Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

38 Tenaga Kesehatan di RS Yogyakarta Positif Covid-19

38 Tenaga Kesehatan di RS Yogyakarta Positif Covid-19 Ruang Isolasi Corona. ©2020 Merdeka.com/klikdokter.com

Merdeka.com - Sebanyak 38 tenaga kesehatan (nakes) di RS Yogyakarta dinyatakan positif virus Corona. Wakil Wali Kota Yogyakarta, Heroe Poerwadi mengatakan, 38 orang nakes ini diketahui jika 7 orang diantaranya adalah dokter. Selain itu 9 orang adalah mahasiswa koas dan sisanya adalah nakes.

Dia mengungkapkan, adanya temuan 38 nakes positif Corona ini berawal saat RS Yogyakarta melakukan tes swab untuk screening. Saat itu ada 228 nakes yang menangani pasien positif Corona di RS Yogyakarta yang diswab.

"Jadi RS Yogya, telah melakukan screening dengan melakukan tes swab kepada 228 nakes yang bekerja melayani pasien Covid-19. Hasilnya ada 22 nakes, 7 dokter dan 9 mahasiswa koas positif Covid-19," katanya dalam keterangan tertulisnya, Minggu (29/11).

Dia menambahkan, tes swab bagi 228 nakes di RS Yogyakarta ini dilakukan seminggu yang lalu. Hasil dari tes swab ini keluar pada dua hari lalu dimana ada 38 nakes yang dinyatakan positif virus Corona.

Heroe menjelaskan, jika nakes yang dinyatakan positif Corona saat ini tengah menjalani isolasi mandiri. Isolasi mandiri ini dilakukan di shelter khusus RS Yogyakarta maupun di rumah pribadi nakes.

Dia mengatakan, pihaknya belum mengetahui darimana asal penularan virus Corona di nakes RS Yogyakarta tersebut. Pemkot Yogyakarta akan melakukan analisa dan screening pada kontak erat 38 nakes tersebut. Meski ada 38 nakes positif virus Corona, namun pelayanan di RS Yogyakarta tetap berjalan seperti umumnya.

"Tidak (ditutup). Sebab yang terkena adalah area Covid-19, dan masih ada dokter dan nakes lainnya yang masih bisa memberikan pelayanan kepada pasien. Sehingga semua poliklinik dan pelayanan di RS Yogya tetap jalan dan memberikan pelayanan kepada masyarakat," pungkas Heroe.

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kemenkes Temukan 2 Kasus Baru Cacar Monyet di Jakarta
Kemenkes Temukan 2 Kasus Baru Cacar Monyet di Jakarta

Kasus pertama cacar monyet terjadi pada Agustus 2022 lalu. Pasien itu pun sudah dinyatakan sembuh.

Baca Selengkapnya
Usai Libur Akhir Tahun, Kasus Covid-19 di Depok Naik 200 Persen
Usai Libur Akhir Tahun, Kasus Covid-19 di Depok Naik 200 Persen

Saat ini tercatat ada 300 warga yang terpapar covid dari sebelumnya 100 kasus.

Baca Selengkapnya
Satu Warga Bekasi Positif Cacar Monyet Diisolasi di Rumah Sakit
Satu Warga Bekasi Positif Cacar Monyet Diisolasi di Rumah Sakit

Masyarakat diminta menghindari kontak langsung dengan hewan yang diduga penular cacar monyet.

Baca Selengkapnya
Satu Warga Palembang Suspek Cacar Monyet, Ini Gejala yang Muncul
Satu Warga Palembang Suspek Cacar Monyet, Ini Gejala yang Muncul

Gejala cacar monyet yang dialami pasien J bisa dilihat dari bentuk luka berwarna hitam yang muncul di tubuh lalu menyebar ke bagian lainnya.

Baca Selengkapnya
Ada Temuan 1 Kasus, Pemprov Jabar Jamin Kesiapan Tangani Kasus Cacar Monyet
Ada Temuan 1 Kasus, Pemprov Jabar Jamin Kesiapan Tangani Kasus Cacar Monyet

Sementara kasus cacar monyet di wilayah Ibu Kota sudah mencapai 25 orang yang sedang menjalani perawatan.

Baca Selengkapnya
Pasien Mpox Bisa Isolasi Mandiri di Rumah, Ini Syaratnya
Pasien Mpox Bisa Isolasi Mandiri di Rumah, Ini Syaratnya

Pasien yang terjangkit virus cacar monyet (Mpox) tak harus dirawat inap.

Baca Selengkapnya
Satu Kasus Cacar Monyet Terdeteksi di Bogor
Satu Kasus Cacar Monyet Terdeteksi di Bogor

Warga terjangkit monkeypox tersebut telah ditangani dan menjalani perawatan.

Baca Selengkapnya
Dinkes DKI Temukan Kasus Baru Cacar Monyet
Dinkes DKI Temukan Kasus Baru Cacar Monyet

Terdapat tiga kasus cacar monyet di DKI Jakarta, kasus pertama ditemukan Agustus 2022 lalu.

Baca Selengkapnya
Kasus Cacar Monyet di Jakarta Kini jadi 28 Orang, 1 di Antaranya Sudah Sembuh
Kasus Cacar Monyet di Jakarta Kini jadi 28 Orang, 1 di Antaranya Sudah Sembuh

Kemenkes memprediksi jumlah kasus cacar monyet di Indonesia bisa mencapai 3.600 kasus dalam satu tahun.

Baca Selengkapnya
61 Kasus Positif Covid-19 Ditemukan di DIY
61 Kasus Positif Covid-19 Ditemukan di DIY

Lonjakan kasus Covid-19 terjadi di DIY. Berdasarkan data Dinas Kesehatan (Dinkes) DIY saat ini sudah tercatat 61 kasus positif Covid di provinsi itu.

Baca Selengkapnya
16 Pasien Cacar Monyet di Jakarta Dinyatakan Sembuh
16 Pasien Cacar Monyet di Jakarta Dinyatakan Sembuh

Kementerian Kesehatan (Kemenkes) memprediksi, jumlah kasus cacar monyet di Indonesia bisa mencapai 3.600 kasus dalam satu tahun.

Baca Selengkapnya
Kemenkes Sebut Pasien Covid-19 JN.1 di Batam Meninggal Dunia
Kemenkes Sebut Pasien Covid-19 JN.1 di Batam Meninggal Dunia

Pasien mengembuskan napas terakhir di RS Embung Fatimah pada 18 Desember 2023.

Baca Selengkapnya