Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

45 Kapal di Gilimanuk disiapkan angkut wisatawan Natal & tahun baru

45 Kapal di Gilimanuk disiapkan angkut wisatawan Natal & tahun baru Penyeberangan di Selat Bali. ©2016 merdeka.com/gede nadi jaya

Merdeka.com - Menjelang libur Natal dan Tahun Baru 2017 mendatang, sejumlah persiapan tengah dilakukan instansi terkait di Pelabuhan Penyeberangan Gilimanuk. Pihak Angkutan Sungai Danau dan Penerbangan (ASDP) telah menyiapkan 45 armada kapal untuk melayani penyeberangan di selat Bali, Gilimanuk-Ketapang maupun sebaliknya.

Jumlah armada kapal yang dipersiapkan ini guna mengantisipasi antrean panjang kendaraan saat libur Nataru Desember mendatang.

"Kami telah melakukan kordinasi dengan sejumlah instansi di pelabuhan," kata Manager Usaha PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Cabang Pelabuhan Penyeberangan Gilimanuk, Sugeng Purwono, Kamis (24/11)

Menurut Sugeng, ada 45 armada kapal yang beroperasi di lintas penyeberangan Ketapang – Gilimanuk. 33 armada kapal beroperasi di Dermaga Mobile Bridge (MB) I, II, III serta Dermaga Ponton, sedangkan 12 sisanya beroperasi di Dermaga Landing Craft Machine (LCM).

Namun dari 45 armada kapal penyeberangan ini yang dioperasikan saat ini hanya 31 kapal saja dan 14 sisanya masih perbaikan atau Docking. Selain menyiagakan 45 kapal penyeberangan, lanjut Sugeng, pihaknya juga telah mengupayakan perbaikan sarana dan prasarana di pelabuhan Gilimanuk yang telah rampung pada angkutan Lebaran 2016 beberapa bulan yang lalu.

Hingga kini pihaknya juga masih menunggu isntruksi dari Kementerian Perhubungan (Kemenhub) terkait persiapan angkutan Nataru 2017 yang tinggal hampir sebulan lagi. "Nanti juga ada rapat koordinasi antar instansi terkait di awal bulan Desember untuk persiapan angkutan Nataru," tandas Sugeng.

Sementara itu, Kapolsek Kawasan Laut Gilimanuk, Kompol Anak Agung Gede Arka membenarkan pihaknya telah berkoordinasi dengan pihak ASDP Gilimanuk terkait persiapan awal angkutan Nataru 2017 nanti. Namun diprediksi arus lonjakan penumpang baik yang keluar maupun yang masuk ke ke Bali melalui Pelabuhan Penyeberangan Gilimanuk takkan sepadat tahun lalu lantaran Nataru yang jatuh pada akhir pekan.

"Libur Nataru pas akhir pekan, jadi waktu liburnya sebentar karena Senin sudah masuk atau bekerja seperti biasa lagi, beda kalau pertengahan Minggu yang terkesan kejepit," katanya.

Namun meskipun begitu, pihaknya tetap mengantisipasi dengan menerjunkan 103 anggota Polsek Gilimanuk dengan tambahan BKO dari Polres Jembrana dan Brimob Polda Bali termasuk aparat TNI.

(mdk/gil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
1,2 Juta Penumpang Dipredikasi Melintas di Pelabuhan Ketapang Saat Nataru, Wamenhub Tinjau Banyuwangi
1,2 Juta Penumpang Dipredikasi Melintas di Pelabuhan Ketapang Saat Nataru, Wamenhub Tinjau Banyuwangi

Peninjauan itu untuk memastikan Pelabuhan Ketapang siap menyambut lonjakan penumpang saat musim libur panjang Nataru.

