Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

NMDI Janjikan Pengiriman Unit All New Nissan Leaf Mulai Akhir Bulan Ini

NMDI Janjikan Pengiriman Unit All New Nissan Leaf Mulai Akhir Bulan Ini All New Nissan Leaf 2021. ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Nissan Indonesia mengaku siap mengirimkan unit All New Nissan Leaf kepada konsumen mulai akhir Agustus hingga September tahun ini. Mobil listrik bertenaga baterai ini dipasarkan secara resmi di Indonesia, kemarin (18/8), dengan harga Rp 649 juta untuk opsi one tone dan Rp 651 juta untuk opsi dual tone.

Tan Kim Piauw, Direktur Sales & Maketing PT Nissan Motor Distribution Indonesia (NMDI), mengatakan pengiriman unit mobil listrik baterai terbaru ini disiapkan bagi konsumen yang sudah melakukan pemesanan (booking) di periode pre-booking lalu.

Nissan juga memberikan garansi kendaraan selama 3 tahun atau 100.000 km, garansi baterai selama 8 tahun atau 160.000 km, dan bebas biaya perawatan selama 5 tahun atau 70.000 km.

All New Nissan Leaf adalah kendaraan tanpa emisi ini wujud dari Nissan Intelligent Mobility. Mobil ini menggunakan baterai lithium-ion 40 kWh yang memungkinkan All-New Nissan LEAF dapat menempuh jarak sejauh 311 km dalam sekali pengisian daya (charging) berdasarkan hasil test New European Driving Cycle (NEDC). Hal ini setara dengan penggunaan rata-rata harian 40 km selama satu minggu, hanya dengan satu kali pengisian penuh.

Selain itu, All-New Nissan LEAF juga telah menjalani berbagai pengujian kualitas dan ketahanan yang paling ketat, termasuk uji banjir dan uji petir.

Pengisi daya kendaraan listrik dapat dipastikan aman dalam berbagai kondisi cuaca dan dirancang khusus untuk melindungi kendaraan dan penumpang dari sengatan listrik, yang berarti pengisian daya The All-New Nissan LEAF dapat dilakukan dengan aman bahkan saat hujan.

Mengisi daya listrik The All-New Nissan LEAF dapat dilakukan dengan mudah dan nyaman di rumah, pemilik The All-New Nissan Leaf dapat mengisi daya dengan pengisi daya Portable (3.3 Kw ), yang memungkinkan baterai dapat terisi penuh dalam waktu 12 hingga 15 jam, atau menggunakan pengisi daya Home Charger (AC 7.4 kw) yang dapat mengisi penuh baterai dalam waktu 5 hingga 7 jam. Jika tidak sempat diisi ulang di rumah, maka pengisiannya dapat dilakukan di SPKLU atau di diler terdekat yang menyediakan charging station.

(mdk/sya)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Strategi Neta di Pasar Mobil Listrik: Gandeng Mitra Diler Ternama hingga Marketplace Blibli
Strategi Neta di Pasar Mobil Listrik: Gandeng Mitra Diler Ternama hingga Marketplace Blibli

Neta Indonesia siapkan sejumlah jurus di pasar mobil listrik Indonesia. Dari sisi penjualan, cari mitra diler ternama hingga gandeng marketplace Blibli.

Baca Selengkapnya
Nissan Serena e-Power Mejeng di GIIAS 2024, Begini Detailnya
Nissan Serena e-Power Mejeng di GIIAS 2024, Begini Detailnya

Nissan Indonesia terus menunjukkan komitmennya untuk memimpin era baru dalam teknologi dan keberlanjutan.

Baca Selengkapnya
Hyundai Indonesia Segera Rilis All-new KONA Electric, Intip Spesifikasi dan Harganya
Hyundai Indonesia Segera Rilis All-new KONA Electric, Intip Spesifikasi dan Harganya

PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) dalam waktu dekat akan meluncurkan Hyundai KONA listrik terbaru. Yuk simak!

Baca Selengkapnya
GIIAS 2023 Rampung Semalam, Hyundai Gowa Raih Order Besar Ioniq 6
GIIAS 2023 Rampung Semalam, Hyundai Gowa Raih Order Besar Ioniq 6

Mobil listrik Hyundai Ioniq 6 dijual Rp 1,197 miliar di Indonesia. Bersaing dengan Toyota bZ4X.

Baca Selengkapnya
Hyundai Ioniq 5 N Resmi Dijual di Indonesia, Harga Pre-booking Rp 1,3 Miliar
Hyundai Ioniq 5 N Resmi Dijual di Indonesia, Harga Pre-booking Rp 1,3 Miliar

Hyundai Ioniq 5 N resmi melluncur di GIIAS 2024. Yuk simak!

Baca Selengkapnya
Wuling Binggo EV Diperkenalkan Siang Ini, Hatchback Listrik 4 Pintu dengan Harga Terjangkau Banget
Wuling Binggo EV Diperkenalkan Siang Ini, Hatchback Listrik 4 Pintu dengan Harga Terjangkau Banget

Wuling perkenalkan mobil listrik terbaru di Indonesia. Model itu adalah Binggo EV. Harganya diprediksi lebih mahal dari Air ev Long Range.

Baca Selengkapnya
Mitsubishi Indonesia Luncurkan Dua Mobil Baru pada 2024, termasuk Mobil Listrik Ini
Mitsubishi Indonesia Luncurkan Dua Mobil Baru pada 2024, termasuk Mobil Listrik Ini

Mitsubishi Motors Indonesia sudah menyiapkan sejumlah rencana pada tahun depan (2024). Termasuk meluncurkan dua mobil baru di pasar otomotif Indonesia.

Baca Selengkapnya
Nissan Konfirmasi Akan Ada Dua Model Lain Akan Menemani Peluncuran Serena Terbaru di GIIAS 2024
Nissan Konfirmasi Akan Ada Dua Model Lain Akan Menemani Peluncuran Serena Terbaru di GIIAS 2024

Generasi terbaru Nissan Serena yang lama ditunggu akhirnya akan masuk Indonesia. Yuk simak!

Baca Selengkapnya
Mobil Listrik Neta V Buka Pre-Order di GIIAS 2023, Harganya Keterlaluan Terjangkau
Mobil Listrik Neta V Buka Pre-Order di GIIAS 2023, Harganya Keterlaluan Terjangkau

Neta hadir perdana di pasar otomotif Indonesia di GIIAS 2023. Langsung membuka pre-order untuk model Neta V.

Baca Selengkapnya
Hore, Neta Mulai Kirim Mobil Listrik Neta V kepada Para Pemesan Pertama
Hore, Neta Mulai Kirim Mobil Listrik Neta V kepada Para Pemesan Pertama

PT Neta Auto Indonesia mengadakan acara serah terima perdana secara simbolis untuk produk EV Neta V di diler Neta Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Baca Selengkapnya