Ultah ke-100 BMW tidak ada supercar baru?
Merdeka.com - Tahun depan BMW akan merayakan ulang tahun perusahaann yang ke-100 tahun. Memiliki usia seabad seharusnya sebuah perusaan patut bersyukur dapat berdiri dengan kesuksesan yang luar biasa.
Menurut rumor yang beredar beberapa waktu lalu, perusahaan yang memiliki nama panjang Bayerische Motoren Werke ini dikabarkan siap merilis sebuah supercar untuk merayakan hari bersejarah tersebut.
Akan tetapi, baru-baru ini Kepala Pengembangan BMW, Klaus Frohlich mengungkapkan kepada situs otomotif Jerman, Auto Motor und Sport (7/12), bahwa pihaknya tidak akan merilis supercar di ulang tahun perusahaan ke-100. Terlebih lagi yang ditenagai ole mesin V8 atau V10.
-
Apa nama mobil yang pertama kali menggunakan merek Mercedes? Mobil balap Mercedes 35 hp tahun 1901 menjadi mobil pertama yang menggunakan merek Mercedes.
-
Kapan Mercedes-Benz resmi masuk Indonesia? Maka sejak 1970, PT Star Motors Indonesia menjadi ATPM produk-produk Daimler-Benz AG di Indonesia.
-
Kenapa Emil Jellinek memilih nama Mercedes untuk mobilnya? Mercedes adalah putri ketiga Jellinek, lahir pada 16 September 1889. Mercedes diambil dari bahasa Spanyol, artinya 'anggun'.
-
Siapa yang pertama kali menggunakan nama Mercedes? Ini ide pengusaha asal Austria Emil Jellinek, yang membeli mobil Daimler bertenaga 6 hp dan berkecepatan 38,4 km per jam pada 1887.
-
Mengapa Mercedes-Benz masuk ke Indonesia? Berdirinya kedua perusahaan itu resmi menandai dimulai era Mercedes-Benz Group di Indonesia di bawah kepemimpinan H M Joesoef Abdillah, orangnya Ibnu Sutowo.
-
Kenapa pajak Mercedes-Benz tinggi? Kendaraan legendaris asal Jerman ini termasuk dalam kategori mobil mewah dengan pajak yang tinggi.
Akan tetapi hal itu tidak menutup kemungkinan pihaknya benar-benar menghindari sebuah perilisan mobil sport baru. Frohlich menjelaskan bahwa supercar all-electric masih ada kemungkinan. Sepertinya itu akan mirip dengan Audi R8 e-tron. Mobil tersebut akan 'tunduk' dengan pengembangan teknologi baterai, yang mana lompatan besar diharapkan datang di masa depan.
Dengan demikian, sepertinya BMW lebih bijak menunggu kedatangan baterai yang lebih canggih di masa depan ketimbang merilis sebuah supercar.
So, mungkinkah ultah ke-100 BMW ini kurang meriah? Mengingat banyak perusahaan otomotif dunia yang merilis sebuah mobil untuk memperingati hari kelahiran terlebih lagi itu 100 tahun yang lalu. Usia seabad! Salah satunya adalah Mercedes-Benz yang merilis edisi khusus CL550 yang dijuluki '100 Years of Mercedes-Benz Edition'.
(mdk/ega)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Mercedes-Benz Ogah Jual Mobil Murah Lagi, Gak Laku?
Baca SelengkapnyaMercedes-Benz mempersembahkan delapan kendaraan unggulan di GJAW 2024.
Baca Selengkapnya