Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ada Lima Caleg Gagal yang Stres Ditangani Padepokan Antigalau Cirebon

Ada Lima Caleg Gagal yang Stres Ditangani Padepokan Antigalau Cirebon Padepokan Antigalau. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Kalah dalam kontestasi Pileg 2019 bisa menjadi pukulan berat para caleg. Depresi kerap dialami para caleg gagal. Sejumlah instansi pun menyatakan siap menampung pasien yang merasa depresi karena kalah dalam pileg.

Salah satunya adalah Padepokan Antigalau yang ada di Desa Sinarancang Kecamatan Mundu Kabupaten Cirebon. Padepokan ini mengaku biasa menangani persoalan depresi caleg gagal.

"Sekarang saja sudah ada lima caleg yang ke sini dan biasanya ketika hasil rekapitulasi suara di KPU selesai bisa lebih banyak," kata pimpinan Yayasan Al-Busthomi Cirebon HM Ujang Bustomi, Senin (22/4/2019).

Para caleg gagal tersebut akan mengikuti berbagai tahapan terapi dan pengobatan spiritual. Ustaz Ujang mengatakan, metode penyembuhan fokus menggunakan media air.

Nantinya, para caleg terlebih dulu akan mendapat motivasi serta nasehat spiritual, pencucian otak dengan penanaman ilmu Tauhid. Menurut dia, caleg yang kalah dan depresi karena terlalu terbawa suasana politik.

"Jadi seakan meyakini politik adalah segalanya, menuhankan politik padahal politik itu hanya bagian dari perhiasan dunia kalau kalah ya sudah namanya juga pesta demokrasi," kata dia.

Dia mengaku, tingkat depresi caleg gagal yang datang ke padepokannya beragam. Bahkan, tidak sedikit caleg gagal tersebut memilih untuk menginap di padepokan.

"Mereka itu sebenarnya butuh tenang banyak istirahat dan tidur jangan banyak pikiran. Saya sudah bilang kalau nyaleg ya harus siap kalah dan menang," sambung dia.

Setelah diberikan nasehat spiritual, pasien akan dimandikan air yang ditaburi beragam bunga dan doa. Dia menjelaskan, air menjadi media terapi karena dapat membuang aura negatif dalam tubuh.

Air, lanjut Ustaz Ujang, bisa membuat hati, fikiran dan fisik menjadi tentram. Namun, demikian, dia menekankan pasien yang ikut terapi tersebut tetap berdoa dan meminta kesembuhan kepada Allah.

"Terapi ini kan hanya media pembantu saja termasuk saya selebihnya pasien itu sendiri. Waktu untuk mandi air kembang bebas tergantung kesiapan pasien mau pagi atau malam sekalipun tak masalah," kata dia.

Setelah mandi kembang, para caleg gagal tersebut akan ikut proses rukiyah. Dia mengatakan, umumnya pasien yang datang berhasil mengikuti berbagai tahapan pengobatan.

Dia menyebutkan, pada pileg tahun 2014 lalu, padepokan antigalau menangani 12 caleg gagal yang depresi. Namun, beberapa di antara mereka mengalami depresi yang cukup berat.

"Maksimal satu bulan kalau menginap di padepokan terapinya bukan hanya mandi kembang saja ada terapi khusus yang kami lakukan yang intinya kami ajak mereka untuk mendekatkan diri kepada Allah berdoa agar hidup normal," kata dia.

(mdk/ded)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Timses Caleg Stres Kalah, Sudah Ngutang Jual Harta Hingga Sebar Amplop Rp 20 Ribu
VIDEO: Timses Caleg Stres Kalah, Sudah Ngutang Jual Harta Hingga Sebar Amplop Rp 20 Ribu

Padepokan Anti Galau milik ustaz kondang asal Cirebon, Jawa Barat, Ujang Bustomi belakangan ramai didatangi caleg dan tim sukses yang gagal di masa pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
Padepokan Anti Galau di Cirebon Terima Pengobatan Caleg Gagal, Banyak yang Depresi dan Kehilangan Modal Kampanye Ratusan Juta Rupiah
Padepokan Anti Galau di Cirebon Terima Pengobatan Caleg Gagal, Banyak yang Depresi dan Kehilangan Modal Kampanye Ratusan Juta Rupiah

Caleg dan tim sukses yang datang untuk berobat kebanyakan sudah mengeluarkan modal banyak untuk terlibat di pemilu 2024 ini, namun tetap gagal hingga depresi.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Momen Kocak Pidato Komeng, Suara Mendadak Berubah Bak Presenter Berita
VIDEO: Momen Kocak Pidato Komeng, Suara Mendadak Berubah Bak Presenter Berita

Pada saat pembacaan, suara asli Komeng mendadak berubah menjadi seperti pembawa acara berita televisi.

