Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

300 Novel Fredy S melambung dari Malaysia hingga Brunei Darussalam

300 Novel Fredy S melambung dari Malaysia hingga Brunei Darussalam ilustrasi novel fredy s. ©historia.co.id

Merdeka.com - Nama Fredy Siswanto dikenal sebagai novelis yang aktif dalam menghasilkan karya. Dalam sebulan, penulis yang menyebut dirinya sebagai 'sastrawan kaki lima' ini mampu merampungkan tiga novel. Bahkan, pria yang di awal karirnya tercatat sebagai komikus tersebut telah menghasilkan 300 judul.

Novel karya Fredy S yang kerap dicibir sebagai 'karya picisan' tidak hanya dapat diperjualbelikan di sejumlah kota-kota besar di Indonesia. Novel yang masuk ke dalam kategori stensilan ini bahkan dapat ditemukan di negeri jiran seperti Malaysia hingga ke Brunei Darussalam.

24 Januari 2015 lalu, Ferry tutup usia pada umur 60 tahun. Meski begitu, karya-karyanya tetap diterbitkan hingga sekarang, salah satunya oleh penerbit Bintang Indonesia.

"Sampai sekarang, novelnya Fredy S masih kita cetak. Dulu kan novel-novelnya kita beli putus. Jadi kapan saja kita bisa cetak ulang," ujar Rafly, pegawai Bintang Indonesia saat dihubungi merdeka.com.

Dia menambahkan, hingga saat ini, masih ada orang yang masih membaca novel-novel karya Fredy S, baik membeli melalui lapak toko buku bekas atau mendatangi langsung kios Bintang Indonesia di Pasar Senen, Jakarta Pusat.

"Kalau eceran, kita jualnya Rp 3.500. Kalau beli banyak, satunya kita kasih Rp 1.500," ujarnya.

Novel-novel karya Fredy S kerap menampilkan judul dan sampul yang 'cacthy', seperti 'Rintihan Angsa Putih', 'Jeritan Dilanda Noda', 'Bunga-Bunga Pohon Cinta', 'Berandal-Berandal Cinta', 'Bercinta Dalam Gelap'.

Salah satu novelnya berjudul 'Senyummu Adalah Tangisku' pernah diangkat ke layar lebar dengan pemeran utama bintang remaja top pada masa itu, Rano Karno dan Anita Carolina.

(mdk/war)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Berada di Dalam Gang, Toko Buku Legendaris di Ciputat Ini Menolak Tergerus Zaman
Berada di Dalam Gang, Toko Buku Legendaris di Ciputat Ini Menolak Tergerus Zaman

Toko buku lawas di gang Jalan Dewi Sartika ini masih terus eksis hingga kini.

Baca Selengkapnya
Penulis Novel Laris Tahun 70-an, Marga T Meninggal Dunia di Usia 80
Penulis Novel Laris Tahun 70-an, Marga T Meninggal Dunia di Usia 80

Marga T mengembuskan napas terakhir tepat pada peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78, 17 Agustus 2023.

Baca Selengkapnya
Viral Pria Paruh Baya Jualan Pulpen di Depan Sekolah, Keliling dari Bandung sampai Cirebon
Viral Pria Paruh Baya Jualan Pulpen di Depan Sekolah, Keliling dari Bandung sampai Cirebon

Meski sepi pembeli dan harus panas-panasan saat menjual pulpen tersebut, Ahmad mengaku tak ingin menyerah.

Baca Selengkapnya
Kisah Hidup Herman Pratikto, Novelis Legendaris dari Blora Teman Masa Kecil Pramoedya Ananta Toer
Kisah Hidup Herman Pratikto, Novelis Legendaris dari Blora Teman Masa Kecil Pramoedya Ananta Toer

Herman Pratikto tidak pernah menyebut dirinya sebagai pengarang cerita

Baca Selengkapnya
Merasa Dirugikan dengan Judul Film Air Mata di Ujung Sajadah, Ini Profil Asma Nadia Penulis Novel Best Seller
Merasa Dirugikan dengan Judul Film Air Mata di Ujung Sajadah, Ini Profil Asma Nadia Penulis Novel Best Seller

Asma Nadia keberatan judul film mirip dengan novel miliknya.

Baca Selengkapnya
FOTO: Promo Buy 1 Get 3, Toko Buku Gunung Agung Kwitang Diserbu Warga, Antrean Sampai Membludak
FOTO: Promo Buy 1 Get 3, Toko Buku Gunung Agung Kwitang Diserbu Warga, Antrean Sampai Membludak

Toko Buku Gunung Agung memberikan promo buy 1 get 3 untuk memikat para pengunjung jelang tutup permanen.

Baca Selengkapnya
10 Novel Paling Bagus di Indonesia, Ada yang Pernah Kamu Baca?
10 Novel Paling Bagus di Indonesia, Ada yang Pernah Kamu Baca?

Menyajikan hiburan sesuai selera dan kebutuhan emosional, 10 novel terbaik Indonesia ini direkomendasikan untuk dinikmati.

Baca Selengkapnya