Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

2 Mantan ketua KPK di pusaran perebutan kursi DKI 1

2 Mantan ketua KPK di pusaran perebutan kursi DKI 1 Kandidat debat Pilgub DKI. ©2017 merdeka.com/Muhammad Luthfi Rahman

Merdeka.com - Pilgub DKI 2017 putaran kedua bakal digelar 19 April mendatang. Nasib pasangan calon nomor urut 2, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Djarot Saiful Hidayat dan pasangan calon nomor urut 3, Anies Rasyid Baswedan-Sandiaga Salahuddin Uno bakal ditentukan warga di balik bilik suara.

Dukungan terhadap dua pasangan calon pun terus muncul dari berbagai kalangan. Salah satunya dari dua mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Ada Ketua KPK periode 2007–2009, Antasari Azhar yang mendukung pasangan Ahok-Djarot. Ada pula Ketua KPK periode 2003–2007, Taufiequrachman Ruki yang mendukung pasangan calon Anies-Sandy.

Antasari Azhar terang-terangan mendukung Ahok-Djarot. Alasannya, karena mantan Bupati Belitung Timur itu dianggap pantas untuk memimpin Pemprov DKI Jakarta.

antasari azhar datangi polda metro jaya

Antasari Azhar datangi Polda Metro Jaya ©2017 Merdeka.com/muhammad luthfi rahman

Antasari mengatakan, Jakarta membutuhkan pemimpin yang pikirannya cerdas dengan tangan yang gesit. Karakteristik tersebut didapatkannya dengan pengalaman tinggal di ibu kota selama 10 tahun.

"Jakarta itu perlu pemimpin pikiran yg cerdas, tangan yg gesit, nah itu ada di calon nomor dua," katanya di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Jumat (27/1) lalu.

Dia mengungkapkan, dukungan tersebut bukan sembarang asal memberikan dukungan. Sebab mantan Kepala Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan ini mengungkapkan, dari tiga pasangan calon, Basuki atau akrab disapa Ahok itu yang pantas memimpin Jakarta.

"Saya dukung yang betul-betul pantas jadi gubernur, saya lihat itu ada di nomor dua dan mudah-mudahan," tutur Antasari.

Sementara itu, Taufiequrachman Ruki kemarin bersama Forum Ulama dan Habib (Fuhab) se-DKI Jakarta menyatakan mendukung pasangan Anies-Sandi. di putaran dua Pilgub DKI Jakarta.

Ruki yang juga salah satu Majelis Fuhab mengatakan dukungan diberikan karena Anies-Sandi dianggap mampu membangun Jakarta.

"Tolong ini digarisbawahi. Bahwa Anies dan Sandi adalah seorang teknokrat dan seorang praktisi," kata Ruki usai melakukan pertemuan dengan Anies di Jakarta, Kamis (23/2).

Menurut mantan Ketua KPK itu, Anies-Sandi memiliki kemampuan satu paket. Bahkan, dinilai dia kualitas Anies-Sandi tidak kalah dengan pasangan nomor urut dua Ahok-Djarot.

taufiequrachman ruki

taufiequrachman ruki ©taufiequrachmanruki.blogspot.com

"Mereka memiliki kemampuan 2 teknik termasuk mengenai kebirokratan masalah bisnis masalah pemerintahan yang tidak kalah kualitasnya dari saudara Ahok dan saudara Djarot yang punya pengalaman di bidang pemerintahan," katanya.

Disinggung apakah nantinya Fuhab ikut melakukan peta politik jelang pemilihan putaran dua, Ruki mengklaim pihaknya tidak akan ikut terlibat lebih jauh apa lagi masuk ke masalah teknis pemenangan.

"Teknis nanti dibicarakan oleh mereka. Saya tidak terlalu banyak masuk ke dalam masalah teknis. Masalah kebijakan saja," katanya.

(mdk/dan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Nostalgia Pilkada DKI 2017: Kandidat, Daya Tarik, dan Hasil yang Sengit
Nostalgia Pilkada DKI 2017: Kandidat, Daya Tarik, dan Hasil yang Sengit

Pilkada DKI tahun 2017 berlangsung sangat menarik dan penuh dinamika. Apalagi pemilihan tersebut juga diwarnai dengan isu-isu seperti agama dan etnis.

