8.237 Surat Suara Pilkada Solo Rusak
Merdeka.com - Sebanyak 8.237 surat suara Pilkada Solo dinyatakan rusak, setelah melalui proses sortir. Petugas telah menyelesaikan proses sortir lipat surat suara bergambar pasangan Gibran Rakabuming Raka-Teguh Prakosa dan Bagyo Wahyono-FX Supardjo (Bajo) pada hari Minggu kemarin.
"Proses sortir lipat selesai kita lakukan kemarin. Dari total 429.231 lembar surat suara, ada 8.237 yang rusak dan tidak layak pakai," ujar Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Solo, Nurul Sutarti, Senin (30/11).
Nurul menyampaikan sortir ratusan ribu surat suara melibatkan 25 petugas rekrutan tersebut lebih cepat selesai dari target awal, yakni tanggal 30 November.
-
Bagaimana cara mengetahui surat suara rusak? Surat suara yang dianggap tidak sah untuk Pemilu Presiden, Wakil Presiden, Anggota DPR, DPRD Provinsi, DPRD Kota, dan Anggota DPD antara lain adalah surat suara yang kehilangan materai, memiliki tanda tangan lebih dari satu orang pada lembar surat suara yang sama, memiliki tanda tangan palsu, atau memiliki coretan yang mengakibatkan keraguan atas pilihan yang sah.
-
Dimana pelipatan surat suara dilakukan? Ini setelah logistik surat suara untuk Pemilu Capres dan Legeslatif 2024 tiba di Gudang KPU Pekanbaru.
-
Bagaimana cara pengawasan pelipatan surat suara? 'Jadi petugas pelipat suara ini setelah bekerja saat akan pulang akan diperiksa. Mana tau ada yang membawa kertas suara ataupun tinta baik sengaja atau tidak sengaja. Semua sudah sesuai SOP,' kata Kombes Jeki Selasa (9/1).
-
Apa itu Surat Suara Pemilu? Surat suara pemilu adalah selembar kertas atau dokumen yang digunakan oleh pemilih untuk memberikan suara mereka dalam pemilihan umum atau pemilu.
-
Mengapa Kotak Suara Pemilu dibuat transparan? Kotak suara umumnya terbuat dari bahan yang kuat dan transparan agar proses penghitungan suara dapat dilakukan dengan transparan dan dapat dipantau oleh saksi-saksi dari berbagai calon atau partai politik.
-
Bagaimana pelipatan surat suara DPRD DKI dilakukan? KPU Jakarta Utara mulai melakukan proses pelipatan suarat suara DPRD Provinsi Jakarta yang melibatkan puluhan pekerja dari kalangan warga sekitar. KPU setempat mulai melakukan proses penyortiran dan pelipatan surat suara secara bertahap.
"Target awal kita tanggal 30 November. Mulainya tanggal 25 dan ternyata selesai lebih cepat," katanya.
Nurul menyampaikan, setelah sortir selesai, pihaknya akan mendistribusikan logistik Pilkada ke 54 kelurahan pada H-1 pencoblosan atau tanggal 8 Desember. Dari hasil sortir 429.231 lembar surat suara, dikatakannya, sebanyak 421.692 surat suara baik dan 8.237 surat suara dinyatakan rusak.
"Kerusakan terbanyak ditemukan pada hari Minggu kemarin sebanyak 2.523 surat suara. Kertas suara rusak kami pisahkan untuk dimusnahkan pada H-1 pencoblosan," terangnya.
Lebih lanjut Nurul mengemukakan, kertas suara yang rusak disebabkan karena kertas terlipat, ada bercak hitam di kolom yang ada foto serta nama paslon serta warna yang tidak merata. Pemusnahan surat suara rusak perlu dilakukan agar tidak disalahgunakan.
"Kertas suara rusak akan kami buatkan berita acara untuk ditukarkan dengan yang baru pada pihak percetakan. Pengganti kertas suara rusak kami masih menunggu dari pihak percetakan," pungkas Nurul.
(mdk/lia)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Lalu apa yang harus dilakukan KPU atas surat suara yang rusak tersebut?
Baca SelengkapnyaSebanyak 24.000.953 lembar suara atau 70,09 persen yang sudah didistribusi ke KPU kabupaten/kota di Sulsel.
Baca SelengkapnyaKPU Kabupaten Bekasi melibatkan sebanyak 1.000 tenaga kerja lokal untuk pelaksanaan kegiatan sortir
Baca SelengkapnyaBawaslu Sulsel menemukan 200 ribu lembar surat suara pemilu tidak sesuai spesimen saat pencetakan di dua perusahaan, yakni PT Adi Perkasa dan Fajar Grafika.
Baca SelengkapnyaSelain Kota Bengawan, kerusakan logistik pemilu tersebut juga terjadi di sejumlah Kabupaten/Kota lainnya
Baca SelengkapnyaSurat suara yang seharusnya berada di dalam kotak suara justru berhamburan keluar.
Baca SelengkapnyaKegiatan ini meliputi penyortiran, melipat hingga pemeriksaan kondisi kertas suara agar terhindar dari cacat fisik.
Baca SelengkapnyaForm C6 harus sudah diterima warga sebelum pencoblosan.
Baca SelengkapnyaSurat suara yang dimusnahkan karena tinta pada surat suara yang luber dan ada sobekan
Baca SelengkapnyaSurat suara untuk Capres Cawapres juga turut dibakar
Baca SelengkapnyaKejadian itu ditindaklanjuti oleh aparat kepolisian.
Baca SelengkapnyaPenting untuk memastikan surat suara tidak rusak dan sah.
Baca Selengkapnya