1001 Tumpeng ramaikan kenduri haul Bung Karno Ke-48
Merdeka.com - Ratusan warga Kota Blitar, Jawa Timur, berbondong-bondong datang ke lokasi acara Haul Bung Karno ke-48 di Jalan Ir Soekarno Kota Blitar, Rabu (20/6). Sebagian mereka membawa tumpeng sebagai bentuk partisipasi di acara kenduri Haul Bung Karno ke-48.
Elyn, warga kecamatan kota, mengaku setiap tahun berpartisipasi menyumbang satu tumpeng di acara Haul Bung Karno.
"Saya senang bisa terus berpartisipasi, semoga nama besar Bung Karno menjadi berkah bagi warga Blitar," katanya.
-
Apa yang dilakukan Bung Karno saat pulang ke Blitar? Beberapa foto yang menggambarkan hubungan harmonis anak dan ibu adalah saat di mana sang proklamator itu tengah sungkem pada ibunda tercinta.
-
Kapan Bung Karno pulang ke Blitar? Hal ini dilakukan setiap Bung Karno pulang ke Blitar Jawa Timur.
-
Kapan Bung Karno diasingkan ke Bengkulu? Provinsi Bengkulu pernah menjadi tempat pengasingan Presiden Soekarno selama era sebelum kemerdekaan dalam rentang tahun 1938-1942.
-
Kapan Brimob konvoi ke gedung Kejagung? 'Iya (benar ramai konvoi Brimob). (Kondisi Kejagung) Pintunya ketutup, enggak perhatiin cuma ya motornya doang. Rame-rame,' ucapnya saat ditemui, Minggu (26/6).
-
Dimana Brimob konvoi di depan gedung Kejagung? Rombongan konvoi dengan belasan kendaraan itu, melintas sebanyak tiga kali pada malam itu. Video viral aksi konvoi personil Brigade Mobil (Brimob) Polri memakai sepeda motor trail dan mobil menggeruduk Gedung Kejaksaan Agung (Kejagung) di Jalan Panglima Polim, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan ternyata benar.
-
Apa yang dilakukan warga saat Jokowi berkunjung? Padahal korban tersebut hanya membentangkan spanduk berisikan 'Selamat Datang Pak Jokowi, Kami Sudah Pindah, Kami Pilih Ganjar' pada saat Jokowi berada di pasar Agrosari, Wonosari.
Hingga Rabu sore, lokasi acara kenduri di sepanjang Jalan Ir Soekarno Kota Blitar sudah dipenuhi warga. Mereka mengitari tumpeng-tumpeng yang sudah ditata oleh panitia penyelenggara.
Beberapa tumpeng juga disiapkan panitia di atas panggung utama. Tumpeng - tumpeng itu disediakan khusus untuk rombongan tamu khusus dari kelangan keluarga Bung Karno dan sejumlah tamu undangan lainnya.
Tri Iman, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Blitar menyebut, panitia tidak membatasi tumpeng-tumpeng sumbangan warga. Karena itu, seperti tahun-tahun sebelumnya, tumpeng sumbangan warga tidak hanya memenuhi Jalan Ir Soekarno, namun juga sampai menutup jalan Panglima Sudirman dan Sultan Agung Kota Blitar. "Karena itu kami menyebut acara ini Kenduri 1001 Tumpeng Haul Bung Karno," katanya.
Selain swadaya dari warga Kota Blitar, tumpeng-tumpeng juga disumbang organisasi perangkat daerah, BUMN dan berbagai lembaga di Kota Blitar.
"Tahun ini sepertinya lebih semarak, karena Ibu Megawati akan hadir di tengah acara kenduri," jelasnya.
Selain akan diisi dengan sambutan dari pihak keluarga dan tamu undangan, acara kenduri juga akan diisi dengan pembacaan tahlil dan doa bersama.
Sejumlah tamu penting dijadwalkan akan hadir dalam acara kenduri Haul Bung Karno ke-48, selain Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dan keluarganya, juga akan hadir petinggi PDIP, sejumlah kiai NU terutama Ketua Umum PBNU KH Said Aqil Siradj, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar, dan pasangan Cagub dan Cawagub Jatim, Saifullah Yusuf (Gus Ipul) dan Puti Guntur Soekarno. (mdk/hrs)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Warga percaya bahwa tupeng raksasa tersebut mengandung keberkahan dan kebaikan di dalamnya.
Baca SelengkapnyaLomba lari Soekarno Run merupakan rangkaian kegiatan puncak peringatan Bulan Bung Karno (BBK) 2024.
Baca SelengkapnyaMenurut Pratikno, hal itu dibuktikan dari banyaknya surat masuk ke pihak Istana.
Baca SelengkapnyaIKN akan menggelar Upacara Kemerdekaan ke-79 RI untuk pertama kali.
Baca SelengkapnyaTradisi ini dilakukan turun-temurun karena dianggap membawa keberkahan
Baca SelengkapnyaNama 400 tokoh masyarakat yang diundang tersebut telah diajukan kepada Sekretariat Presiden.
Baca SelengkapnyaAcara ini sendiri merupakan rangkaian dalam menyambut Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari (HKGB) ke-71 Tahun 2023.
Baca SelengkapnyaButuh sekitar setengah jam untuk menerebos kemacetan jalan Gatot Subroto menuju Pancoran dengan menggunakan motor.
Baca SelengkapnyaWaka BPIP menjelaskan bahwa gerakan nasional pembagian 10 juta bendera merah putih akan mewujudkan 4 hal utama.
Baca SelengkapnyaMereka kompak mengenakan baju biru langit seraya membawa bendera dan atribut dukungan partai
Baca SelengkapnyaKegiatan yang diinisiasi Moeldoko Center ini dalam rangka menyambut HUT Kemerdekaan RI yang ke-78 tahun.
Baca Selengkapnya"Saya sangat bersyukur bisa ikut jalan santai ini bersama tetangga-tetangga."
Baca Selengkapnya