Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Peringati Hardiknas, Menristekdikti Dorong Penerapan Online Learning

Peringati Hardiknas, Menristekdikti Dorong Penerapan Online Learning Menristekdikti rayakan Hari Pendidikan. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti) Mohamad Nasir menghadiri upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional 2019 di Universitas Indonesia, Depok. Dalam pidatonya, Nasir mengatakan bahwa angka partisipasi kasar (APK) masyarakat yang berkesempatan mengenyam pendidikan tinggi hanya 34,58 persen.

Artinya, dari 4.741 perguruan tinggi yang tersebar di Indonesia, sebanyak 65,5 persen penduduk usia kuliah belum bisa menikmatinya.

Ia berharap, Hari Pendidikan Nasional 2019 kali ini dapat menandai peningkatan pada angka tersebut.

Orang lain juga bertanya?

"Ini menjadi kewajiban kita untuk menyelesaikan pendidikan tinggi, di Korea APK sudah 92 persen. Oleh karena itu, revolusi yang harus dihadapi adalah sistem pada saat sekarang dilakukan dengan online education, mooc (aplikasi kuliah online), dan cyber university," tukas Nasir di Lapangan Rotunda Universitas Indonesia, Depok, Kamis (2/5).

Karenanya, Nasir mendorong agar perguruan tinggi melakukan terobosan guna meningkatkan APK tersebut. Yaitu, dengan menerapkan sistem pembelajaran online.

Menurutnya, nantinya pertumbuhan APK akan semakin meningkat bila mahasiswa bisa kuliah secara online. Sebab, mereka tidak perlu datang langsung ke kelas dan bisa kuliah sambil bekerja.

"Banyak mereka sekarang yang lulus SMA, SMK itu langsung masuk kerja karena ga mampu untuk kuliah. Mereka untuk ditingkatkan kualitasnya, di samping dia kerja, dia bisa meningkatkan mutu pendidikan tinggi," tutur Nasir.

"Secara keseluruhan target kami di tahun 2024, kami usulkan di dalam satu RPJM berikutnya, kita paling tidak bisa di angka 50 persen lah dengan akibat adanya sistem pembelajaran jarak jauh atau e-learning," lanjutnya.

Prodi Sosial Dulu

Nasir menambahkan, sejauh ini baru ada sekitar 15 sampai 20 perguruan tinggi yang menerapkan sistem online ini. Di antaranya adalah UI, ITB, UNJ, UNPAD, PEN Surabaya, dan beberapa perguruan tinggi lainnya.

Untuk swasta, Universitas Bina Nusantara (Binus) juga sudah menerapkan sistem kuliah online. Ia berharap, nantinya seluruh program studi (prodi) bisa menerapkan hal ini.

"Harapannya seluruh prodi, tapi tahap awal nanti mungkin di bidang sosial dulu barangkali. Karena kalau di bidang sains dan teknologi kan perlu bagaimana mendesain laboratorium yang virtual reality itu. Ini harus kita bangun dulu," tukas Nasir.

"Tapi persiapan ini harus kita lakukan di bidang sosial dulu, dan bidang informatika itu juga bisa dilakukan hal yang sama," ia mengakhiri.

Reporter: Ratu Annisaa Suryasumirat (mdk/rhm)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Dua Terobosan Mendikdasmen Abdul Mu'ti Tekan Angka Anak Putus Sekolah
Dua Terobosan Mendikdasmen Abdul Mu'ti Tekan Angka Anak Putus Sekolah

Mendikdasmen Abdul Mu'ti menyiapkan dua strategi guna menekan angka anak putus sekolah yang beberapa tahun ke belakang mengalami peningkatan.

Baca Selengkapnya
GetCourse Dukung Perubahan dalam Edukasi Digital dengan Penyediaan Platform All-In-One
GetCourse Dukung Perubahan dalam Edukasi Digital dengan Penyediaan Platform All-In-One

GetCourse sebagai platform yang memiliki fitur lengkap untuk membangun berbagai jenis usaha kursus dan pendidikan online.

