Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Rilis Maret 2016, harga Ferrari F12 Speciale bikin kantong jebol!

Rilis Maret 2016, harga Ferrari F12 Speciale bikin kantong jebol! Ferrari F12 Speciale. ©2015 Merdeka.com

Merdeka.com - Seperti yang sudah diberitakan sebelumnya, Ferrari F12 Speciale merupakan edisi mewah dari Ferrari F12barlinetta.

Menurut lansiran Paultan (27/7), Ferrari F12 Speciale disebut bakal lebih ringan dibanding pendahulunya dan akan diproduksi dalam skala penuh, artinya bukan model terbatas seperti 599 GTO.

Autocar Inggris juga menyebutkan bahwa F12 Speciale memiliki penyusutan berat sampai 200kg dari mobil standar yang artinya menjadi sekitar 1430kg. Itulah mengapa mobil ini disebut lebih ringan. Bahkan ada pula penambahan daya ledak mesin V12 6.2 liter sebesar 30hp sehingga menjadi 760hp.

ferrari f12 speciale

Mobil ini dikatakan penantang Lamborghini Aventador karena memiliki rasio power-to-weight hingga 531hp per ton. Sedangkan Lamborghini Aventador LP750-4 Superveloce dengan rasio power-to-weight 485hp per ton. Sementara Porsche 9918 Spyder cukup ngeri dengan 535hp per ton.

Sumber tersebut mengungkapkan bahwa F12 Speciale bakal diungkap pada Geneva Motor Show yang diselenggarakan di bulan Maret 2016 mendatang.

Pertanyaannya, berapakah harga Ferrari F12 Speciale?

Diperkirakan, harga untuk satu unit F12 Speciale adalah 300.000 Poundsterling atau setara dengan Rp 6,26 miliar! Harga tersebut memang terlihat mahal, belum lagi jika sudah masuk ke Indonesia nantinya, tentu akan ada penambahan biaya untuk pajak dan lain-lain.

Akan tetapi harga tersebut masih tergolong murah, apabila dibandingkan dengan Porsche 918 Spyder menawarkan rasio-to-weight yang hampir sama. Untuk 918 Spyder sendiri bahkan dibanderol lebih dari dua kali lipat harga F12 Speciale, yakni 781.000 Poundsterling, atau setara dengan Rp 16,3 miliar!

(mdk/ega)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Deretan Mobil Supercar Mewah Milik Seleb Tanah Air dari Raffi Ahmad Hingga Kevin Aprilio, Siapa Paling Mahal?
Deretan Mobil Supercar Mewah Milik Seleb Tanah Air dari Raffi Ahmad Hingga Kevin Aprilio, Siapa Paling Mahal?

Intip yuk deretan mobil-mobil supercar mewah milik para seleb Tanah Air. Ini ulasan selengkapnya.

Baca Selengkapnya
Mengklarifikasi Kebangkrutan, Ini Alasan Rizky Billar Menjual Mobil Mewahnya dengan Harga Tiga Miliar Rupiah
Mengklarifikasi Kebangkrutan, Ini Alasan Rizky Billar Menjual Mobil Mewahnya dengan Harga Tiga Miliar Rupiah

Rizky Billar kembali menjadi perbincangan setelah mengumumkan penjualan mobil mewahnya.

Baca Selengkapnya
SUV Para Sultan! Ferrari Purosangue Resmi Masuk Indonesia
SUV Para Sultan! Ferrari Purosangue Resmi Masuk Indonesia

SUV Ferrari pertama di dunia, Ferarri Purosangue, resmi masuk pasar Indonesia. SUV untuk Para Sultan!

Baca Selengkapnya