Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

3 Warga Solo Probable Omicron

3 Warga Solo Probable Omicron Prosedur Penanganan Pasien OTG Covid-19. ©2020 Merdeka.com/Arie Basuki

Merdeka.com - Dinas Kesehatan Kota Solo mengumumkan munculnya kasus probable Covid-19 varian Omicron. Berdasarkan hasil pemeriksaan Balai Laboratorium Kesehatan Semarang, 3 warga Solo dinyatakan probable Omicron.

"Dari 91 sampel whole genome sequence (WGS) yang dikirim ke Semarang, 11 sampel probable Omicron, diantaranya warga Solo," ujar Kepala Dinas Kesehatan Kota Solo, Siti Wahyuningsih, di Balai Kota Solo, Senin (31/1).

Menurut Siti, 91 sampel yang dikirim ke Semarang tersebut berasal dari pasien Covid-19 yang saat ini dirawat di rumah sakit yang ada di Kota Solo.

Orang lain juga bertanya?

"Sebenarnya 10, karena yang satu itu pasien dari RS di luar Kota Solo tapi dimasukkan ke data Kota Solo. Hasilnya keluar tadi malam, meski hasilnya probable Omicron atau mengarah ke Omicron, tapi wes dianggap saja Omicron," kata dia.

Siti menjelaskan, 91 sampel tersebut berasal dari RS Kasih Ibu Solo, RSUD Dr Moewardi, RS Dr Oen, serta RSUD Bung Karno. Saat ini pihaknya masih menggali informasi riwayat perjalanan pasien Covid-19 tersebut. Apakah sebelumnya pernah melakukan perjalanan ke luar negeri atau ke daerah dengan risiko tinggi penularan Covid-19.

"Kita masih gali dari rumah sakit, karena saat ini kan masih dirawat. Kalau penularannya kan sekarang sudah lokal, di tingkat nasional juga penularannya lokal. Intinya, kalau dulu adanya di luar negeri, begitu datang ke sini tdaik dikarantina akhirnya kan nyebar. Dulu varian Delta juga dari India," ujar dia.

Isolasi Mandiri

Apapun variannya, lanjut dia, pasien harus tetap diisolasi agar tidak menular ke yang lain. Pihaknya juga memperkirakan sebenarmya jumlahnya lebih banyak lagi tetapi tidak dirawat di rumah sakit.

"Di luar itu kemungkinannya banyak, hanya saja tidak dirawat di rumah sakit. Tidak perlu memandang Omicron atau bukan karena treatmentnya juga sama," terangnya.

Menurut dia, gejala Omicron lebih ringan dibandingkan dengan varian Delta. Yakni batuk dan pilek. Dia mengimbau masyarakat jika merasakan kedua gejala tersebut lebih baik langsung menjalani isolasi di rumah.

“Langsung isolasi di rumah saja kalau sudah ada gejala. Terutama batuk dan pilek,” pungkas dia.

(mdk/gil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mengenal JN.1, Varian Baru Pemicu Lonjakan Covid-19 di Singapura
Mengenal JN.1, Varian Baru Pemicu Lonjakan Covid-19 di Singapura

Varian JN.1 merupakan pemicu lonjakan Covid-19 di Singapura.

Baca Selengkapnya
Dinkes DKI Akhirnya Mengungkap Jumlah Kasus Covid-19 JN.1 di Jakarta Selama Tahun 2023
Dinkes DKI Akhirnya Mengungkap Jumlah Kasus Covid-19 JN.1 di Jakarta Selama Tahun 2023

Ani menjelaskan, JN.1 memiliki gejala yang sama seperti Covid-19 lainnya.

Baca Selengkapnya
Menkes Ungkap Asal Usul Omicron EG.5 Pemicu Kenaikan Covid-19 di RI
Menkes Ungkap Asal Usul Omicron EG.5 Pemicu Kenaikan Covid-19 di RI

Saat ini, Omicron EG.5 mendominasi di tengah kenaikan kasus Covid-19.

Baca Selengkapnya
Kemenkes Sebut Pasien Covid-19 JN.1 di Batam Meninggal Dunia
Kemenkes Sebut Pasien Covid-19 JN.1 di Batam Meninggal Dunia

Pasien mengembuskan napas terakhir di RS Embung Fatimah pada 18 Desember 2023.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 Kembali Muncul di Solo
Kasus Covid-19 Kembali Muncul di Solo

Meskipun Covid-19 yang muncul saat ini sudah tidak berbahaya seperti dulu.

Baca Selengkapnya
Satu Warga Bekasi Positif Cacar Monyet Diisolasi di Rumah Sakit
Satu Warga Bekasi Positif Cacar Monyet Diisolasi di Rumah Sakit

Masyarakat diminta menghindari kontak langsung dengan hewan yang diduga penular cacar monyet.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 di Indonesia Kembali Meningkat
Kasus Covid-19 di Indonesia Kembali Meningkat

mengonfirmasi tren kasus mingguan Covid-19 di Indonesia kembali mengalami peningkatan.

Baca Selengkapnya
Dinkes DKI Temukan 2 Kasus Kematian Covid-19
Dinkes DKI Temukan 2 Kasus Kematian Covid-19

Dua kasus kematian baru dari pasien Covid-19 pada Desember 2023.

Baca Selengkapnya
Kemenkes Temukan Kasus Covid-19 Varian JN.1 di Jakarta dan Batam
Kemenkes Temukan Kasus Covid-19 Varian JN.1 di Jakarta dan Batam

Covid-19 varian JN.1 dilaporkan berkaitan erat dengan varian BA.2.86 dan dikhawatirkan dapat mempengaruhi pola penularan dan tingkat keparahan penyakit.

Baca Selengkapnya
Dinkes DKI Temukan Kasus Baru Cacar Monyet
Dinkes DKI Temukan Kasus Baru Cacar Monyet

Terdapat tiga kasus cacar monyet di DKI Jakarta, kasus pertama ditemukan Agustus 2022 lalu.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 Meningkat di 21 Provinsi
Kasus Covid-19 Meningkat di 21 Provinsi

Tren kenaikan kasus mingguan Covid-19 nasional per 9 Desember 2023 dilaporkan menyentuh angka 554 kasus positif.

Baca Selengkapnya
Data Kasus Covid-19 di Indonesia Sepekan Terakhir
Data Kasus Covid-19 di Indonesia Sepekan Terakhir

Terjadi lonjakan kasus Covid-19 di Indonesia menjelang Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.

Baca Selengkapnya