Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

2 Tahun jadi dukun abal, Agus Domba raup Rp 7 M hasil tipu pasien

2 Tahun jadi dukun abal, Agus Domba raup Rp 7 M hasil tipu pasien Dukun abal di Garut. ©2016 Merdeka.com

Merdeka.com - Habis sudah petualangan Agus Sadikin. Pria yang dijuluki Agus Domba itu diciduk lantaran mengklaim bisa menggandakan uang. Sejak beraksi pada 2014 lalu, Agus sudah raup keuntungan sampai Rp 7 miliar.

Pengungkapan adanya praktik 'gandakan uang' ala Agus Domba itu dilakukan berkat laporan para korban yang merasa tertipu oleh Agus yang memang memiliki usaha domba adu.

Personel Ditreskrimsus Polda Jabar menggerebek tempat ritual sekaligus rumah Asep 'Domba' di Kampung Mangunreja, RT 2 RW 5, Desa Giri Jaya, Kecamatan Cikajang, Kabupaten Garut, Kamis malam (8/12) lalu.

"Korbannya ada 21 orang. Selama dua tahun ada sekitar miliar rupiah dari seluruh korban tersebut," kata Wadir Reskrimsus Polda Jabar AKBP Diki Budiman di Mapolda Jabar, Kamis (15/12).

Agus ini dalam menjalankan aksinya turut memperkerjakan seorang Yudhi Permana (58) yang berperan sebagai pencari calon korban. "Tersangka Yudhie ini seperti marketing yang ditugaskan menjaring para korban," terangnya.

Setelah mendapatkan 'pasien' ritual khusus dilakukan di kediamannya di Kampung Mangunreja, RT 2 RW 5, Desa Giri Jaya, Kecamatan Cikajang, Kabupaten Garut.

"Selama ini para korban percaya saja. Bahkan ada korban yang tertipu sampai Rp 5 miliar," terangnya. Puluhan korban dikatakannya berasal daerah Sumatera dan Jabar terjebak rayuan sang dukun.

Menurut Agus, untuk mengelabui, korban ini diberi benda pusaka agar percaya. "Saya undur-undur waktunya. Biar percaya, korban itu saya kasih cinderamata berupa benda pusaka," kata Agus Domba. (mdk/rhm)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Dukun Pengganda Uang di Pacitan Tipu Belasan Warga, Uang Rp2,5 Juta Dijanjikan Jadi Rp2 Miliar
Dukun Pengganda Uang di Pacitan Tipu Belasan Warga, Uang Rp2,5 Juta Dijanjikan Jadi Rp2 Miliar

Ia melancarkan aksi tipu-tipu dengan membuka praktik pengobatan alternatif di rumah kontrakannya yang ada di sekitar Kota Pacitan.

Baca Selengkapnya
Polisi Jebloskan 2 Mantan Dirut RSUD Bangkinang ke Penjara, Kasus Korupsi BLUD Rp6,9 M
Polisi Jebloskan 2 Mantan Dirut RSUD Bangkinang ke Penjara, Kasus Korupsi BLUD Rp6,9 M

Putusannya telah Inkracht atau berkekuatan hukum tetap pada 5 Oktober 2023

Baca Selengkapnya
Kasus Pembunuhan Bocah dalam Karung di Bekasi: Saksi M Buka Praktik Perdukunan, Tersangka Cari Pasien
Kasus Pembunuhan Bocah dalam Karung di Bekasi: Saksi M Buka Praktik Perdukunan, Tersangka Cari Pasien

Pelaku pembunuhan bocah perempuan dalam karung di Bekasi ternyata bukan dukun.

Baca Selengkapnya
Pria Mengaku Dukun di Lubuklinggau Cabuli Ibu Muda, Pelaku Beraksi Dibantu Istri
Pria Mengaku Dukun di Lubuklinggau Cabuli Ibu Muda, Pelaku Beraksi Dibantu Istri

Seorang pria mengaku dukun di Lubuklinggau, Sumatera Selatan, diringkus polisi karena diduga mencabuli seorang ibu muda. Dalam beraksi dia dibantu istrinya.

Baca Selengkapnya
Polisi Tetapkan Kepala Puskesmas Bojong Tersangka Korupsi, Potong & Lakukan Pungutan dari Anggaran
Polisi Tetapkan Kepala Puskesmas Bojong Tersangka Korupsi, Potong & Lakukan Pungutan dari Anggaran

Sebanyak 48 orang saksi diperiksa sebelum penetapan tersangka

Baca Selengkapnya
Dukun di Rembang Ini Ternyata Pengedar Uang Palsu, Modusnya Terbongkar karena Ini
Dukun di Rembang Ini Ternyata Pengedar Uang Palsu, Modusnya Terbongkar karena Ini

Sang Dukun meminta agar korban melarung uang ke laut sebagai ritual buang sial

Baca Selengkapnya
Kronologi AKP Andri Gustami Terlibat Jaringan Narkotika Fredy Pratama
Kronologi AKP Andri Gustami Terlibat Jaringan Narkotika Fredy Pratama

Dia sekurangnya delapan kali mengawal pengiriman sabu-sabu dan ekstasi via Pelabuhan Bakauheni

Baca Selengkapnya