Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Dipimpin Puan, 4 menteri rapat bahas penanganan gempa di Pidie Jaya

Dipimpin Puan, 4 menteri rapat bahas penanganan gempa di Pidie Jaya pengungsi gempa Pidie dalam tenda darurat. ©2016 merdeka.com/arie basuki

Merdeka.com - Menteri Koordinator bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), Puan Maharani memimpin rapat koordinasi tingkat menteri yang membahas mengenai penanganan bencana gempa bumi di Kabupaten Pidie, Pidie jaya, dan Bireuen, Provinsi NAD, Rabu malam (14/12).

Tampak hadir pada rakor antara lain Mendikbud Muhadjir Effendy, MenPU PR Basoeki Hadimoeljana, Mensos Khofifah Indar Parawansa, KaBNPB Willem Rampangilie dan perwakilan kementerian dan lembaga lainnya.

Menko Puan mengkoordinasikan penanganan tanggap darurat yang dilaksanakan oleh Kementerian/Lembaga teknis, terutama untuk beberapa masalah penting.

Di antaranya mengenai pengungsian (pendataan para pengungsi, kebutuhan dan distribusi bantuan, tempat tinggal sementara). Kemudian terkait bantuan pengungsi dan masyarakat (pendataan jenis dan jumlah kebutuhan).

Rapat juga membahas tentang penanganan kesehatan (pos dan tim pelayanan kesehatan), juga pemulihan fungsi pendidikan (tempat penyelenggaraan fungsi sekolah). Selanjutnya tentang pemulihan infrastruktur dasar (air, listrik, tempat tinggal) serta pemulihan fasilitas umum (RS, sekolah, dll).

Puan ingin memastikan efektifnya upaya penanganan para pengungsi termasuk meratanya distribusi bantuan di berbagai titik bencana di Aceh, terlebih dengan tindak lanjut penanganan kesehatan para pengungsi mulai dari trauma psikis hingga medis.

"Kami juga akan berusaha terus menjaga agar anak-anak tetap dapat bersekolah dan kegiatan belajar mengajar tidak berhenti meski harus berada di tenda-tenda darurat, apalagi saat masa semester-an begini," ungkap Menko PMK lagi.

"Saya juga minta agar segera dibangun sekolah darurat sejalan dengan perbaikan infrastruktur yang lain," kata Menko PMK.

Sebelum memimpin rakor tersebut, Menko PMK dan rombongan menuju RS Zainoel Abidin di Kota Banda Aceh untuk menjenguk para korban bencana gempa di Kab Pidie Jaya. Kehadiran Menko PMK yang didampingi oleh Mendikbud Muhadjir Effendy, Plt Gubernur NAD Soedarmo, Deputi Menko PMK Bidang Kerawanan Sosial dan Dampak Bencana Yan Manggesa, dan Dirut RS Zainoel Abidin dr. Fachrul Jamal, Sp.An.KIC, disambut oleh Wakil Direktur RSUD Zainoel Abidin, dr. Isra Firmansyah, Sp.A.

puan maharani jenguk korban gempa aceh

puan maharani jenguk korban gempa aceh ©2016 Merdeka.com/istimewa

Selain melihat perkembangan terkini perawatan medis terhadap para korban, Menko PMK juga menyerahkan sejumlah bantuan antara lain sarung, tas, buku bacaan, dan sebagainya.

Pada kesempatan tersebut, Menko PMK juga menyemangati dan mendoakan langsung beberapa pasien, sekaligus menyalurkan sumbangan dari Kementerian Sosial dalam bentuk uang masing-masing Rp 5 juta kepada 3 korban bencana atas nama Jamaluddin, Rabiah Makam, dan Ramadan. (mdk/rnd)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Gelar Sidang Kabinet Paripurna, Prabowo Sampaikan Hasil Kunjungan ke China hingga Amerika
Gelar Sidang Kabinet Paripurna, Prabowo Sampaikan Hasil Kunjungan ke China hingga Amerika

Prabowo akan membeberkan temuan-temuan yang didapatkan selama melakukan kunjungan dan bertemu dengan para pemimpin negara sahabat.

