Ahok bongkar sepak terjang dan gaya hidup glamor Sanusi
Merdeka.com - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah menetapkan anggota DPRD DKI dari Fraksi Gerindra M Sanusi sebagai tersangka. Politikus Gerindra itu menerima suap miliaran rupiah dari PT Agung Podomoro Land.
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengaku mengetahui sisi lain kehidupan Sanusi. Menurutnya, Sanusi mempunyai gaya hidup glamor, lengkap dengan barang-barang mewah dan berharga miliaran.
"Saya cuma tahu dia hidupnya mewah saja. Jam tangannya miliaran dan mobilnya miliaran semua," kata Ahok di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Jumat (1/4).
-
Siapa ayah Ahok? Diketahui, pria kecil ini merupakan anak dari Indra Tjahaja Purnama dan Buniarti Ningsing keturunan Tionghoa .
-
Apa yang membuat Ahok heran tentang koruptor? Dia menyoroti hukum dan sanksi para koruptor. Saking lemahnya hukum, Ahok heran melihat bekas tahanan koruptor yang justru semakin kaya. Beberapa di antaranya bahkan tak segan pamer kekayaan.
-
Kenapa Ahok prihatin dengan korupsi? Ahok pun merasa prihatin dengan nasib generasi muda di masa mendatang.
-
Siapa yang diperiksa KPK? Mantan Ketua Ferrari Owners Club Indonesia (FOCI), Hanan Supangkat akhirnya terlihat batang hidungnya ke gedung Merah Putih, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Senin (25/3) kemarin.
-
Siapa yang diperiksa oleh KPK? Wakil Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Wamenkumham) Edward Omar Sharif Hiariej alias Eddy Hiariej rampung menjalani pemeriksaan penyidik KPK, Senin (4/12).
Tak hanya itu, katanya, deretan mobil mewah pun dikoleksi oleh Ketua Komisi D DPRD DKI Jakarta ini. Dia menambahkan, Sanusi adalah golongan atas dalam strata sosial.
"Dia naik Mercedes S-Class, Range Rover, Jaguar, Alphard. Wah sudah kelas atas lah," tandasnya.
Makanya, Ahok menyentil Sanusi apakah sudah melaporkan hartanya KPK. Sanusi juga getol sempat menuding Ahok terlibat kasus korupsi pembelian lahan Rumah Sakit Sumber Waras.
"Saya konsisten dari dulu bilang kalau mau jadi pejabat harus lapor LHKPN, kalau lapor LHKPN terus buktikan pajak yang kamu bayar berapa baru kamu pantas ngomong atau teriak teriak," kata Ahok di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Jumat (1/4).
Ahok pun menduga politisi Gerindra itu belum melaporkan harta kekayaannya beserta pajak yang harus dibayarnya. "Kamu cek saja berapa penghasilannya, gaya hidupnya, jadi enggak usah banyak omong. Sekarang LHKPN nya kagak lapor gimana coba," tegas Ahok.
"Kamu cek aja tuh Sanusi sama Taufik (Wakil Ketua DPRD DKI yang juga kakak Taufik) lapor LHKPN apa enggak? Kagak kan? Tapi mereka naik Mercedes Benz S-Class, Range Rover, Jaguar, Alphard, wah kelas ataslah," tambah mantan politisi Gerindra ini. (mdk/did)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Saking lemahnya hukum, Ahok heran melihat bekas tahanan koruptor yang justru semakin kaya.
Baca SelengkapnyaAhok meminta pandangan Todung agar generasi muda tidak mudah tergoda untuk melakukan korupsi
Baca SelengkapnyaKasus pegawai pajark Rafael Alun Trisambodo membongkar bagaimana kehidupan seorang PNS. Tak disangka, PNS yang digaji dengan uang rakyat hidup penuh kemewahan.
Baca SelengkapnyaAhok menegaskan ada upaya adu domba dengan memotong ucapanya
Baca SelengkapnyaAhok berandai jika ditawari dan berkesempatan menempati jabatan di pemerintahan.
Baca SelengkapnyaBeberapa pejabat negara juga adalah seorang pengusaha.
Baca SelengkapnyaDari mana saja sumber kekayaan Harvey Moeis suami Sandra Dewi yang terkenal tajir melintir ini? Simak ulasan lengkapnya berikut!
Baca SelengkapnyaGanjar mengatakan, Ahok memiliki karakter tersendiri, dalam menyampaikan sesuatu ke publik
Baca SelengkapnyaMenurut Ahok, Gubernur Jakarta harus dapat membuktikkan asal usul harta yang dimilikinya
Baca SelengkapnyaTegasnya Kapolri larang anak buahnya pamer kekayaan
Baca SelengkapnyaSebuah video memperlihatkan seorang kades di Banjarnegara yang kaya raya bahkan sampai punya mobil berjejer salah satunya adalah Rubicon.
Baca Selengkapnya