Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

70 Orang dirawat di RSUD Subang akibat wabah DBD, 1 meninggal dunia

70 Orang dirawat di RSUD Subang akibat wabah DBD, 1 meninggal dunia Kampanye DBD. ©2013 Merdeka.com/M. Luthfi Rahman

Merdeka.com - Tidak hanya di Kota Bogor, wabah Demam Berdarah Dengue (DBD) juga menjangkiti Kabupaten Subang, Jawa Barat. Pasien DBD terus berdatangan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ciereng Subang. Saat ini tercatat, 70 penderita DBD dirawat di rumah sakit milik pemerintah itu.

Akibat keterbatasan ruang perawatan, sebagian pasien terpaksa ditempatkan di selasar rumah sakit. Bahkan beberapa diantaranya dirawat di kursi tunggu. Pihak rumah sakit juga mulai kewalahan dengan semakin banyaknya jumlah pasien DBD yang didominasi anak-anak.

Data di Dinas Kesehatan Kabupaten Subang, sepanjang Januari ini sedikitnya 70 orang positif DBD dan satu orang meninggal dunia. Sebagian besar para pasien berasal dari sejumlah Kecamatan terutama dari enam kecamatan yang merupakan daerah endemik.

"Paling banyak di kecamatan Pagaden, terus menyusul kecamatan Subang, Kecamatan Cipunagara, terus Pagaden Barat, Cisalak, dan Sagalaherang. Meninggal satu orang, warga Kelurahan Pasir Kareumbi," kata Pelaksana P2 DBD, Dinas Kesehatan Kabupaten Subang, Teti Kartikasari di Subang, Selasa (26/1).

Dinas Kesehatan khawatir jumlah pasien DBD di Kabupaten Subang semakin bertambah. Berkaca dari tahun lalu, jumlahnya bisa mencapai 667 orang, dan 9 orang diantaranya meninggal dunia.

"Antisipasi yang kami lakukan untuk menangani kasus DBD ini, sosialisasi kepada masyarakat terus kami lakukan seperti untuk membersihkan jentik, mengenali gejala, serta melakukan pengasapan atau foging," ujar Teti.

Selain di Rumha Sakit Umum Daerah Ciereng Subang, pasien diduga DBD juga tersebar di sejumlah Rumah Sakit lainnya. Namun pihak Dinas Kesehatan Kabupaten Subang belum menyatakan dalam kategori kejadian luar biasa (KLB).

"Hingga Kemarin masih banyak yang masuk ke Rumah Sakit, UGD juga masih penuh. Selain di RSUD ciereng, ada juga di Rumah Sakit PTPN banyak sekali suspect yang di rawat, setelah di sortir sesuai kriteria, tapi dari sekian ratus itu cuma berapa yang kena DBD," jelas Teti. (mdk/noe)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tiga Anak Pasien DBD di Situbondo Meninggal Dunia
Tiga Anak Pasien DBD di Situbondo Meninggal Dunia

Sejumlah pasien demam berdarah dengue sampai saat ini masih menjalani rawat inap.

Baca Selengkapnya
Kesaksian Pasien saat RS Citra Arafiq Kebakaran: Terkunci di Ruangan Hingga Operasi Pakai Lampu HP
Kesaksian Pasien saat RS Citra Arafiq Kebakaran: Terkunci di Ruangan Hingga Operasi Pakai Lampu HP

Saat kejadian, ada sejumlah pasien yang sedang berada di ruang operasi, bahkan ada yang sedang menjalani tindakan operasi.

Baca Selengkapnya
Jenazah Berserakan di Rumah Sakit Gaza, Tenaga Medis Rawat Korban di Lantai Penuh Darah
Jenazah Berserakan di Rumah Sakit Gaza, Tenaga Medis Rawat Korban di Lantai Penuh Darah

Korban tewas dan luka terus berdatangan. Lorong-lorong rumah sakit ini dipenuhi kekacauan.

Baca Selengkapnya
Ratapan Warga Korban Kebakaran Dekat RSUD Kebayoran Lama: Pikiran Sudah Kosong, Harus Diikhlasin
Ratapan Warga Korban Kebakaran Dekat RSUD Kebayoran Lama: Pikiran Sudah Kosong, Harus Diikhlasin

Ratusan warga yang terdampak kebakaran diamankan ke posko pengungsian di halaman RSUD Kebayoran Lama.

Baca Selengkapnya
Pascaledakan, Pihak RS Semen Padang Hentikan Sementara Operasional Rumah Sakit
Pascaledakan, Pihak RS Semen Padang Hentikan Sementara Operasional Rumah Sakit

Manajemen rumah sakit sedang mengevakuasi seluruh pasien rawat inap yang terdata sebanyak 102 orang.

Baca Selengkapnya
Viral Video IGD RSUD Bekasi Membludak Akibat Pasien DBD, Ini Penjelasan Kemenkes
Viral Video IGD RSUD Bekasi Membludak Akibat Pasien DBD, Ini Penjelasan Kemenkes

Tampak sejumlah pasien anak hingga lansia yang tidak kebagian tempat tidur harus dirawat menggunakan kursi roda dengan selang infus di tangan.

Baca Selengkapnya
Polisi Pastikan Ledakan di RS Semen Padang Bukan Bom, Penyebab Masih Diselidiki
Polisi Pastikan Ledakan di RS Semen Padang Bukan Bom, Penyebab Masih Diselidiki

Hasil pengamatan sementara, fasilitas di lantai tujuh rumah sakit tersebut terdampak cukup parah akibat ledakan.

Baca Selengkapnya
FOTO: Suasana Memilukan di RS Indonesia Jalur Gaza, Pasien Membeludak dan Jenazah Banjiri Trotoar
FOTO: Suasana Memilukan di RS Indonesia Jalur Gaza, Pasien Membeludak dan Jenazah Banjiri Trotoar

Puluhan jenazah terpaksa ditempatkan di trotoar dan selasar rumah sakit karena kamar mayat tak mampu lagi menampung.

Baca Selengkapnya
Rumah Sakit Mojokerto Penuh Pasien Anak Derita Demam hingga Kejang, Waspadai Dampak Cuaca Panas Ekstrem
Rumah Sakit Mojokerto Penuh Pasien Anak Derita Demam hingga Kejang, Waspadai Dampak Cuaca Panas Ekstrem

Rumah sakit di Mojokerto kewalahan menampung pasien anak. Sejumlah anak sakit tak kebagian kamar.

Baca Selengkapnya
Update Kasus Kebakaran Gudang Elpiji di Bali, Korban Tewas jadi 3 Orang
Update Kasus Kebakaran Gudang Elpiji di Bali, Korban Tewas jadi 3 Orang

Update Kasus Kebakaran Gudang Elpiji di Bali, Korban Tewas Bertambah 2

Baca Selengkapnya
FOTO: Kepanikan Ratusan Pasien RSUD Sumedang saat Guncangan Gempa Bumi Berkekuatan 4,8 Skala Richter
FOTO: Kepanikan Ratusan Pasien RSUD Sumedang saat Guncangan Gempa Bumi Berkekuatan 4,8 Skala Richter

Sebanyak 331 pasien dari RSUD Sumedang, terdiri dari 248 pasien rawat inap dan 83 pasien IGD, dievakuasi ke halaman gedung dan lima tenda darurat.

Baca Selengkapnya
Ledakan Terjadi di RS Semen Padang, Sejumlah Pasien Dipindah
Ledakan Terjadi di RS Semen Padang, Sejumlah Pasien Dipindah

Sejumlah pasien akhirnya dipindahkan ke rumah sakit lain

Baca Selengkapnya