Baca Selengkapnya
Sesumbar Ahok: Pendukung Anies dan Saya Lebih Cenderung Pilih Kotak Kosong, Pasti Malu
Sesumbar Ahok: Pendukung Anies dan Saya Lebih Cenderung Pilih Kotak Kosong, Pasti Malu

Ahok menyatakan kubu KIM plus yang mengusung Ridwan Kamil akan malu jika kalah melawan kotak kosong.

Baca Selengkapnya
Hasil Quick Count Pilkada DKI 2017, Sengit
Hasil Quick Count Pilkada DKI 2017, Sengit

Hasil quick count Pilkada DKI 2017 menggambarkan pergeseran dukungan pemilih sehingga memunculkan hasil yang tidak terduga.

Baca Selengkapnya
Ahok Nomor Dua di Survei, Said Abdullah Sebut Ada Kerinduan Publik Jakarta
Ahok Nomor Dua di Survei, Said Abdullah Sebut Ada Kerinduan Publik Jakarta

Ahok di mata Said Abdullah adalah sosok pemimpin yang bekerja dengan sangat baik selama memimpin Jakarta.

Baca Selengkapnya
NasDem Buka Peluang Lanjutkan Koalisi dengan PKS dan PKB untuk Pilgub DKI
NasDem Buka Peluang Lanjutkan Koalisi dengan PKS dan PKB untuk Pilgub DKI

NasDem tidak menutup apabila ada partai lain yang ingin gabung ke koalisi untuk Pilkada DKI.

Baca Selengkapnya
Ahok Umumkan Siap Maju Pilkada Jakarta: Kalau Warga Beri Kesempatan untuk Selesaikan Pekerjaan
Ahok Umumkan Siap Maju Pilkada Jakarta: Kalau Warga Beri Kesempatan untuk Selesaikan Pekerjaan

Ketua DPP PDIP Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok menyatakan siap maju Pilkada

Baca Selengkapnya
Duet Anies-Kaesang Dinilai Menarik, PKS: Tapi Musyawarah DPTP Keputusannya Anies-Sohibul
Duet Anies-Kaesang Dinilai Menarik, PKS: Tapi Musyawarah DPTP Keputusannya Anies-Sohibul

Hal ini disampaikan usai pertemuan antara petinggi PKS dengan PSI di Kantor DPP PKS, Jakarta Selatan, Senin (8/7).

Baca Selengkapnya
VIDEO: Bahagianya Ahok Kawal Pramono-Rano Daftar ke KPU Jakarta Usai PDIP Batal Usung Anies
VIDEO: Bahagianya Ahok Kawal Pramono-Rano Daftar ke KPU Jakarta Usai PDIP Batal Usung Anies

Ahok sambil menyapa masyarakat mengawal Pramono-Rano Karno di KPU Jakarta

Baca Selengkapnya
Gambaran JK Jika Pilpres Masuk 2 Putaran, Anies-Ganjar Kemungkinan Bersatu?
Gambaran JK Jika Pilpres Masuk 2 Putaran, Anies-Ganjar Kemungkinan Bersatu?

Ketika Paslon yang memiliki suara urutan ketiga biasanya akan berkoalisi dengan Paslon suara kedua.

Baca Selengkapnya
Perang Bintang Pilkada DKI 2024: Dari Jenderal, Menteri, Hingga Crazy Rich
Perang Bintang Pilkada DKI 2024: Dari Jenderal, Menteri, Hingga Crazy Rich

Partai politik sudah mulai menjaring sejumlah tokoh yang dipertimbangkan diusung menjadi bakal calon Gubernur DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya
Ingin Pilkada Jakarta Hanya 2 Kubu, PKS Bakal Yakinkan PKB dan PDIP Terima AMAN
Ingin Pilkada Jakarta Hanya 2 Kubu, PKS Bakal Yakinkan PKB dan PDIP Terima AMAN

Ingin Pilkada Jakarta Hanya 2 Kubu, PKS Bakal Yakinkan PKB dan PDIP Terima AMAN

Baca Selengkapnya
Ahok Siap Lawan Ridwan Kamil Jika Diusung PDIP Maju Pilkada Jakarta 2024
Ahok Siap Lawan Ridwan Kamil Jika Diusung PDIP Maju Pilkada Jakarta 2024

Ahok menyerahkan keputusan pencalonan Pilkada Jakarta kepada Tim Desk Pilkada DPP PDIP, Sekjen PDIP dan nantinya akan diputuskan oleh Megawati Soekarnoputri

Baca Selengkapnya