaitu Lane Departure Warning, Weaving Alert Function, High Beam Assist, Hill Hold Control dan Hill Descent Control, serta Traffic sign recognition.

Nissan X-Trail Facelift

Kali ini PT Nissan Motor Indonesia (NMI) merilis mobil terbaru versi X-Trail Facelift. Mobil ini didesain seperti sport utility vehicle (SUV). Diketahui, mobil canggih ini dibanderol mulai dari Rp421 juta.

Saat ini, berdasarkan situs resmi PT Nissan Motor Indonesia (NMI), Nissan X-Trail bermesin 2.500 cc hanya ditawarkan dalam 2 varian saja, yaitu Nissan X-Trail 2.5 CVT dan Nissan X-Trail Xtremer.

Artinya, total akan ada 4 varian Nissan X-Trail yang menggunakan mesin 4-silinder inline 2.500 cc. Diprediksi keempatnya akan tetap mengandalkan dapur pacu yang sudah ada, bertenaga 171 ps/ 6.000 rpm.

(mdk/has)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mobil Baru di Bawah Rp200 Juta 2024
Mobil Baru di Bawah Rp200 Juta 2024

Pilihan-pilihan ini tidak hanya menawarkan nilai ekonomis, tetapi juga dilengkapi dengan fitur-fitur modern dan performa yang dapat diandalkan

Baca Selengkapnya
Deretan 5 Mobil Baru yang Meluncur di Tahun 2024
Deretan 5 Mobil Baru yang Meluncur di Tahun 2024

Berikut 5 mobil yang meluncur di tahun 2024. Yuk simak!

Baca Selengkapnya
Daftar berbagai pilihan mobil baru dengan harga di bawah Rp200 juta Juni 2024.
Daftar berbagai pilihan mobil baru dengan harga di bawah Rp200 juta Juni 2024.

Pilihan-pilihan ini tidak hanya menawarkan nilai ekonomis, tetapi juga dilengkapi dengan fitur-fitur modern dan performa yang dapat diandalkan

Baca Selengkapnya
Merek Mobil China yang Siap Masuk Indonesia Ini Daftarnya
Merek Mobil China yang Siap Masuk Indonesia Ini Daftarnya

Berikut 4 merek mobil China yang bakal masuk di Indonesia. Yuk simak!

Baca Selengkapnya
Penjualan Mobil Turun Tajam, Hyundai: Ekonomi Sedang Tidak Baik-Baik Saja
Penjualan Mobil Turun Tajam, Hyundai: Ekonomi Sedang Tidak Baik-Baik Saja

Penjualan mobil periode Januari-Mei 2024 turun drastis dibandingkan sebelumnya. Yuk simak!

Baca Selengkapnya
Mobil MG Terbaru 2024 di Indonesia: Rekomendasi Kendaraan dengan Desain Kontemporer dan Teknologi Mutakhir
Mobil MG Terbaru 2024 di Indonesia: Rekomendasi Kendaraan dengan Desain Kontemporer dan Teknologi Mutakhir

MG hadirkan model terbaru 2024: Desain modern, fitur canggih, dan performa unggul

Baca Selengkapnya
Modal Rp200 Juta Dapat Mobil Apa? Ini Rekomendasinya untuk Dana Terbatas
Modal Rp200 Juta Dapat Mobil Apa? Ini Rekomendasinya untuk Dana Terbatas

Modal Rp200 Juta Dapat Mobil Apa? Ini Rekomendasinya untuk Dana Terbatas

Baca Selengkapnya
MG Motor Ungkap Latar Belakang Pembeli Mobil Roadster Cyberster Seharga Rp 1,6 Miliar
MG Motor Ungkap Latar Belakang Pembeli Mobil Roadster Cyberster Seharga Rp 1,6 Miliar

Pabrikan asal Tiongkok ini juga bersiap meluncurkan sebuah SUV baru khusus untuk pasar Indonesia.

Baca Selengkapnya
Deretan Merek Mobil Asal China yang Masuk di Indonesia
Deretan Merek Mobil Asal China yang Masuk di Indonesia

Merek mobil China yang masuk di Indonesia. Yuk simak!

Baca Selengkapnya
Merek-merek Mobil China yang Akan Banjiri Pasar Indonesia
Merek-merek Mobil China yang Akan Banjiri Pasar Indonesia

Berikut 4 merek mobil China yang bakal masuk di Indonesia. Yuk simak!

Baca Selengkapnya
Stok Menipis, Mobil-Mobil Bekas Ini Diperkirakan Harganya Bakal Selangit
Stok Menipis, Mobil-Mobil Bekas Ini Diperkirakan Harganya Bakal Selangit

Deretan mobil bekas yang banyak diburu tapi stoknya menipis, termasuk Suzuki Aerio dan Honda City Type-Z.

Baca Selengkapnya
Daftar Harga Mobil Listrik di Indonesia untuk bulan Agustus 2024 sebanyak 37 model.
Daftar Harga Mobil Listrik di Indonesia untuk bulan Agustus 2024 sebanyak 37 model.

Temukan daftar harga mobil listrik terbaru di Indonesia dan insentif pajak yang membuatnya lebih terjangkau.

Baca Selengkapnya