Baca Selengkapnya
Jateng Siapkan Tujuh Rumah Sakit buat Tampung Caleg Stres Gagal Nyalon
Jateng Siapkan Tujuh Rumah Sakit buat Tampung Caleg Stres Gagal Nyalon

Jateng Siapkan Tujuh Rumah Sakit buat Tampung Caleg Stres Gagal Nyalon

Baca Selengkapnya
5 PPK di Palembang Gelembungkan Suara Caleg, Penghitungan Suara Diambil Alih KPU
5 PPK di Palembang Gelembungkan Suara Caleg, Penghitungan Suara Diambil Alih KPU

5 PPK di Palembang Gelembungkan Suara Caleg, Penghitungan Suara Diambil Alih KPU

Baca Selengkapnya
Komeng Lolos Jadi DPD Mewakili Jabar di Senayan, Raih 5.399.699 Suara Kalahkan Eks Bupati Garut Aceng Fikri
Komeng Lolos Jadi DPD Mewakili Jabar di Senayan, Raih 5.399.699 Suara Kalahkan Eks Bupati Garut Aceng Fikri

Selain Komeng, tiga caleg lain lolos sebagai DPD Jawa Barat ke Senayan.

Baca Selengkapnya
Terkendala Sistem KomandanTe, Sejumlah Caleg PDIP Terpilih Terancam Gagal Dilantik
Terkendala Sistem KomandanTe, Sejumlah Caleg PDIP Terpilih Terancam Gagal Dilantik

KomandanTe bagian dari strategi pemenangan elektoral terpimpin secara gotong royong yang bertumpu pada mesin partai untuk memenangkan PDIP di Jawa Tengah

Baca Selengkapnya
25 Komisioner Penyelenggara Pemilu di Sulsel Dilapor ke DKPP
25 Komisioner Penyelenggara Pemilu di Sulsel Dilapor ke DKPP

Dahyar mengaku melapor ke DKPP setelah Trisal Tahir dinyatakan memenuhi syarat (MS) oleh KPU Palopo.

Baca Selengkapnya
Sistem Komandante, 6 Caleg Terpilih PDIP di Jateng Sudah Buat Pengunduran Diri Sebelum Pencoblosan
Sistem Komandante, 6 Caleg Terpilih PDIP di Jateng Sudah Buat Pengunduran Diri Sebelum Pencoblosan

Komandante bagian wilayah tempur yang telah dibagi dan disepakati oleh masing-masing caleg yang bakal bertempur.

Baca Selengkapnya
Nama-nama Caleg Tak Lolos Parlemen Meski Dapat Suara Tinggi
Nama-nama Caleg Tak Lolos Parlemen Meski Dapat Suara Tinggi

Nama-nama Caleg Terancam Gagal Dapat Kursi DPR Meski Dapat Ratusan Ribu

Baca Selengkapnya
Ratusan Bacaleg Batal bertarung di Pemilu Legislatif Tangerang Raya, Ini Penyebabnya
Ratusan Bacaleg Batal bertarung di Pemilu Legislatif Tangerang Raya, Ini Penyebabnya

Ratusan Bacaleg batal bertarung karena sejumlah persoalan

Baca Selengkapnya
Seleksi Anggota KPU Jambi Diduga Banyak Kecurangan, Timsel Lapor ke KPU Pusat
Seleksi Anggota KPU Jambi Diduga Banyak Kecurangan, Timsel Lapor ke KPU Pusat

Ketua Timsel KPU 4 kab/kota di Jambi Aswari menampik bahwa dia tidak melibatkan sekretaris dan anggota dalam rapat pleno.

Baca Selengkapnya