Rencana motor besar Yamaha dijual di Medan-Surabaya
Merdeka.com - Yamaha YZF-R1, Yamaha YZF-R6, VMAX, TMAX sudah bisa dibeli di Flagship Shop Yamaha Jakarta di Jalan Letnan Jenderal Soeprapto No 402 Cempaka Putih, Jakarta Pusat.
Pihak Yamaha mengaku bahwa mereka memang baru menyasar pasar di Jakarta untuk penjualan empat motor CBU tersebut. Namun, buat mereka yang di daerah, tidak menutup kemungkinan bagi pemesanan motor melalui dealer utama.
"Langkah pertama adalah di Jakarta, langkah berikutnya kita masih akan lihat. Pasar high-end itu paling besar di Jakarta. Mungkin nanti ada di Medan atau Surabaya atau apa, kami akan bekerja sama dengan main dealer untuk langkah keduanya. Ini dengan terhubung ke Yamaha di kota besar," kata Dyonisius Beti, Executive Vice President PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing.
Empat motor berkapasitas besar ini dijual dengan harga mulai Rp 185 juta sampai Rp 500 juta. Skutik Yamaha T-MAX dilepas dengan harga Rp 185 juta, model touring bongsor V-MAX dibanderol dengan harga termahal, yakni Rp 500 juta.
Adapun duo sport YZF-R6 dan YZF-R1 dipasarkan dengan harga masing-masing Rp 235 juta full package dan Rp 220 juta no package, sedangkan YZF-R1 Rp 350 juta rupiah full package dan Rp 335 juta untuk tipe no package. Full package terdiri dari helmet, jacket, glove, boots.
Selama satu bulan mulai 30 November sampai 24 Desember 2013, empat motor ini hadir di dome yang ditempatkan di area luar Plaza Senayan, Jakarta Selatan.
(kpl/why/sdi) (mdk/)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
7 rekomendasi motor retro Yamaha yang menggabungkan desain klasik dan teknologi modern untuk pengalaman berkendara yang seru.
Baca Selengkapnyaagi yang tertarik untuk meminang motor matic Yamaha yang pas untuk aktivitas harian, berikut daftarnya:
Baca SelengkapnyaDibanderol Rp19 Juta Saja, Saudara Yamaha Vega Force Meluncur dengan Aksen Baru
Baca SelengkapnyaAlternatif motor bekas dengan harga setara Yamaha NMax Turbo. Simak yuk!
Baca SelengkapnyaMeski sudah ada Yamaha NMAX Turbo, sejumlah konsumen mengaku lebih tertarik membeli NMAX model lama. Yuk simak!
Baca Selengkapnya