Aksi koboi Teza Iriawan, polisi periksa pihak Perbakin
Merdeka.com - Penyidik Subdit Resmob Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya tengah memeriksa pihak Persatuan Penembakan Indonesia (Perbakin). Pemeriksaan ini terkait aksi koboi Teza Iriawan alias Eza (23) di Gerbang Tol Kuningan II.
Kasubdit Resmob Polda Metro Jaya, AKBP Aris Supriyono, membenarkan perihal pemeriksaan itu. Pihak yang Perbakin yang hadir adalah bagian advokat.
"Iya benar (pemanggilan pihak Perbakin), sedang diperiksa ya," kata Aris kepada merdeka.com, Senin (9/4).
-
Siapa yang diperiksa Polda Metro Jaya? Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Firli Bahuri, akan diperiksa penyidik Polda Metro Jaya hari ini, Jumat (20/10).
-
Siapa saja yang diperiksa polisi? Hari ini, tiga saksi diperiksa unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Polres Tangerang Selatan, Jumat (23/2).
-
Kapan Polda Metro Jaya akan gelar perkara? 'Setelah itu dijadikan satu dilakukan gelar perkara,' ucap dia.
-
Siapa yang dipanggil Polda Metro Jaya? Polisi kembali memanggil Juru Bicara Tim Pemanangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud Aiman Witjaksono untuk memberikan klarifikasi, terkait kasus dugaan Polisi tidak netral pada Pemilu 2024.
-
Apa itu pertanyaan? Definisi dari pertanyaan adalah sebuah ekspresi keingintahuan seseorang akan sebuah informasi yang dituangkan dalam sebuah kalimat tanya.
-
Apa yang diminta seorang polisi kepada Prabowo? Anggota Polisi tersebut ternyata hanya minta waktu untuk berfoto bersama sang Menhan.
Aris enggan memberitahu ada beberapa pertanyaan yang akan dilontarkan. "Nanti setelah periksa ya," ujarnya.
Sebelumnya, polisi hingga kini masih memeriksa tersangka Teza Iriawan alias Eza (23), pengemudi mobil Fortuner warna hitam yang ugal-ugalan sembari mengeluarkan airsoft gun revolver.
Selain senjata tersebut, polisi juga menemukan kartu anggota Persatuan Penembak Indonesia (Perbakin).
"Itu izinnya. Cuma bukan atas nama dia (Teza)," kata Kanit I Resmob Polda Metro Jaya Kompol Malvino di Polda Metro Jaya, Jumat (30/3).
Untuk asal usul kepemilikan airsoft gun Teza, polisi masih mendalami. "Sedang kita dalami hari ini. Lalu untuk mobil bukan atas nama dia. Pengakuannya baru beli, tapi belum dibalik nama. Sedang kita dalami dengan Ditlantas," ujarnya.
(mdk/lia)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Polisi menyebut, materi pemeriksaan Kombes Irwan sementara masih seputar peristiwa dugaan tindak pidana korupsi yang terjadi.
Baca Selengkapnya