Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

5 Candaan petinggi parpol koalisi Jokowi-JK di Rakernas NasDem

5 Candaan petinggi parpol koalisi Jokowi-JK di Rakernas NasDem Jokowi-JK di Rakernas NasDem. ©2014 merdeka.com/muhammad luthfi rahman

Merdeka.com - Lima partai koalisi pendukung Jokowi - JK berkumpul di acara Rakernas NasDem dalam persiapan pemenangan Pilpres 2014. Acara ini dihadiri oleh seluruh ketua umum parpol dari PDIP , PKB , Partai NasDem , Partai Hanura dan PKPI .

Meski acara resmi, namun selama beberapa jam acara berlangsung sering terdengar canda dan tawa dari gurauan para ketum parpol koalisi pendukung Jokowi - Jusuf Kalla (JK).

Berikut 5 candaan petinggi parpol koalisi Jokowi - JK di Rakernas NasDem:

Orang lain juga bertanya?

Jokowi merasa mirip Dude Herlino

Jokowi mengaku bingung dengan anggapan bahwa dirinya kerempeng dan ndeso. Jokowi pun berkelakar bahwa dirinya tidak ndeso justru malah tampan. Jokowi pun menyebut dirinya mirip dengan artis Dude Herlino."Wajahnya wajah kampung kan banyak yang media mengatakan itukan? Wajahna wajah ndeso. Itukan pas ke kampung atau pas ke desa, kalau perasaan saya kayak Dude Herlino," ujar Jokowi di hadapan seluruh hadiri yang datang di acara rakernas NasDem di Hotel Mercure Ancol, Selasa (27/5)."Coba di shoot yang paling pas, Dude Herlino di shoot, Saya dishoot pasti mirip apalagi pakai kotak-kota begini, jelas lebih gagah," tambah Jokowi yang membuat hadirin semakin terpingkal.

Pemimpin punya istri yang jelas

Calon Presiden Joko Widodo berpidato dalam Rakernas NasDem di kawasan Ancol, Jakarta. Dalam pidatonya, ada celetukan yang mengundang tawa dan sorak sorai.Ceritanya berawal dari pidato Jokowi soal revolusi mental. Menurut dia, revolusi mental ini sejalan dengan restorasi Indonesia yang didengungkan NasDem."Membangun negara bangsa harus dimulai pembangunan manusianya jangan didahulukan fisiknya. Manusianya dulu, mentalnya diisi, budi pekertinya diisi, sehingga manusia punya ideologi yang jelas, pemimpinnya juga punya....."Saat itulah muncul celetukan, 'punya istri yang jelas.' Jokowi menjawab, 'saya belum berani ngomong seperti itu," disambut sorak sorai peserta Rakernas Nasdem.

Mega ke Jokowi: Nanti kalau jadi presiden naik 10 ya

Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri menyebut dirinya harus kreatif karena sudah banyak ketum yang memberikan sambutan. Dia menggunakan kesempatan itu untuk memotivasi kader NasDem dan partai pengusung lainnya tidak 'tidur' untuk memenangkan Jokowi-JK.Dia juga mengeluhkan postur tubuh Jokowi yang terlihat kurus. Padahal sudah sering ia ajak makan, namun masih saja kurus."Nanti kalau sudah presiden agak gemuk ya. Naik 10 kilo," canda Megawati kepada Jokowi yang dijulukinya 'si kerempeng'.

Cak Imin ke Mega: Anak hilangmu ini bawa 12 juta pemilih Jokowi

Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin) memberikan pidato politiknya dalam Rakernas NasDem di Hotel Mercure Ancol, Jakarta. Dia berjanji, akan membawa 12 juta pemilih untuk memenangkan Jokowi-JK.Bukan Cak Imin namanya jika tak nyeleneh saat berpidato. Apalagi, dia sempat dibilang anak yang hilang oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.Untuk memenangkan Jokowi-JK, Cak Imin yakin 12 juta pemilih PKB bakal memenangkan di pilpres 9 Juli nanti. Dengan modal pemilih PKB di pemilu legislatif yang mencapai 9 persen."Kami siap berkontribusi, PKB Insya Allah Bu Mega, anakmu yang hilang ini Insya Allah minimal 12 juta pemilih Insya Allah dibasis PKB akan all-out memenangkan Jokowi-JK pada 9 Juli," ujar Cak Imin di Hotel Mercure Hotel Ancol, Jakarta, Selasa (27/5).

Untuk kedua kalinya Surya Paloh sebut Mega jadi Rachmawati

Ketua Umum Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Surya Paloh kembali mengulangi kesalahan dalam menyebut nama Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri menjadi Rachmawati, adik Megawati yang jadi kader Nasdem. Kesalahan pengucapan nama itu terjadi dalam sambutan Paloh."Mbak saya ini, yang saya hormati Ibu Rachmawati Soekarnoputri (yang dimaksud Megawati), Ketua DPP Hanura bapak Jenderal Wiranto, Ketua Umum Partai PKPI mas Sutiyoso, Ketua Umum PKB gus kita Muhaimin Iskandar," ujar Paloh yang kemudian sadar atas kesalahannya dalam menyebut nama Megawati di Hotel Mercure, Ancol, Jakarta Utara, Selasa (27/5).Mendengar Paloh salah menyebut namanya, Megawati hanya tertawa. Kemudian Paloh mengulang sambutannya."Sekali lagi saya minta berikan tepuk tangan kepada Ketua Umum PDIP ibu Megawati Soekarnoputri, dan tentulah kedua tokoh kita calon kita yang Insya Allah nanti akan jadi pemimpin bangsa capres dan cawapres bapak Jokowi dan H Jusuf Kalla," kata Paloh mengulang.

