Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Akibat candaan bom, 8 penumpang Lion Air terluka usai lompat dari sayap pesawat

Akibat candaan bom, 8 penumpang Lion Air terluka usai lompat dari sayap pesawat Penumpang bercanda bawa bom. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Frantinus Sigiri, penumpang Lion Air rute Pontianak-Jakarta masih diamankan petugas Avsec Bandara Supadio Pontianak gara-gara candaan membawa bom. Akibat ulahnya, penumpang terpaksa berhamburan keluar dari jendela darurat. Tidak kurang delapan penumpang terluka setelah nekat melompat dari sayap pesawat.

Peristiwa itu terjadi Senin (28/5) sekira pukul 18.30 WIB. Kabar adanya bom diutarakan Frantinus, saat berada di pesawat Lion Air dengan nomor penerbangan JT687 rute Pontianak-Jakarta.

Pernyataan dugaan adanya bom itu disampaikan Frantinus kepada pramugari Lion Air, saat Frantinus meletakkan barang di kabin pesawat. Seketika itu, penumpang pesawat dilanda kepanikan.

Orang lain juga bertanya?

"Jadi candaan bom itu disampaikan penumpang itu (Frantinus Sigiri) ke Pramugari. Ada penumpang lain yang dengar, kalau ada barang berbahaya di dalam kabin," kata Kabid Humas Polda Kalimantan Barat Kombes Pol Nanang Purnomo dikonfirmasi merdeka.com, Senin (28/5) malam.

Lantaran panik, penumpang Lion Air bergegas membuka jendela darurat, dan berdiri di sayap pesawat. "Ya, penumpang membuka exit door, lalu ramai-ramai keluar dan ke sayap pesawat," ujar Nanang.

Penumpang yang panik melompat dari atas pesawat hingga jatuh dan terluka. Delapan orang penumpang dilarikan ke rumah sakit terdekat dari Bandara Supadio. "Luka-luka itu karena penumpang melompat dari sayap," ungkap Nanang.

Frantinus dibawa ke ruang Avsec Bandara Supadio, untuk menjalani pemeriksaan. Petugas Avsec pun menyisir kabin pesawat secara menyeluruh. "Iya, tidak ada bom seperti yang disebutkan itu. Semua aman," demikian Nanang.

Keterangan diperoleh, delapan penumpang yang terluka dan menjalani perawatan di rumah sakit itu adalah Purnama Sari (seat 28E), Musanip (seat 27E), Djap Ban Hin (seat 21B), Suwarni (seat 21E), Fendi, Rusli (seat 26F), Fikri (seat 18D), Iyan Wijaya (seat 19D).

Setelah sempat diperiksa di ruang Avsec Bandara Supadio Pontianak, Frantinus kini diamankan di Polresta Pontianak. Sementara, pesawat itu kini dilaporkan sudah kembali terbang ke Jakarta, pascainsiden itu.

"Sekarang sudah dibawa ke Polresta Pontianak untuk dimintai keterangan lebih lanjut," terang Nanang. (mdk/cob)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Saksi Ceritakan Suasana Kabin Pesawat Pelita Air Saat Penumpang Bercanda Bawa Bom
Saksi Ceritakan Suasana Kabin Pesawat Pelita Air Saat Penumpang Bercanda Bawa Bom

Akibat kejadian itu, jadwal keberangkatan tertunda hingga 5 jam.

Baca Selengkapnya
Mesin Pesawat Trigana Air Terbakar, Penumpang Panik Naik ke Sayap hingga Nekat Terjun ke Tanah
Mesin Pesawat Trigana Air Terbakar, Penumpang Panik Naik ke Sayap hingga Nekat Terjun ke Tanah

Mesin pesawat Boeing 737-500 Trigana Air dengan kode penerbangan IL237 terbakar pada Selasa (5/11).

Baca Selengkapnya
Pelita Air Beber Identitas Penumpang yang Bercanda Soal Bom
Pelita Air Beber Identitas Penumpang yang Bercanda Soal Bom

Petugas keamanan langsung melakukan pemeriksaan menyeluruh terhadap pesawat dan penumpang.

Baca Selengkapnya
Kemenhub: Tak Ada Korban Jiwa dari Insiden Trigana Air
Kemenhub: Tak Ada Korban Jiwa dari Insiden Trigana Air

Bandara Internasional Sentani maupun PT Trigana sedang menunggu hasil pengecekan oleh KNKT.

Baca Selengkapnya
Pesawat Pelita Air Batal Take Off di Bandara Juanda Akibat Penumpang Bercanda Bilang Bawa Bom
Pesawat Pelita Air Batal Take Off di Bandara Juanda Akibat Penumpang Bercanda Bilang Bawa Bom

General Manager PT Angkasa Pura I Bandara Internasional Juanda, Sisyani Jaffar pun membenarkan soal adanya ulah penumpang bercanda membawa bom.

Baca Selengkapnya
Trigana Air Percikkan Api di Bandara Sentani, 4 Orang Terluka karena Lompat dari Jendela Darurat
Trigana Air Percikkan Api di Bandara Sentani, 4 Orang Terluka karena Lompat dari Jendela Darurat

Insiden pesawat milik Trigana Air itu menyebabkan dua penerbangan lainnya mengalami keterlambatan keberangkatan.

Baca Selengkapnya
Viral Ancaman Bom di Pesawat Pelita Air Rute Surabaya-Jakarta, Begini Faktanya
Viral Ancaman Bom di Pesawat Pelita Air Rute Surabaya-Jakarta, Begini Faktanya

Pihak maskapai bersama tim keamanan melakukan investigasi dan didapat fakta bahwa gurauan ancaman bom berasal seorang penumpang.

Baca Selengkapnya
Helikopter Bawa 5 Penumpang Jatuh di Pecatu Bali, 2 Korban Dilarikan ke Rumah Sakit
Helikopter Bawa 5 Penumpang Jatuh di Pecatu Bali, 2 Korban Dilarikan ke Rumah Sakit

Sebelum terjatuh, helikopter tersebut terbang rendah di atas rumah warga.

Baca Selengkapnya
Viral AC dan Lampu Pesawat Batik Air Mati Usai Mendarat di Jakarta, Penumpang Buka Paksa Pintu Darurat
Viral AC dan Lampu Pesawat Batik Air Mati Usai Mendarat di Jakarta, Penumpang Buka Paksa Pintu Darurat

Hampir seluruh penumpang nampak memadati lorong kabin dan berusaha untuk segera keluar dari pesawat karena AC juga padam.

Baca Selengkapnya
Kronologi Pesawat Batik Air dari Aceh Gagal Terbang Menuju Bandara Soekarno-Hatta
Kronologi Pesawat Batik Air dari Aceh Gagal Terbang Menuju Bandara Soekarno-Hatta

Pihak Lion Air tetap akan memberikan kompensasi kepada para penumpang atas kejadian gagal berangkat karena kendala teknis tersebut.

Baca Selengkapnya
Penjelasan Batik Air soal Viral AC dan Lampu Mati di Rute Makassar ke Jakarta
Penjelasan Batik Air soal Viral AC dan Lampu Mati di Rute Makassar ke Jakarta

Batik Air menyampaikan permintaan maaf atas ketidaknyamanan tersebut.

Baca Selengkapnya