Ada Demo 22 Mei, Ini Rekayasa Lalu Lintas di Jakarta
Merdeka.com - Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya akan melakukan rekayasa lalu lintas jelang aksi unjuk rasa 22 Mei. Kasubdit Gakum Polda Metro Jaya Kompol Muhammad Nasir mengatakan rekayasa ini dilakukan sementara tergantung kondisi dan situasi.
"Sifatnya sementara," kata Nasir, Rabu (22/5).
Sedikitnya, ada delapan rekayasa lalu lintas yang disiapkan Ditlantas Polda Metro Jaya. Rekayasa jalan dilakukan mengingat akses jalan menuju gedung Bawaslu dan Komisi Pemilihan Umum (KPU) ditutup hari ini.
-
Kapan Dishub Jakarta akan melakukan rekayasa lalu lintas? 'Dishub DKI Jakarta melakukan sistem buka-tutup jalan di sejumlah jalan pada pukul 04.45-08.00 WIB pada saat kegiatan berlangsung,' demikian informasi dari laman @dishubdkijakarta, dikutip Sabtu (29/6).
-
Mengapa Dishub Jakarta melakukan rekayasa lalu lintas? Dishub DKI Jakarta bakal melakukan rekayasa lalu lintas (lalin) saat penyelenggaraan LPS Monas Half Marathon yang digelar Minggu besok, 30 Juni 2024.
-
Bagaimana cara Pemprov DKI mengatasi kemacetan Jakarta? Pemprov DKI juga bakal memanfaatkan teknologi kecerdasan buatan alias Artificial Intelligence (AI). Menurut Kepala Dishub DKI Syafrin Liputo, pihaknya sedang memproses kerja sama dengan Google Inc.
-
Bagaimana Pemprov DKI atasi macet Jakarta? Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui Dishub DKI Jakarta bersama Ditlantas Polda Metro Jaya tengah mengkaji pengaturan pembagian jam kerja.
-
Apa yang akan dilakukan Dishub Jakarta? Dishub DKI Jakarta bakal melakukan rekayasa lalu lintas (lalin) saat penyelenggaraan LPS Monas Half Marathon yang digelar Minggu besok, 30 Juni 2024.
-
Bagaimana rencana mengurangi macet di Jakarta? Pemerintah Provinsi DKI Jakarta masih mengkaji rencana perubahan jam kerja di DKI Jakarta yakni masuk pada jam 08.00 WIB dan 10.00 WIB dengan harapan dapat mengurangi kemacetan hingga 50 persen.
Berikut rekayasa lalu lintas yang disiapkan Ditlantas:
1. Arus lalu lintas dari arah Jalan Jenderal Sudirman menuju Bundaran Hotel Indonesia, dialihkan ke Jalan RM Margono Djojohadikoesoemo
2. Arus lalu lintas dari Jalan KH Mas Mansyur menuju Jalan Kebon Kacang akan diarahkan terus lurus
3. Arus lalu lintas dari Jalan Fachrudin menuju Jalan KH Wahid Hasyim diarahkan ke Jalan KH Mas Mansyur
4. Arus lalu lintas dari Jalan MH Thamrin menuju Bundaran Hotel Indonesia dialihkan ke Jalan Kebon Sirih
5. Arus lalu lintas dari Jalan Kebon Sirih menuju Jalan MH Thamrin diarahkan lurus ke Jalan Kebon Sirih
6. Arus lalu lintas dari Jalan KH Wahid Hasyim menuju Jalan MH Thamrin dialihkan ke Jalan Agus Salim
7. Arus lalu lintas dari Jalan Agus Salim menuju Bundaran Hotel Indonesia dialihkan lurus menuju Jalan Sumenep
8. Arus lalu lintas dari Jalan Imam Bonjol menuju Bundaran Hotel Indonesia dialihkan ke Jalan Pamekasan.
(mdk/eko)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Pengalihan arus mungkin diberlakukan apabila massa semakin membludak.
Baca SelengkapnyaSejumlah elemen buruh menggelar aksi unjuk rasa di kawasan Patung Kuda Arjuna Wiwaha pagi ini.
Baca SelengkapnyaApriastini menyampaikan, penyesuaian layanan dilakukan agar mobilitas masyarakat yang menggunakan Transjakarta dengan rute-rute terdampak tetap berjalan.
Baca SelengkapnyaKapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro mengatakan, 3.286 personel gabungan disebar di sekitar Patung Kuda dan Gedung DPR.
Baca SelengkapnyaRekayasa lalu lintas dalam rangka mengantisipasi kepadatan kendaraan selama aksi unjuk rasa menolak revisi UU Pilkada.
Baca SelengkapnyaDishub DKI mengimbau kepada para pengguna jalan agar menghindari ruas jalan tersebut.
Baca SelengkapnyaSemua jalan baik arteri maupun tol depan Gedung DPR/MPR sudah ditutup sejak pukul 12.23 WIB.
Baca SelengkapnyaSelanjutnya, rekayasa lalu lintas juga diterapkan untuk acara kedua, yaitu kirab Bendera Pusaka di sore hari
Baca SelengkapnyaPengendara diminta cari jalan alternatif lain guna menghindari potensi kemacetan saat putusan sengketa Pilpres 2024 di MK.
Baca SelengkapnyaDirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman mengatakan, bila melihat dari indeks kemacetan, untuk kondisi ideal di Jabodetabek berada pada angka 35 persen.
Baca SelengkapnyaSalah satu kawasan yang menerapkan rekayasa lalu lintas adalah Medan Merdeka.
Baca SelengkapnyaSelain memberlakukan rekayasa lalu lintas, Dishub DKI Jakarta menyiapkan 24 kantong parkir selama penerapan CFN.
Baca Selengkapnya