Baca Selengkapnya
FOTO: Potret Guru di Palembang Kembali Mengajar Secara Online Gara-Gara Kabut Asap Karhutla
FOTO: Potret Guru di Palembang Kembali Mengajar Secara Online Gara-Gara Kabut Asap Karhutla

Guru dan murid sekolah di Palembang harus kembali menjalani pembelajaran jarak jauh gara-gara kabut asap karhutla yang tak kunjung teratasi.

Baca Selengkapnya
Pengantin Pria Tetap Ikut Kelas Online Meski di Pelaminan, 'Ku Akui Effort nya Mas Ini'
Pengantin Pria Tetap Ikut Kelas Online Meski di Pelaminan, 'Ku Akui Effort nya Mas Ini'

Berikut momen saat pengantin pria tetap ikut kelas online meski di pelaminan.

Baca Selengkapnya
Menko PMK Pesan ke Mahasiswa: Sekarang Niatnya Bukan Cari Kerja, Tapi Ciptakan Lapangan Kerja
Menko PMK Pesan ke Mahasiswa: Sekarang Niatnya Bukan Cari Kerja, Tapi Ciptakan Lapangan Kerja

Muhadjir mengatakan, pertumbuhan ekonomi semakin membaik. Namun yang perlu jadi catatan, ketimpangan ekonomi justru meningkat.

Baca Selengkapnya
Jokowi: Belajar Tidak Mengenal Waktu dan Batas Usia
Jokowi: Belajar Tidak Mengenal Waktu dan Batas Usia

Presiden Jokowi mengatakan, Pembelajaran sepanjang hayat atau lifelong learning menjadi penting, lantaran dapat mengubah kehidupan seseorang menjadi lebih baik.

Baca Selengkapnya
Mahasiswa Senang Skripsi Tak Lagi Jadi Syarat Lulus Kuliah: Biar Cepat Masuk Kerja
Mahasiswa Senang Skripsi Tak Lagi Jadi Syarat Lulus Kuliah: Biar Cepat Masuk Kerja

Mahasiswa S1 dan Sarjana Terapan bisa lulus tanpa harus mengerjakan skripsi.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Anies Menohok Tanya Ganjar, Angkat Isu Bayar Kuliah Pakai Pinjol
VIDEO: Anies Menohok Tanya Ganjar, Angkat Isu Bayar Kuliah Pakai Pinjol

Anies adu pikiran dengan Ganjar terkait ramai isu mahasiswa bayar kuliah ditawarkan menggunakan pinjaman online (pinjol)

Baca Selengkapnya
Bahas Langkah Strategis Transformasi Digital Pendidikan, Wamendikti: Tingkatkan Pemberdayaan SDM
Bahas Langkah Strategis Transformasi Digital Pendidikan, Wamendikti: Tingkatkan Pemberdayaan SDM

Hal ini menciptakan ruang diskusi yang kaya akan ide dan peluang kolaborasi untuk kemajuan pendidikan di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Menko PMK Muhadjir Effendy Dukung Mahasiswa Pakai Pinjol Buat Bayar Kuliah: Asal Resmi dan Dipertanggungjawabkan
Menko PMK Muhadjir Effendy Dukung Mahasiswa Pakai Pinjol Buat Bayar Kuliah: Asal Resmi dan Dipertanggungjawabkan

Menurut Muhadjir, pinjaman online hanya salah satu jenis atau sistem yang belakangan berefek buruk lantaran disalahgunakan.

Baca Selengkapnya
Solusi Belajar Teknologi Informasi Tanpa Terkendala Jarak dan Waktu
Solusi Belajar Teknologi Informasi Tanpa Terkendala Jarak dan Waktu

Diharapkan program studi PJJ Teknik Informatika ini dapat memberikan kontribusi yang signifikan dalam pengembangan sumber daya manusia Indonesia.

Baca Selengkapnya
30% PNS Pemkot Depok WFH Buntut Polusi, Guru Kesulitan Jika Kalau Harus PJJ Lagi
30% PNS Pemkot Depok WFH Buntut Polusi, Guru Kesulitan Jika Kalau Harus PJJ Lagi

Kadisdik mengatakan berdasarkan Surat Edaran Kemendikbud masih diutamakan menggelar pembelajaran tatap muka.

Baca Selengkapnya