Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Rajai kendaraan niaga, kapan Mitsubishi FUSO punya R&D di Indonesia?

Rajai kendaraan niaga, kapan Mitsubishi FUSO punya R&D di Indonesia? Mitsubishi FUSO di GIIAS 2016. ©2016 Merdeka.com

Merdeka.com - Mitsubishi FUSO dikenal sebagai rajanya kendaraan niaga di Indonesia. Lihat saja pangsa pasarnya di Tanah Air, pada semester I tahun ini mencapai 46,1 persen. Sejak komersial pada 1970, lewat PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), populasi FUSO di Indonesia menembus satu juta unit.

Sayangnya, sebagai raja kendaraan niaga di Indonesia, KTB belum memiliki fasilitas riset dan pengembangan (R&D) untuk kegiatan rancang-bangun truknya di Indonesia. Selama ini kegiatan R&D FUSO dilakukan di Jepang.

Kapan KTB punya R&D di Indonesia?

Atsushi Kurita, Presiden Direktur KTB, mengaku selama ini fasilitas rancang-bangun FUSO dilakukan di Jepang, setelah mendengar permintaan dan kebutuhan konsumennya. Namun, KTB sedang melakukan studi secara serius untuk memiliki fasiitas ini di Indonesia. Apalagi pesaingnya sudah memiliki fasilitas rancang-bangun sendiri di Indonesia.

Kurita-san tidak berani memastikan kapan KTB memiliki fasilitas R&D sendiri di Indonesia. Karena pertimbangan banyak faktor termasuk prinsipal

Sementara ini fungsi rancang bangun yang dilakukan KTB di Indonesia berupa kustomisasi lokal atau modifikasi kecil terhadap FUSO. Ini sesuai dengan kebutuhan konsumen Indonesia.

"Selama ini fungsi R&D dengan fasilitas rancang-bangun FUSO selain di Jepang, juga ada di India. Tapi kami sungguh melakukan studi soal ini," ujar Kurita, menjawab Merdeka.com, usai meresmikan diler truk FUSO ke-227 di Cikokol, Tangerang.

Fasilitas rancang bangun otomotif di Indonesia memang masih rendah, meski Indonesia menjadi pusat basis produksi banyak merek otomotif dunia. Padahal fasilitas R&D ini sangat penting dalam proses perencanaan dan pengembangan produk otomotif, karena melibatkan insinyur, teknologi, komponen, dan vendor lokal sebagai pendukungnya.

Tim riset Persatuan Insinyur Indonesia bidang Industri Otomotif menyebutkan fasilitas R&D industri otomotif Indonesia kalah dibandingkan Thailand, apalagi India. Begini gambarannya, Thailand memiliki fasilitas R&D dari lima pabrikan, yakni Isuzu, Honda, Toyota, Nissan, dan Mitsubishi. Sedangkan Indonesia hanya dua; Isuzu dan Daihatsu.

Sementara India lebih banyak lagi fasilitas R&D-nya, meski sebagian adalah pabrikan otomotif India, seperti Tata, Mahindra, Ashok Leyland, Eicher, Hindustan, Hyundai, Mercedes-Benz, Suzuki, Renault-Nissan, dan Honda.

Keunggulan fasilitas R&D tersebut berdampak terhadap kemampuan produksi Thailand dan India. Berdasarkan kinerja 2016, volume produksi Thailand sebanyak 1,94 juta unit, dengan rincian untuk pasar domestik 769 ribu unit dan ekspor 1,2 juta. India lebih besar lagi. Volume produksinya 4,49 juta unit; untuk pasar domestik 3,67 juta unit dan ekspor 800 ribu.

Indonesia? Volume produksinya baru 1,2 juta unit; untuk pasar domestik 1,04 juta unit dan ekspor 200 ribu unit. (mdk/ega)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Perjalanan Panjang Isuzu, Berawal dari Galangan Kapal hingga Kiprahnya di Dunia
Perjalanan Panjang Isuzu, Berawal dari Galangan Kapal hingga Kiprahnya di Dunia

Membahas mobil Jepang tak akan lengkap tanpa menyebut berbagai merek ternama, salah satunya Isuzu. Ini dia perjalanan mobil Isuzu.

Baca Selengkapnya
Hino, Merek Truk dan Bus yang Mendominasi Pasar di Indonesia.
Hino, Merek Truk dan Bus yang Mendominasi Pasar di Indonesia.

Perkembangan truk dan bus di Indonesia tidak lepas dari salah satu produsen asal Jepang, Hino. Merek truk dan bus penguasa di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Sejarah Mobil Hino, Merek yang Eksis di Indonesia Sejak Tahun 60an
Sejarah Mobil Hino, Merek yang Eksis di Indonesia Sejak Tahun 60an

Hino dikenal sebagai perusahaan yang menghasilkan kendaraan niaga dan mesin diesel untuk truk, bus, dan berbagai kendaraan komersial lainnya.

Baca Selengkapnya
Hino, Merek yang Mendominasi Pasar Truk dan Bus di Indonesia
Hino, Merek yang Mendominasi Pasar Truk dan Bus di Indonesia

Perkembangan truk dan bus di Indonesia tidak lepas dari salah satu produsen asal Jepang, Hino. Merek truk dan bus penguasa di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Daisuke Okamoto Menjadi Presiden Direktur Baru PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors
Daisuke Okamoto Menjadi Presiden Direktur Baru PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors

Para pemegang saham memutuskan Daisuke Okamoto menjadi Presiden Direktur PT Krama Yudha Tiga Berlian Motor menggantikan Nobukazu Tanaka

Baca Selengkapnya
Mitsubishi Fuso eCanter, Truk Listrik yang Mengubah Pandangan Ekonomi
Mitsubishi Fuso eCanter, Truk Listrik yang Mengubah Pandangan Ekonomi

Bila semuanya berjalan mulus, bukan tidak mungkin ekosistem elektrifikasi yang sehat dalam dunia angkutan barang akan terealisasi. Semoga!

Baca Selengkapnya
Mobil Listrik Makin Banyak Dirakit di Indonesia, Terbaru Mitsubishi L100 EV
Mobil Listrik Makin Banyak Dirakit di Indonesia, Terbaru Mitsubishi L100 EV

Mitsubishi Motors Corporation (MMC) mulai produksi New Minicab EV, mobil listrik niaga kelas kei-car di pabrik Mitsubishi Motors di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Berpangkat Kolonel dan Jabatan Dirut Pertamina, Tokoh Ini Besarkan Mercedes-Benz dan Mitsubishi di Indonesia
Berpangkat Kolonel dan Jabatan Dirut Pertamina, Tokoh Ini Besarkan Mercedes-Benz dan Mitsubishi di Indonesia

Orang nomor satu di Pertamina ini turut membesarkan merek Mitsubishi dan Mercedes-Benz di Indonesia pada masa awal pemerintahan Presiden Soeharto.

Baca Selengkapnya