Aktivitas Gunung Merapi Meningkat, 1.294 Warga Jawa Tengah Dievakuasi
Merdeka.com - Pusat Pengendali Operasi (Pusdalops) BNPB mencatat, ada 1.294 warga yang dievakuasi ke beberapa titik di empat kabupaten, yakni Kabupaten Boyolali, Magelang, Klaten dan Sleman.
Kepala Pusat Data, Informasi, dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Raditya Jati merincikan, jumlah warga yang dievakuasi tertinggi adalah Kabupaten Magelang, yaitu sebanyak 835 jiwa. Disusul Sleman 203, Boyolali 133 dan Klaten 123.
"Mereka tersebar di tempat evakuasi sementara (TES) maupun tempat evakuasi akhir (TEA)," kata Raditya dalam keterangan resminya, Kamis, (12/11)
-
Siapa yang ikut Sedekah Merapi? Ribuan warga lereng Gunung Merapi mengikuti ritual Sedekah Merapi dengan melabuhkan kepala kerbau untuk menyambut malam 1 Suro (kalender Jawa) atau 1 Muharram 1445 Hijriyah di Joglo Merapi 1, Desa Lencoh, Kecamatan Selo, Boyolali, Jateng.
-
Apa yang terjadi di Gunung Merapi? Gunung Merapi yang berada di perbatasan Jawa Tengah dan Yogyakarta mengalami 71 kali gempa guguran.
-
Siapa saja yang menjadi korban letusan Marapi? Data 75 orang pendaki itu merupakan data dari pihak Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Sumatera Barat berdasarkan sistem booking online.
-
Bagaimana Dusun Tempel menghadapi erupsi Gunung Merapi? Pada tahun 2010, Dusun Tempel termasuk kampung yang terdampak erupsi Gunung Merapi. Pada waktu itu, aliran listrik mati selama satu bulan. Walau begitu tak ada seorangpun warga yang mengungsi. 'Jadi setiap malam, tidak ada warga yang di dalam rumah. Mereka semua tinggal di luar rumah sambil melihat kondisi Gunung Merapi,' kata salah seorang penduduk di sana dikutip dari kanal YouTube Kacong Explorer.
-
Siapa yang terdampak banjir lahar? 'Semua korban harus diterima dan diberikan perawatan. Soal biaya, nanti pemerintah daerah akan mencarikan solusi,' katanya dihubungi dari Padang, Minggu.
-
Apa yang terjadi di puncak Merapi? Puncak Gunung Merapi dipenuhi batu-batu berapi yang suhunya diperkirakan mencapai 1.000 derajat. Jam masih menunjukkan pukul 05.30 pagi saat pemilik kanal YouTube KBS Vlog menerbangkan drone dari Pos Pengamatan Gunung Api Babadan menuju puncak Gunung Merapi pada 27 Februari 2024 lalu.
Warga yang dievakuasi sebagian besar merupakan kelompok rentan, seperti lanjut usia, anak-anak, balita, ibu hamil, disabilitas dan ibu menyusui.
Seperti yang diketahui, 1.294 warga sekitar merapi dievakuasi karena aktivitas Gunung Merapi yang semakin meningkat. Sehingga, para warga perlu diamankan untuk meminimalisir risiko yang terjadi akibat erupsi Gunung Merapi.
Oleh sebab itu, Raditya menjamin kebutuhan makan dan minum para warga di tempat penampungan. Sebab, ada sukarelawan yang membantu menyediakan bahan baku makanan. Ada pula juru masak yang memasak makanan di dapur umum maupun mobil dapur lapangan.
"Pos pendukung di tempat penampungan tersedia dan siap untuk memberikan pelayanan, seperti pos kesehatan yang siaga 24 jam," kata dia.
Raditya melanjutkan, seluruh unsur pemerintah desa ikut mengerahkan tenaganya dalam mengevakuasi warga. Baik itu warga desanya sendiri maupun desa lain.
"Ini menjadi bukti kuatnya sister village dalam konteks kebencanaan, warga dari suatu desa membantu warga desa lainnya," tuturnya
Dia mengatakan, pelayanan dari pemerintah desa tidak terlepas dari dukungan BPBD tingkat kabupaten maupun provinsi.
Dalam upaya kesiapsiagaan maupun penanganan darurat, empat pemerintah daerah di tingkat kabupaten tersebut telah menetapkan status keadaan darurat. Baik siaga maupun tanggap darurat.
"Status tersebut akan mempermudah BPBD dalam aksesibilitas sumber daya maupun akuntabilitas dalam penyelenggaraan operasi tanggap darurat," ujar Raditya.
Meskipun begitu, dia mengakui bahwa akan ada tantangan yang tetap dihadapi. Oleh sebab itu, pada masa kesiapsiagaan ini, kata dia, BPBD terus mengevaluasi segala tantangan yang dihadapi, seperti proses evakuasi yang tetap menerapkan protokol kesehatan, jalur evakuasi yang sulit, peralatan komunikasi, dan lain sebagainya.
(mdk/ray)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Banyak warga lansia harus dievakuasi dengan pelbagai cara untuk menjauh dari lokasi erupsi.
Baca SelengkapnyaDari 327 pengungsi, terdapat dua orang yang sakit parah yakni stroke dan pendarahan
Baca SelengkapnyaPuluhan korban kebakaran di Manggarai itu tampak beristirahat dengan beralaskan kardus.
Baca SelengkapnyaRatusan Pasien RS Unair Akhirnya Dirawat di Tenda Darurat
Baca SelengkapnyaLebih dari 320 KK menjadi korban banjir setelah sebuah tanggul di kawasan Perumahan Taman Mangu, Tangerang Selatan tak kuat menahan debit air hujan.
Baca SelengkapnyaKebakaran serius di Penjaringan Jakarta Utara memberikan banyak dampak di sekitarnya.
Baca SelengkapnyaGunung Ruang, yang berstatus Level IV atau Awas, hingga kini masih terus memuntahkan material vulkanik.
Baca SelengkapnyaBanjir lahar dingin Semeru terjadi sepekan terakhir. Ini fakta terbarunya.
Baca SelengkapnyaMasyarakat diimbau untuk mengantisipasi gangguan akibat abu vulkanik serta mewaspadai bahaya lahar.
Baca SelengkapnyaTim SAR Basarnas Jambi diberangkatkan untuk membantu evakuasi korban erupsi Gunung Marapi di Kabupaten Agam, Sumatera Barat.
Baca SelengkapnyaBanjir masih menggenangi enam kecamatan, yakni Genuk, Pedurungan, Gayamsari, Tugu, Semarang Timur dan Semarang Utara.
Baca SelengkapnyaWarga desa itu dibantu sejumlah kerabat untuk membawa barang dan ternak ke atas mobil.
Baca Selengkapnya