Baca Selengkapnya
Pelabuhan Indah Kiat Cilegon, Disiapkan Antisipasi Lonjakan Pemudik Lebaran 2024
Pelabuhan Indah Kiat Cilegon, Disiapkan Antisipasi Lonjakan Pemudik Lebaran 2024

Pelabuhan Indah Kiat akan dioperasikan jika terjadi keadaan darurat seperti penumpukan pemudik di beberapa pelabuhan

Baca Selengkapnya
Intip Persiapan Pemerintah Amankan Arus Mudik Libur Natal & Tahun Baru
Intip Persiapan Pemerintah Amankan Arus Mudik Libur Natal & Tahun Baru

Budi Karya Sumadi memprediksi puncak arus mudik dan arus balik bakal jatuh pada dua hari sebelum dan sesudah Natal

Baca Selengkapnya
Menhub Petakan Lokasi 'Kritis' Selama Nataru 2024, Ini Daftarnya
Menhub Petakan Lokasi 'Kritis' Selama Nataru 2024, Ini Daftarnya

Menurut catatan Kemenhub, 107,63 juta orang diperkirakan akan bepergian pada libur Nataru 2024.

Baca Selengkapnya
3.000 Orang Kunjungi Kepulauan Seribu Selama Libur Lebaran 2024
3.000 Orang Kunjungi Kepulauan Seribu Selama Libur Lebaran 2024

3.000 orang termasuk wisatawan dan warga lokal melakukan perjalanan ke Kepulauan Seribu

Baca Selengkapnya
Mudik Natal 2023, 30.515 Kendaraan Melewati Tol Fungsional Solo-Jogja
Mudik Natal 2023, 30.515 Kendaraan Melewati Tol Fungsional Solo-Jogja

Pada hari Raya Natal ini kendaraan yang melintas masih cukup ramai

Baca Selengkapnya
Volume Kendaraan Meninggalkan Jakarta saat Libur Natal Meningkat, Ini Rinciannya di 5 Gerbang Tol
Volume Kendaraan Meninggalkan Jakarta saat Libur Natal Meningkat, Ini Rinciannya di 5 Gerbang Tol

Volume kendaraan keluar dari Jakarta melalui lima gerbang tol mengalami peningkatan.

Baca Selengkapnya
Tiket KA buat Liburan Natal dan Tahun Baru Sudah Bisa Dipesan, Catat Ketentuannya
Tiket KA buat Liburan Natal dan Tahun Baru Sudah Bisa Dipesan, Catat Ketentuannya

Pemesanan tiket untuk libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 dapat dilakukan melalui aplikasi Access by KAI.

Baca Selengkapnya
Puncak Arus Mudik Natal Diprediksi 23 Desember, 55.510 Kendaraan Akan Lintasi Tol Solo-Ngawi
Puncak Arus Mudik Natal Diprediksi 23 Desember, 55.510 Kendaraan Akan Lintasi Tol Solo-Ngawi

Puncak arus mudik Natal diperkirakan terjadi pada 23 Desember 2023. Sebanyak 55.510 kendaraan akan melintas di ruas tol PT Jasa Marga Solo-Ngawi.

Baca Selengkapnya
Polda Bali: Video Antrian Panjang 13 Km di Pelabuhan Gilimanuk pada 4 April Hoaks
Polda Bali: Video Antrian Panjang 13 Km di Pelabuhan Gilimanuk pada 4 April Hoaks

Narasi antrian panjang kendaraan sejauh 13 kilometer di jalur menuju Pelabuhan Gilimanuk hoaks

Baca Selengkapnya
Pemerintah Siapkan Tiga Kapal Negara Layani Rute Pelabuhan Panjang-Ciwandan, Cek Jam Operasionalnya di Sini
Pemerintah Siapkan Tiga Kapal Negara Layani Rute Pelabuhan Panjang-Ciwandan, Cek Jam Operasionalnya di Sini

Armada kapal yang disiapkan antara lain KMP Panorama Nusantara dan KMP ALS Elvina pada 12 April 2024, serta KMP Panorama Nusantara, KMP ALS Elvina.

Baca Selengkapnya
Tiga Ruas Tol Baru Beroperasi Fungsional saat Libur Natal dan Tahun Baru, Termasuk Tol Klaten-Prambanan
Tiga Ruas Tol Baru Beroperasi Fungsional saat Libur Natal dan Tahun Baru, Termasuk Tol Klaten-Prambanan

Ruas tol pertama yang akan difungsionalkan yakni Tol Solo– Jogja– NYIA Kulon Progo segmen Klaten– Prambanan.

Baca Selengkapnya