11 Hektare lahan untuk Depo LRT Bekasi Timur belum dibebaskan
Merdeka.com - Lahan seluas 11 hektare yang bakal dibangun depo kereta LRT di stasiun Bekasi Timur belum dibebaskan. Pemilik proyek tersebut, PT Adhi Karya, menargetkan proses pembebasan lahan rampung pada Maret 2018 mendatang.
Pejabat Pembuat Komitmen proyek LRT, Jumardi, mengatakan lahan seluas itu bagian dari 14 hektare kebutuhan lahan yang harus dibeli dari warga. Adapun total kebutuhan lahan LRT Bekasi Timur-Cawang dan Cibubur-Dukuh Atas mencapai 60 hektare.
"Sebagian besar lahan milik pemerintah di pinggir jalan Tol, hanya 14 hektare milik swasta yang terkena proyek LRT," kata Jumardi yang juga pejabat di Kementerian Perhubungan di sela diskusi dengan tema "LRT dan Masa Depan Bekasi" di Universitas Islam '45 Bekasi, Selasa (5/12).
-
Kenapa pembebasan lahan IKN dipercepat? 'Regulasi itu menjadi payung hukum sehingga pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) dapat dilakukan percepatan, agar pengerjaan pembangunan berjalan seiring proses pembebasan lahan bergulir,' kata Alimuddin di Penajam, Sabtu.
-
Kapan Proyek JJLS Kelok 18 diperkirakan selesai? Pengerjaan proyek ini rencananya akan membutuhkan waktu 2 tahun dan diperkirakan rampung pada tahun 2025.
-
Kapan LRT Jakarta Fase 1B dijadwalkan siap uji lintasan? Kedua balok jembatan akan disambungkan menjadi satu menggunakan balok diafragma. Setelah itu, akan dipasang rel dan sistem sumber listrik penggerak kereta, baik pada viaduk (jembatan) maupun di Stasiun Rawamangun, dengan target untuk siap dilakukan uji lintasan atau test track pada akhir September 2024,' kata Dian.
-
Kapan proyek ini akan berlangsung? Proyek tersebut bertujuan untuk menyempurnakan dan memperkuat sistem dan kebijakan K3 di Indonesia dalam bentuk technical assistance atau bantuan teknis dari pihak KOSHA, dan akan berlangsung selama 3 tahun, yakni dari tahun 2024 sampai tahun 2026.
-
Siapa yang membangun LRT Jakarta Fase 1B? BUMD Provinsi DKI Jakarta PT Jakarta Propertindo (Jakpro) menyatakan LRT Jakarta Fase 1 B Veledrom-Manggarai yang progresnya mencapai 26,6 persen pada akhir Agustus, siap untuk menjalani uji lintasan pada akhir September.
-
Kapan Jalur Jalan Lintas Selatan akan selesai? Kementerian PUPR melalui Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Jawa Tengah-DIY menargetkan penyelesaian pembangunan Jalur Pansela seutuhnya di Provinsi DIY pada tahun 2024.
Jumardi mengatakan, untuk 11 hektare lahan milik warga ditargetkan Maret 2018 mendatang rampung dibebaskan. Sebab, BPN membutuhkan waktu sekitar 5-6 bulan untuk memproses pembebasan lahan tersebut. Sedangkan, sisanya 3 hektare yang berada di spot-spot antara Cibubur, Bekasi, dan Jakarta ditargetkan rampung pada Januari mendatang.
"Yang 3 hektar sudah dipakai oleh PT Adhi Karya, meski belum dibayar. Tapi, sudah dibuat kesepakatan dengan pemilik lahan terkait penggunaan lahan itu," katanya.
Jumardi mengatakan, untuk membebaskan lahan seluas 14 hektare tersebut, pemerintah mengucurkan dana sebesar Rp 1,6 triliun dari APBN. Diharapkan, proses pembebasan berjalan lancar, mengingat LRT merupakan proyek strategis nasional yang membutuhkan percepatan sesuai dengan Peraturan Presiden.
Data dari PT Adhi Karya, progres pembangunan fisik LRT lintas Cawang-Bekasi Timur mencapai 26,360 persen, lintas Cawang-Cibubur 44,685 persen, dan lintasan Cawang-Dukuh Atas mencapai 11,458 persen. Sehingga, total progres tahap I mencapai 25,212 persen. Proyek tersebut ditargetkan beroperasi pada akhir Mei 2019.
(mdk/lia)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Jumlah penduduk yang tinggal dan mendirikan bangunan liar di lokasi pengerjaan tanggul pantai rupanya tak sedikit.
Baca SelengkapnyaPengerjaan proyek LRT Velodrome-Manggarai saat ini baru memasuki pemagaran area kerja sebagai upaya persiapan pembangunan secara matang.
Baca Selengkapnya"Kami harapkan di bulan September ini atau paling lambat awal Oktober proses groundbreaking dilakukan," kata Kadishub DKI Jakarta Syafrin.
Baca SelengkapnyaRumah tersebut paling terakhir diratakan karena sebelumnya masih berada di tengah tol dan belum dibongkar terkendala pembebasan lahan.
Baca SelengkapnyaPeletakan batu pertama masih belum dapat dilakukan dalam waktu dekat.
Baca SelengkapnyaPresiden Jokowi blak-blakan biang kerok pembangunan Sodetan Ciliwung sampai memakan waktu 11 tahun.
Baca SelengkapnyaProyek LRT Jakarta rute Velodrome-Manggarai ditargetkan selesai pada 2026.
Baca SelengkapnyaPembangunan LRT Jakarta Fase 1B, yang menghubungkan Velodrome dengan Manggarai, disebut melebihi target.
Baca SelengkapnyaAHY mengaku diperintahkan Presiden Jokowi untuk menangani persoalan lahan dengan pendekatan yang baik.
Baca SelengkapnyaHeru berpesan agar proyek dikerjakan dengan sebaik-baiknya.
Baca SelengkapnyaLRT Jabodebek rencananya akan diuji coba pada 12 Juli 2023. Namun, progres pembangunannya belum rampung 100 persen.
Baca SelengkapnyaPemerintah Siapkan Ganti Rugi Plus untuk 2.068 Hektare Lahan Warga Terdampak di Ibu Kota Nusantara, Skema Ditawarkan Seperit Ini
Baca Selengkapnya