(mdk/ded)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Momen Kocak, Bahlil Pangling Jokowi Baju Kuning Dikira Kader Baru
VIDEO: Momen Kocak, Bahlil Pangling Jokowi Baju Kuning Dikira Kader Baru "Paten Juga Barang ini"

Ketum Golkar Bahlil Lahadalia mengaku pangling melihat Jokowi memakai baju kuning. Dia mengira ada kader baru

Baca Selengkapnya
VIDEO: Kejutan Prabowo Taruh 'Intel' di Parpol Lain, Spesial Meramal Nasib Muhaimin PKB
VIDEO: Kejutan Prabowo Taruh 'Intel' di Parpol Lain, Spesial Meramal Nasib Muhaimin PKB

Prabowo berkelakar menyusupkan kader Gerindra ke Parpol lain

Baca Selengkapnya
FOTO: Rapat Pemenangan Ganjar Pranowo, Ketua Umum Parpol PDIP, PPP, Perindo, Hanura hingga Andika Perkasa Hadir
FOTO: Rapat Pemenangan Ganjar Pranowo, Ketua Umum Parpol PDIP, PPP, Perindo, Hanura hingga Andika Perkasa Hadir

Tim Pemenangan Nasional (TPN) Bacapres Ganjar Pranowo menggelar rapat perdana di Gedung High End, MNC Center, Menteng, Jakarta Pusat, pada Rabu (13/9/2023).

Baca Selengkapnya
VIDEO: Zulhas Ledek Bahlil Depan Jokowi di Kongres PAN: Hati-Hati, Licin Semua Diolah
VIDEO: Zulhas Ledek Bahlil Depan Jokowi di Kongres PAN: Hati-Hati, Licin Semua Diolah

Di depan Presiden Jokowi, Zulhas menyebut Ketua Umum Golkar terbaru, Bahlil Lahadalia, merupakan sosok yang licin

Baca Selengkapnya
VIDEO: Momen Kedatangan Jokowi dan Gibran Hebohkan Munas Golkar, Dikawal Prabowo Luhut & Paloh
VIDEO: Momen Kedatangan Jokowi dan Gibran Hebohkan Munas Golkar, Dikawal Prabowo Luhut & Paloh

Jokowi datang bersama Bahlil, Prabowo, Surya Paloh, hingga Ario Bimo.

Baca Selengkapnya
VIDEO:  Cak Imin Guyon Sindir Surya Paloh Tak Hadir di Hut Ke-25 PKB- Tidak Berani Datang?
VIDEO: Cak Imin Guyon Sindir Surya Paloh Tak Hadir di Hut Ke-25 PKB- Tidak Berani Datang?

PKB menggelar acara ulang tahun ke 25 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Minggu (23/7).

Baca Selengkapnya
VIDEO: Nada Tinggi Depan Jokowi, Paloh Singgung Obat Mujarab Saat ini
VIDEO: Nada Tinggi Depan Jokowi, Paloh Singgung Obat Mujarab Saat ini "Bukan Siasati Undang-Undang!"

Ketum Nasdem, Surya Paloh dalam pidatonya menyinggung obat mujarab bagi permasalahan di masyarakat saat ini.

Baca Selengkapnya
Zulhas Hadiri Harlah PKB: Tujuan Kita Sama, Indonesia Lebih Baik dan Lebih Maju
Zulhas Hadiri Harlah PKB: Tujuan Kita Sama, Indonesia Lebih Baik dan Lebih Maju

Pada perayaan Harlah ke-25 PKB di Solo itu juga terlihat hadir sejumlah menteri Kabinet Indonesia maju.

Baca Selengkapnya
FOTO: Momen Prabowo Subianto dan Presiden Jokowi Menghadiri HUT ke-59 Partai Golkar, Gibran dan Kaesang Absen
FOTO: Momen Prabowo Subianto dan Presiden Jokowi Menghadiri HUT ke-59 Partai Golkar, Gibran dan Kaesang Absen

Dua putra Jokowi yang sempat diundang Golkar yakni bacawapres Gibran Rakabuming Raka dan Ketum PSI Kaesang Pangarep tidak hadir dalam acara tersebut.

Baca Selengkapnya
Surya Paloh hingga Sufmi Dasco Ahmad Hadiri Puncak Perayaan Harlah PKB ke-26
Surya Paloh hingga Sufmi Dasco Ahmad Hadiri Puncak Perayaan Harlah PKB ke-26

Hadir pula Wakil Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Yandri Susanto, Wakil Ketua DPR RI Rahmat Gobel, serta Sekjen Partai Gelora Mahfudz Siddiq.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Curhat Jokowi, Biasa Datang Ramai-Ramai, Begitu Mau Pergi Ditinggal
VIDEO: Curhat Jokowi, Biasa Datang Ramai-Ramai, Begitu Mau Pergi Ditinggal

Jokowi bercerita terdapat partai politik yang datang bersama-sama. Namun setelahnya ditinggal ramai-ramai.

Baca Selengkapnya
FOTO: Momen Akrab Empat Ketua Umum Parpol Bergandengan Tangan Usai Bertemu untuk Rapat Konsolidasi Pemenangan Ganjar di Pemilu 2024
FOTO: Momen Akrab Empat Ketua Umum Parpol Bergandengan Tangan Usai Bertemu untuk Rapat Konsolidasi Pemenangan Ganjar di Pemilu 2024

Empat ketua umum partai politik menggelar pertemuan tertutup di kantor DPP PDI Perjuangan, Jakarta.

Baca Selengkapnya