Baca Selengkapnya
Airlangga Hartarto Panggil AHY hingga Moeldoko Bahas Masalah Tumpang Tindih Lahan
Airlangga Hartarto Panggil AHY hingga Moeldoko Bahas Masalah Tumpang Tindih Lahan

Langkah ini sebagai komitmen pemerintah menyelesaikan kasus tumpang tindih lahan.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Rapat Kabinet Prabowo
VIDEO: Rapat Kabinet Prabowo "Reaksi Pigai Minta Rp20 Triliun, Seskab Teddy Warning Tegas Menteri"

Menteri HAM Natalius Pigai sempat dicecar terkait permintaan anggaran Rp20 triliun

Baca Selengkapnya
Hari Libur, Airlangga Gelar Rapat Bareng 7 Menteri Ekonomi Geber Program Prioritas
Hari Libur, Airlangga Gelar Rapat Bareng 7 Menteri Ekonomi Geber Program Prioritas

Airlangga menjelaskan, rapat di akhir pekan ini diadakan sebagai upaya dalam meningkatkan koordinasi kebijakan sekaligus konsolidasi berbagai program.

Baca Selengkapnya
FOTO: Menko Muhadjir Pimpin Rapat Koordinasi Bantuan Kemanusiaan untuk Negara-Negara Konflik
FOTO: Menko Muhadjir Pimpin Rapat Koordinasi Bantuan Kemanusiaan untuk Negara-Negara Konflik

Bantuan yang menjadi wujud solidaritas Indonesia ini diharapkan dapat meringankan beban warga di ketiga negara yang dilanda konflik tersebut.

Baca Selengkapnya
Gempa Darat Batang Merusak 49 Rumah, Pemda Tetapkan Status Tanggap Darurat
Gempa Darat Batang Merusak 49 Rumah, Pemda Tetapkan Status Tanggap Darurat

Penetapan status dilakukan satu hingga dua minggu, karena dampak gempa di Kabupaten Batang sudah ada sekitar 49 rumah rusak.

Baca Selengkapnya
Puan Ingatkan Pemerintah Perkuat Sistem Early Warning Cegah Dampak Bencana Alam
Puan Ingatkan Pemerintah Perkuat Sistem Early Warning Cegah Dampak Bencana Alam

Puan Maharani meminta Pemerintah melakukan mitigasi dan memperkuat sistem early warning, terutama di daerah rawan bencana.

Baca Selengkapnya
Puan Dukung Pemerintah Maksimalkan Evakuasi Korban Erupsi Lowotobi
Puan Dukung Pemerintah Maksimalkan Evakuasi Korban Erupsi Lowotobi

Puan pun menginstruksikan kepada seluruh Anggota DPR RI yang berasal dari dapil yang wilayahnya terdampak erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki untuk ikut membantu.

Baca Selengkapnya
Dari AS, Prabowo Pimpin Rapat soal Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki dengan BNPB
Dari AS, Prabowo Pimpin Rapat soal Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki dengan BNPB

Selain dengan BNPB, rapat lewat video confrence juga diikuti beberapa jajaran Kabinet Merah Putih.

Baca Selengkapnya
Dyah Roro Esti Ungkap Alasan di Balik Pembekalan Menteri dan Wamen di Akmil Magelang
Dyah Roro Esti Ungkap Alasan di Balik Pembekalan Menteri dan Wamen di Akmil Magelang

Roro sendiri menjadi salah satu yang akan ikut outbound di Magelang.

Baca Selengkapnya
Ragam Reaksi Menteri Kabinet Merah Putih Mau Digembleng Prabowo di Lembah Tidar
Ragam Reaksi Menteri Kabinet Merah Putih Mau Digembleng Prabowo di Lembah Tidar

Presiden Prabowo Subianto memboyong para menteri dan wakil menteri Kabinet Merah Putih ke Lembah Tidar di Magelang, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya
Megawati Kumpulkan Ketum Parpol Pendukung Ganjar di Markas PDIP, Bahas Apa?
Megawati Kumpulkan Ketum Parpol Pendukung Ganjar di Markas PDIP, Bahas Apa?

Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto menjelaskan, rapat empat ketua umum ini sudah dirancang sejak pekan lalu.

Baca Selengkapnya